Di Hadapan Jokowi, Penggemar Arema Soraki Menpora

Reporter

Rabu, 11 November 2015 21:22 WIB

Presiden Joko Widodo berlari usai membuka Turnamen Piala Jenderal Sudirman di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, 10 November 2015. Setiap tim peserta diwajibkan untuk mencantumkan dua pemain dari Tim U-21. ANTARA/Ari Bowo Sucipto

TEMPO.CO, Malang - Penggemar Arema, atau yang lebih dikenal dengan Aremania, menyoraki Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi di hadapan Presiden Republik Indonesia, Jokowi. Kejadian itu berlangsung dalam pembukaan Jenderal Sudirman Cup di Stadion Kanjuruhan pada Selasa malam, 10 November 2015.

Acara pembukaan yang dilanjutkan dengan pertandingan antara Arema dan Persegres Gresik United itu ditonton lebih dari 32 ribu penonton. Jumlah penonton didominasi Aremania.

Laga pembuka antara Arema Cronus dan Persegres Gresik United tersebut berlangsung istimewa karena dihadiri Presiden Jokowi dan Ibu Iriana, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Badrodin Haiti, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi, Gubernur Jawa Timur Soekarwo.

Seluruh rangkaian acara pertandingan disuarakan duet pembawa acara, yakni tokoh Aremania, Ovan Tobing, dan pakar komunikasi politik Universitas Indonesia, Effendi Gazali. Ada hal menarik saat Ovan dan Effendi menyebutkan para tamu spesial yang menyertai presiden.

Aremania memberi sambutan hangat saat Effendi Gazali menyebut nama Jokowi dan Ibu Iriana, Gatot, Badrodin, dan Soekarwo. Namun sorakan panjang terdengar saat nama Imam Nahrawi yang disebut. Tiga kali nama Imam disebut, tiga kali pula ia disoraki.

Beberapa Aremania yang duduk di dekat Tempo mengatakan Menteri Imam pantas disoraki karena telah membuat jagat persepakbolaan nasional mati suri. Sebab, kata penggemar itu, pembekuan yang dilakukan Menpora terhadap PSSI berbuah skors FIFA.

“PSSI (Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia) dan Menteri Imam sama-sama keras kepala. Mereka harus bertanggung jawab atas konflik sepak bola kita,” kata Udin, Aremania dari Blimbing, Kota Malang.

Kehadiran Imam di stadion yang berlokasi di Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang, itu merupakan yang pertama sejak Kementerian Pemuda dan Olahraga membekukan PSSI. Namun, sorakan Aremania tak membuat Imam terlihat galau dan marah. Imam tetap menebar senyum khasnya untuk merespons sorakan Aremania. Menteri dari Partai Kebangkitan Bangsa itu duduk tenang di sebelah Jokowi.

Jokowi sendiri tidak memberi sambutan langsung untuk membuka turnamen Piala Jenderal Sudirman sebagaimana dilakukannya saat membuka turnamen Piala Presiden di Stadion Kapten I Wayan Dipta di Gianyar, Bali, Ahad, 30 Agustus 2015.

Sebagai gantinya, panitia memutar rekaman sambutan Jokowi. Presiden berharap atmosfer persepakbolaan Indonesia masih terus terjaga. “Sepak bola harus terus menggelora untuk kebanggaan dan prestasi bangsa,” kata Jokowi.

Presiden Jokowi kemudian berdiri di tepi lapangan ditemani Gatot dan Soekarwo. Dia berlari kecil penuh semangat saat menuju titik tengah lapangan untuk melakukan tendangan pertama ke kubu Persegres Gresik United, lawan yang dihadapi tuan rumah Arema Cronus. Presiden berlari pula saat meninggalkan titik tengah menuju pinggir lapangan.

Selanjutnya pertandingan dipimpin wasit Prasetyo Hadi. Kick-off molor 48 menit dari jadwal pukul 20.00 WIB. Pertandingan ini dimenangkan Arema dengan skor telak 4-1.

ABDI PURMONO

Berita terkait

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

1 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

1 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

2 hari lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi timnas U-23 Indonesia usai kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk kejar tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

2 hari lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

2 hari lalu

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Sejumlah fakta menarik Shin Tae-yong yang sukses bawa timnas U-23 Indonesia ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

3 hari lalu

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

Mantan pemain Timnas Indonesia, Bambang Nurdiansyah, meminta PSSI semakin menggiatkan pembinaan atlet sepakbola usia muda.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

4 hari lalu

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

Timnas Indonesia akan menghadapi Uzbekistan laga semifinal Piala Asia U-23, pada Senin, 29 April 2024

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Ungkap Belum Tanda Tangan Kontrak Baru Usai Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

6 hari lalu

Shin Tae-yong Ungkap Belum Tanda Tangan Kontrak Baru Usai Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Shin Tae-yong enggan berkomentar banyak soal masa depannya bersama timnas Indonesia karena belum menandatangani perpanjangan kontrak dari PSSI.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ucapkan Selamat ke Timnas U-23 Indonesia yang Lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

6 hari lalu

Jokowi Ucapkan Selamat ke Timnas U-23 Indonesia yang Lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Timnas U-23 Indonesia melaju ke semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah menyingkirkan Korea Selatan lewat adu penalti 11-10 menyusul hasil 2-2.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Maju Semifinal Piala Asia U-23 2024, Begini Komentar Erick Thohir Usai Skuad Garuda Cetak Sejarah Baru

6 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia Maju Semifinal Piala Asia U-23 2024, Begini Komentar Erick Thohir Usai Skuad Garuda Cetak Sejarah Baru

Timnas U-23 Indonesia maju ke semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah menyingkirkan Korea Selatan lewat adu penalti 11-10, menyusul hasil imbang 2-2.

Baca Selengkapnya