Buntut Kerusuhan Bola, Mediasi PSIS Vs Persis Solo Buntu

Reporter

Editor

Erwin prima

Rabu, 8 Juli 2015 14:33 WIB

Bentrokan antar-suporter PSIS Semarang dan Persis Solo terjadi di Semarang, 5 Juli 2015. TEMPO/Budi Purwanto

TEMPO.CO, Semarang - Panitia turnamen Piala Polda Jateng-Intidana 2015 telah melakukan pertemuan dengan PSIS Semarang dan Persis Solo untuk membahas kelanjutan turnamen tersebut. Pada Sabtu, 4 Juli 2015, pertandingan final leg pertama tak bisa dilanjutkan karena terjadi kerusuhan suporter.

Namun, dalam pertemuan beberapa jam pada Selasa, 7 Juli 2015, belum dicapai kesepakatan. “Belum menghasilkan keputusan, karena ada dua keinginan yang berbeda antara pihak PSIS dan Persis Solo,” kata ketua panitia turnamen itu, Aam Ichwan, Selasa malam, 7 Juli 2015.

Dalam mediasi yang digelar di kantor PSSI Jawa tengah, Citarum, Semarang, pihak Persis yang diwakili Sapto‎ Joko Purwadi meminta leg pertama yang terhenti pada menit ke-26 dilanjutkan di Semarang dengan ditonton hanya pendukung PSIS Semarang.

Setelah itu, dilanjutkan leg kedua di Solo pada 11 Juli nanti yang hanya disaksikan pendukung Persis Solo, tanpa kehadiran suporter PSIS Semarang. Adapun kubu PSIS yang diwakili Setyo Agung Nugroho meminta laga lanjutan leg pertama dan pertandingan leg kedua digelar di tempat netral.

Aam Ichwan mengaku masih mempertimbangkan dua opsi yang belum ada titik temu tersebut. Pertandingan tanpa kedatangan suporter tamu dinilai tidak akan efektif. Di sisi lain, jika laga digelar di tempat netral, operator akan kesulitan menentukan siapa tuan rumahnya. "Karena butuh biaya, lalu siapa yang mau menanggung. Tim juga butuh pemasukan dari tiket penonton," ucapnya.

Sementara itu, kelompok pendukung PSIS Semarang, Panser Biru, meminta tetap diperbolehkan menonton pertandingan tim kesayangannya jika digelar di Solo. “Meski ada ancaman bentrok dengan pendukung tim tuan rumah (Persis Solo), kami tetap ingin ngluruk ke Solo,” ujar Ketua Umum Panser Biru Wareng. Adapun pendukung PSIS, Snax, ingin tetap ada yang menjadi juara dalam turnamen ini.

Karena PSIS dan Persis Solo belum sepakat, pertemuan pun dihentikan. Rencananya, kedua tim akan melakukan mediasi lagi pada Rabu, 8 Juli 2015.

ROFIUDDIN

Berita terkait

Pilkada 2024 Kota Semarang: PKS dan Golkar Jajaki Koalisi, Demokrat Usung Yoyok Sukawi

23 jam lalu

Pilkada 2024 Kota Semarang: PKS dan Golkar Jajaki Koalisi, Demokrat Usung Yoyok Sukawi

PKS dan Golkar Kota Semarang jajaki koalisi untuk memenuhi syarat 20 persen kursi legislatif guna mengusung calon di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

PSIS Semarang Resmi Lepas Alfeandra Dewangga ke Timnas U-23 Indonesia untuk Laga Lawan Guinea

1 hari lalu

PSIS Semarang Resmi Lepas Alfeandra Dewangga ke Timnas U-23 Indonesia untuk Laga Lawan Guinea

CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi berharap Alfeandra Dewangga bisa menambah kekuatan Timnas U-23 Indonesia di playoff Olimipadei Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

7 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

7 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

11 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

15 hari lalu

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

PSIS Semarang memanaskan persaingan perebutan empat besar Liga 1 2023-2024 setelah berhasil menaklukkan RANS Nusantara FC.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-31: Bhayangkara FC vs Persik Kediri 7-0, PSM Makassar vs PSIS Semarang 3-1

21 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-31: Bhayangkara FC vs Persik Kediri 7-0, PSM Makassar vs PSIS Semarang 3-1

Banjir gol terjadi pada lanjutan pekan ke-31 Liga 1 2023-2024, Selasa malam, 16 April 2024. Total ada 11 gol yang tercipta dalam dua laga.

Baca Selengkapnya

Prediksi PSM Makassar vs PSIS Semarang di Liga 1 Hari Ini: Jadwal Live, Fakta Menarik, H2H, Perkiraan Formasi

22 hari lalu

Prediksi PSM Makassar vs PSIS Semarang di Liga 1 Hari Ini: Jadwal Live, Fakta Menarik, H2H, Perkiraan Formasi

Duel klasik antara PSM Makassar vs PSIS Semarang akan tersaji pada hari kedua pekan ke-31 Liga 1 2023-2024. Siapa yang keluar sebagai pemenang?

Baca Selengkapnya

Alfeandra Dewangga Tunda Gabung TC Timnas U-23 Indonesia karena Jalani Operasi Ketiak

34 hari lalu

Alfeandra Dewangga Tunda Gabung TC Timnas U-23 Indonesia karena Jalani Operasi Ketiak

Alfeandra Dewangga butuh waktu pemulihan paling lama satu pekan untuk bisa menyusul skuad timnas U-23 Indonesia ke Dubai.

Baca Selengkapnya

Prediksi Barito Putera vs PSIS Semarang di Pekan Ke-30 Liga 1 Jumat Malam 29 Maret 2024: Jadwal, H2H, Perkiraan Pemain

39 hari lalu

Prediksi Barito Putera vs PSIS Semarang di Pekan Ke-30 Liga 1 Jumat Malam 29 Maret 2024: Jadwal, H2H, Perkiraan Pemain

Pertandingan Barito Putera vs PSIS Semarang akan hadir pada pekan ke-30 Liga 1, Jumat malam, 29 Maret 2024. Simak prediksinya.

Baca Selengkapnya