Jajang Sukmara dan Ahmad Basith Hengkang dari Persib, Kenapa?

Reporter

Aminuddin

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 21 Desember 2017 07:42 WIB

Gelandang muda Persib, Ahmad Subagja Baasith. (www.persib.co.id)

TEMPO.CO, Bandung - Persib Bandung dipastikan tidak akan diperkuat Jajang Sukmara dan Ahmad Subagja Basith pada Liga 1 musim 2018. Kedua pemain itu tidak memperpanjang kontraknya.

"Ada dua yang tidak akan bergabung dengan Persib, satu Jasuk (Jajang Sukmara) dan kedua Ahmad Basith," ujar Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Zainuri Hasyim, kepada wartawan di Grha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Rabu, 20 Desember 2017.

Menurut Zainuri, alasan kedua pemain itu yakni memutuskan untuk mencari pengalaman baru bersama klub lain. Manajemen Persib pun memutuskan untuk tidak mempersulit keputusan yang diambil keduanya.

"Dia kan sudah akan pindah, cari pengalaman, sudah didekati klub. Kalau anda tanya klubnya apa, saya gak tahu. Tapi yang jelas sudah tidak lagi di Persib, kalau yang lainnya semua lanjut," katanya.

Jajang Sukmara memang nyaris tidak mendapat tempat di skuad Persib musim lalu. Minimnya kesempatan bermain itu kemungkinan menjadi alasan dia untuk hengkang. Di ajang Liga 1 2017, ia hanya dimainkan 2 kali.

Setali tiga uang dengan Jajang, nasib pemain muda Persib Ahmad Basith pun nyaris sama. Ia memang sempat dimainkan oleh jajaran pelatih Persib di awal-awal Liga 1 bergulir. Alasannya, karena waktu itu regulasi menekan tiap klub untuk selalu memainkan pemain muda minimal 3 pemain dalam setiap laga.

Namun setelah dicabutnya regulasi itu, Basith tak pernah mendapat kesempatan. Basith tercatat hanya bermain 4 kali laga sepanjang Liga 1 kemarin. "Bukan manajemen (yang memutus kontrak Jajang dan Basith) pelatih mau (untuk mempertahankan mereka), jadi itu tergantung orangnya," kata Zainuri.

"Dia yang ingin main di luar, Basith minta izin di tim lain supaya dapat kesempatan, silakan aja kita gak bisa maksa. Jajang juga gitu karena peluang disini main kecil, ditawari tim luar dia bisa diberi kesempatan untuk main," kata Zainuri lagi.

Jajang Sukmara sendiri enggan berkomentar ihwal keputusannya untuk hengkang dari skuad Persib. "Nanti aja ya," ujar Jajang singkat, seusai menghadiri pertemuan dengan manajemen Persib di Grha Persib, Rabu, 20 Desember 2017.

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

1 menit lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

15 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

4 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

4 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

4 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

4 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

5 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

6 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

7 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

8 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya