Jokowi Resmi Buka Piala Kemerdekaan

Sabtu, 15 Agustus 2015 22:00 WIB

Pemain PSM Ponaryo Astaman (tengah) bermain sepak bola dijalan dengan disaksikan para suporter di jalan raya kawasan Jalan Sudirman, Makassar, 1 Mei 2015. Aksi mereka tersebut juga meminta agar Kemenpora dan PSSI berdamai. TEMPO/Fahmi Ali

TEMPO.CO, Serang - Presiden Joko Widodo membuka gelaran turnamen Piala Kemerdekaan di Stadion Maulana Yusuf, Serang, Banten, Sabtu, 15 Agustus 2015. Jokowi berharap agar turnamen tersebut bisa berlangsung lancar dan para pemain bisa menjunjung tinggi sportivitas.

"Dengan ridho Allah dan mengucap bismillah, turnamen Piala Kemerdekaan resmi dimulai. Selamat bertanding dan junjung tinggi sportivitas," kata Presiden. Usai memberikan sambutan, Jokowi langsung menuju tengah lapangan untuk melakukan tendangan ‘kick off’.

Dalam laga pembuka tersebut mempertandingkan klub Perserang melawan Persidago Gorontalo. Kedua klub ini tergabung dalam grup B. Piala Kemerdekaan diikuti oleh 24 klub Divisi Utama tersebut dibagi menjadi empat grup dan akan digelar di enam kota di Indonesia yaitu Solo, Medan, Serang, Madiun, Bantul dan Cilegon hingga 7 September 2015.

Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi menilai turnamen yang diinisiasi oleh Tim Transisi itu merupakan komitmen pemerintah untuk terus menggulirkan pertandingan sepak bola di tengah konflik yang masih melanda persepakbolaan nasional dan sanksi yang dijatuhkan oleh FIFA.

"Kehadiran Presiden merupakan bukti komitmen kuat pemerintah untuk membenahi tata kelola sepak bola nasional. Kami akan bekerja keras agar prestasi sepak bola Indonesia menjadi semakin baik. Semoga turnamen ini dapat menghidupkan kembali gairah sepak bola nasional," katanya.

Sementara itu, Gubernur Banten Rano Karno berharap turnamen Piala Kemerdekaan bisa menjadi cikal bakal untuk atlet muda mencapai tataran prestasi yang lebih tinggi dalam olahraga sepak bola. "Acara ini merupakan simbol kesuksesan dari salah satu cabang olahraga yang sangat kita banggakan, semua pihak mengapresiasi penyelenggaraan turnamen ini," katanya.

ANTARA | ANGGA SUKMAWIJAYA

Berita terkait

Kondisi Rumah Murah Program Jokowi di Villa Kencana Cikarang: Banyak yang Terbengkalai

1 jam lalu

Kondisi Rumah Murah Program Jokowi di Villa Kencana Cikarang: Banyak yang Terbengkalai

Kondisi rumah murah program Jokowi di Villa Kencana Cikarang mayoritas terbengkalai dan tak berpenghuni

Baca Selengkapnya

Kementerian ESDM Masih Bahas Soal Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

1 jam lalu

Kementerian ESDM Masih Bahas Soal Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

Kementerian ESDM terus berkomunikasi dengan kementerian Keuangan untuk mengkaji arif bea keluar untuk ekspor konsentrat tembaga PT Freeport Indonesia

Baca Selengkapnya

Kata Pakar Soal Posisi Koalisi dan Oposisi dalam Pemerintahan Prabowo

4 jam lalu

Kata Pakar Soal Posisi Koalisi dan Oposisi dalam Pemerintahan Prabowo

Prabowo diharapkan tidak terjebak dalam politik merangkul yang berlebihan.

Baca Selengkapnya

Istana Sebut Pansel Calon Pimpinan KPK Diumumkan Bulan Ini

5 jam lalu

Istana Sebut Pansel Calon Pimpinan KPK Diumumkan Bulan Ini

Pansel KPK bertugas menyeleksi para calon pimpinan KPK sebelum diserahkan kepada DPR untuk melakukan tes uji kepatutan dan kelayakan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kumpulkan Prabowo hingga Panglima TNI Bahas Operasi Khusus Papua

5 jam lalu

Jokowi Kumpulkan Prabowo hingga Panglima TNI Bahas Operasi Khusus Papua

Jokowi mengumpulkan menteri dan kepala lembaga negara di Istana Kepresidenan Jakarta pada Rabu siang. Bahan soal anggaran operasi khusus Papua.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Anggarkan Rp 355 Miliar untuk Bangun Taman Peringatan di Ibu Kota Nusantara

5 jam lalu

Pemerintah Anggarkan Rp 355 Miliar untuk Bangun Taman Peringatan di Ibu Kota Nusantara

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono menyebut taman peringatan di Ibu Kota Nusantara bisa jadi lokasi kunjungan tamu negara

Baca Selengkapnya

Busyro Muqoddas Tak Lagi Percaya Pansel KPK Bentukan Jokowi, Desak Ada Proses Demokratis

6 jam lalu

Busyro Muqoddas Tak Lagi Percaya Pansel KPK Bentukan Jokowi, Desak Ada Proses Demokratis

Busyro Muqoddas tak ingin KPK kian terpuruk setelah pimpinan yang dipilih lewat pansel hasil penunjukkan Jokowi bermasalah

Baca Selengkapnya

Sederet Hal terkait Kapolda Jateng Ahmad Luthfi Maju Pilgub 2024

7 jam lalu

Sederet Hal terkait Kapolda Jateng Ahmad Luthfi Maju Pilgub 2024

Presiden Jokowi menyiratkan langkah Kapolda Jateng Ahmad Luthfi untuk menjadi bakal calon Gubernur Jateng tidak ada kaitan dengannya.

Baca Selengkapnya

Sederet Fakta Modeling Budidaya Ikan Nila Salin yang Diresmikan Jokowi di Karawang

7 jam lalu

Sederet Fakta Modeling Budidaya Ikan Nila Salin yang Diresmikan Jokowi di Karawang

Presiden Jokowi mengatakan pembukaan modeling Budidaya Ikan Nila Salin (BINS) ini karena ada permintaan pasar yang sangat besar. Berikut sederet fakta

Baca Selengkapnya

Jokowi Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat Freeport Lagi, Ini Sebabnya

8 jam lalu

Jokowi Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat Freeport Lagi, Ini Sebabnya

Presiden Jokowi akhirnya memberikan perpanjangan izin ekspor konsentrat tembaga oleh PT Freeport Indonesia yang tadinya berakhir pada 31 Mei 2024

Baca Selengkapnya