Barito Putera vs Bali United, Antara Dendam dan Ambisi Juara

Reporter

Tempo.co

Editor

Febriyan

Rabu, 25 Oktober 2017 07:50 WIB

Pesepak bola Bali United Sylvano Dominique (kiri) bersama Stefano Lilipaly (tengah) dan Irfan Bachdim melakukan selebrasi setelah berhasil mencetak gol ke gawang Arema FC pada pertandingan Go-Jek Traveloka Liga 1 di Stadion Wayan Dipta Gianyar, Bali, 8 Oktober 2017. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Laga panas antara Barito Putera kontra Bali United akan tersaji pada laga pekan ke-31 Liga 1 2017 di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Rabu sore 25 Oktober 2017. Kedua tim memiliki misi yang berbeda.

Barito Putera sebagai tuan rumah memiliki misi balas dendam membara. Maklum, pada laga pertama di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, mereka dilumat Bali United 5-0.

“Kekalahan lima gol di Bali pada putaran pertama menjadi pelecut motivasi kami untuk membalasnya kini,” ungkap pelatih Jacksen F Tiago, Selasa kemarin 24 Oktober 2017.

Ancaman Jacksen itu bukan sekedar gertak sambal belaka. Barito saat ini sedang dalam performa terbaiknya. Mereka tak terkalahkan dalam 6 laga terakhir dengan berhasil meraih 4 kemenangan, salah satunya atas pemuncak klasemen Liga 1, Bhayangkara FC.

Di sisi lain, Bali United mengusung misi untuk terus menjaga peluang menjuarai Liga 1 musim ini. Mereka kini berada di posisi ketiga klasemen sementara, terpaut 3 angka dari PSM Makassar yang kemarin melibas Persiba Balikpapan dengan skor 3-1 dan 1 angka dari Bhayangkara FC yang baru akan bermain pada Jumat mendatang. Masalah bagi Pasukan Tridatu adalah mereka akan kehilangan Marco Flores yang mengalami cedera.

Advertising
Advertising

Pelatih Bali United, Widodo C Putro, tak berharap laga akan berjalan mudah bagi timnya. Dia paham bahwa Barito Putera yang akan mereka hadapi berbeda dengan yang mereka hadapi pada laga pertama di Bali.

“Barito di putaran pertama berbeda dengan putaran kedua. Mereka tengah sangat bergairah,” ucap pelatih muda Indonesia itu.

Berikut prediksi pemain laga Barito Putera vs Bali United:

Barito Putera (4-2-3-1): Aditya Harlan; Nazar Nurzaidin, Aaron Evans, Hansamu Yama, M Rifqi; Fajar Handika, Douglas Packer; Rizky Pora, Mathias Cordoba, Gavin Kwan Adsit; Willian Sausa

Bali United (4-2-3-1): Wawan Hendrawan; Hasim Kipuw, Ahn Byung Keon, Agus Nova, Ricky Fajrin; Fadil Sausu, M Taufiq; Stefano Lilipaly, Irfan Bachdim, Nick Van Der Velden; Sylvano Comvalius

LIGA INDONESIA

Berita terkait

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

19 jam lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

22 jam lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

1 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

1 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

1 hari lalu

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

Bhayangkara FC mengalahkan Barito Putera pada pekan ke-33 Liga 1 2024-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

2 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

Persik Kediri gagal menuai poin penuh saat menjamu PSS Sleman pada pekan ke-33 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

2 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

Bali United menjadi tim ketiga yang lolos babak Championship Series alias empat besar Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

3 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

Duel Persebaya Surabaya vs Bali United akan menjadi laga pembuka pekan ke-33 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

4 hari lalu

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

PSIS Semarang memanaskan persaingan perebutan empat besar Liga 1 2023-2024 setelah berhasil menaklukkan RANS Nusantara FC.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persis Solo Menang 2-1 atas Persikabo 1973

5 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persis Solo Menang 2-1 atas Persikabo 1973

Persis Solo berhasil mengalahkan Persikabo 1973 pada pertandingan pekan ke-32 Liga 1 2023-2024. Jaga asa ke Championship Series.

Baca Selengkapnya