Liga 1: Persija Jakarta Ingin Rusak Pesta Juara Bhayangkara FC

Sabtu, 11 November 2017 20:25 WIB

Selebrasi pemain Persija pada pertandingan Liga I Gojek Traveloka di Stadion Manahan, Solo, 3 November 2017. Persija menempati urutan kelima klasemen dengan nilai 58 dari 33 laga. Facebook/@Persija

TEMPO.CO, Jakarta - Persija Jakarta ingin mengakhiri kompetisi Liga 1 musim ini dengan manis dengan meraih kemenangan di laga tandang rasa kandang melawan Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Ahad, 12 November 2017. Bila target itu dicapai, Persija sekaligus akan mengganggu kesempurnaan pesta juara Bhayangkara.

"Kami ingin mempertahankan tren kemenangan, empat kali beruntun," kata Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco, Sabtu, 11 November 2017. Tiga kali kemenangan diraih Persija ketika melawan Semen Padang (2-0), Borneo FC (1-2), dan Persib Bandung (1-0).

Teco mengaku sudah mempersiapkan timnya setelah pertandingan terakhir pada 3 November lalu. Selama jeda pertandingan sembilan hari, Teco berusaha memulihkan kondisi fisik pemain, mematangkan taktik, serta teknik bermain. "Hari terakhir menjajal stadion untuk menentukan pemain inti," kata pelatih asal Brasil tersebut.

Teco menyiapkan betul skuadnya, sebab lawan yang bakal dihadapi adalah tim Juara Liga 1 musim ini. Karena itu, ia meminta anak asuhnya agar bekerja keras demi memberikan kemenangan. Apalagi bermain di hadapan pendukung sendiri, The Jakmania yang dipastikan akan memenuhi stadion. "Bhayangkara adalah tim kuat, kami ingin menang lawan tim Juara," kata dia.

Teco menilai kualitas pemain Bhayangkara FC cukup merata. Karena itu, meskipun tuan rumah diprediksi akan menurunkan pemain lapis dua, karena sudah mengunci gelar juara, namun dia menilai Evan Dimas dan kawan-kawan bakal menyulitkan skuadnya. "Mereka juga ingin pasti ingin menang melawan kami," kata dia.

Advertising
Advertising

Teco menambahkan, Persija mempunyai target minimal finish di peringkat keenam. Target itu sudah tercapai. Laga besok juga menjadi penentuan skuadnya untuk finish di empat besar, dengan catatan Madura United, dan Persipura meraih hasil buruk di pertandingan terakhir. "Finis di peringkat empat lebih bagus, yang penting kita fokus buat besok, dan bisa menang, hasil dari klub lain kita tunggu," kata dia.

Pemain belakang Persija, Maman Abdurahman mengatakan, ia dan rekan-rekannya ingin memberikan hasil terbaik di laga pamungkas Liga 1 besok. Ia ingin mengulang kesuksesan di putaran pertama dimana timnya menang 1-0. "Kami ingin dua kali menang, dan menjadi tim yang bisa mengalahkan tim Juara dua kali," kata dia.

Pelatih Bhayangkara FC Simon McMenemy mengatakan, timnya sudah memastikan gelar juara. Karena itu, Simon akan memberikan kesempatan bermain pada sejumlah pemain yang belum banyak mendapat kesempatan bermain selama kompetisi. "Kami juga tetap profesional, ingin mengakhiri kompetisi menang lawan Persija," kata dia.

Persija, kata dia, juga mempunyai motivasi cukup tinggi untuk memenangkan pertandingan besok. Sebab, jika menang tim asal Jakarta tersebut bisa menyalip tim yang berada di peringat atasnya. "Besok akan menjadi pertandingan yang seru, karena sama-sama tim yang bertanding sama-sama ingin menang," kata dia.

Bhayangkara FC sudah dipastikan menjadi juara Liga 1 setelah menang 3-1 melawan Madura United. Poinnya 68 dipastikan tak bisa dikejar lagi oleh pesaingnya. Kalau pun Bali United menang di laga terakhirnya, tetap Bhayangkara FC di puncak klasemen karena menang head to head. Adapun, Persija kini berada di peringkat ke enam dengan poin 58.

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

12 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

1 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

3 hari lalu

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

Setelah pertandingan pekan ke-34, RANS Nusantara FC terdegradasi ke Liga 2 di musim berikutnya. Ini profil klub milik Raffi Ahmad.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

4 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

5 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

5 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

5 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

5 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

7 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

7 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya