Kongres Luar Biasa PSSI, Inilah 5 Poin yang Dihasilkannya

Reporter

Egi Adyatama

Editor

Hari Prasetyo

Sabtu, 13 Januari 2018 16:51 WIB

PSSI menggelar Kongres di ICE, Tangerang, Sabtu, 13 Januari 2018. Tempo/Egi Adyatama
TEMPO.CO, Jakarta - Kongres Luar Biasa Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) telah rampung dilaksanakan, pada Sabtu, 13 Januari 2018, di International Convention Exhibition (ICE), Tangerang. Lima poin utama telah disepakati oleh peserta kongres. Ketua PSSI Edy Rahmayadi hanya membutuhkan waktu sekitar 30 menit untuk menutup kongres ini.
Kelima poin itu adalah terkait hierarki organisasi, badan hukum anggota PSSI, lembaga pengembangan sepak bola, struktur voter atau pemegang hak suara, dan perubahan jumlah anggota Komite Tetap.
"Terkait hierarki organisasi, dalam statuta PSSI menambahkan klausul baru soal Asosiasi Kabupaten (Askab) dan Asosiasi Provinsi (Asprov). Hal itu tercermin dalam pasal 2 A," ujar Wakil Ketua PSSI Joko Driyono.
Di poin kedua, kongres sepakat bahwa nantinya setiap klub yang bertanding di kompetisi PSSI, harus memiliki badan hukum. Hal ini dilakukan untuk meniadakan konflik terkait dualisme klub-klub anggota PSSI.
Poin selanjutnya terkait pengembangan pesepakbola usia muda Indonesia. PSSI berharap pengembangan pemain muda tak berhenti di klub dan Asprov. Rencananya, akan dibentuk satu lembaga khusus yang akan fokus di bidang ini dan terafiliasi dengan PSSI.
Pada poin selanjutnya, struktur pemilih (voter) juga menjadi salah satu topik dalam perubahan statuta. Ke depannya, jumlah voter ditetapkan menjadi 18 klub dari Liga 1, 16 klub Liga 2, 16 klub Liga 3, delapan klub Liga 4, dan ada rancangan 34 lembaga dari Asprov serta asosiasi futsal, sepak bola wanita, pelatih, dan wasit.
"PSSI kembali menegaskan bahwa Asosiasi Pemain Indonesia (API) tidak termasuk voter PSSI. Hal ini sudah ditetapkan sejak KLB PSSI di Bandung, Januari 2017. PSSI mengikuti bagaimana hubungan yang dilakukan FIFA dan FIFpro. Jadi hubungan antara PSSI dan API hanya dalam plafon MoU," kata Joko.
Poin terakhir memutuskan perubahan jumlah Komite Tetap. Pada awalnya, ada 17 anggota Komite Tetap dan saat ini berubah menjadi 12.
Tak ada komplain atau diskusi terkait hasil kongres ini. Sebanyak 93 pemilih dari 106 pemilih yang diundang langsung sepakat denga poin ini. Para pemilih ini adalah 15 perwakilan dari Liga 1, sebanyak 11 perwakilan dari Liga 2, 14 voter perwakilan dari Liga 3 dan 18 peserta dari Liga Nusantara. Tak hanya itu, ada empat asosiasi futsal, sepak bola wanita, pelatih dan juga wasit juga turut hadir.
Kongres Luar Biasa ini hanya berjalan sekitar 30 menit. Ketua PSSI Edy Rahmayadi langsung mengetuk palu setelah memastikan tak ada masukan dan komplain dari peserta kongres.
Setelah Kongres Luar Biasa, acara dilanjutkan dengan Kongres Biasa. Kongres Biasa membahas laporan kegiatan dan keuangan selama 2017, program strategis dan kerja sama PSSI untuk 2018 serta regulasi kompetisi lainnya.
EGI ADYATAMA

Berita terkait

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

39 detik lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

Jokowi optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Coach Justin: Sepak Bola Indonesia Berkembang Sangat Pesat

13 menit lalu

Coach Justin: Sepak Bola Indonesia Berkembang Sangat Pesat

Justinus Lhaksana alias Coach Justin mengatakan sepak bola Indonesia berkembang sangat pesat.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak: Ini Dua Masalah Skuad Garuda yang Harus Dibenahi Shin Tae-yong

38 menit lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak: Ini Dua Masalah Skuad Garuda yang Harus Dibenahi Shin Tae-yong

Pengamat sepak bola Mohammad Kusnaeni mengungkapkan dua masalah Timnas U-23 Indonesia yang harus diperbaiki menjelag laga kontra Irak.

Baca Selengkapnya

Profil Majed Mohammed Al Shamrani, Wasit untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Piala Asia U-23 2024

1 jam lalu

Profil Majed Mohammed Al Shamrani, Wasit untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Irak akan menjadi pertandingan kedua Skuad Garuda yang dipimpin wasit Majed Mohammed Al Shamrani.

Baca Selengkapnya

3 Pemain Irak yang Wajib Diwaspadai Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

2 jam lalu

3 Pemain Irak yang Wajib Diwaspadai Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Beberapa pemain Irak yang harus diwaspadai Timnas U-23 Indonesia merupakan top skor dan membela klub Eropa.

Baca Selengkapnya

Profil Maarten Paes, Kiper Klub MLS FC Dallas yang Resmi Jadi WNI

2 jam lalu

Profil Maarten Paes, Kiper Klub MLS FC Dallas yang Resmi Jadi WNI

Maarten Paes memiliki darah Indonesia dari sang nenek yang lahir di Pare, Kediri, Jawa Timur pada 20 Maret 1940.

Baca Selengkapnya

Prediksi Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Irak: Siapa Gantikan Rizky Ridho?

2 jam lalu

Prediksi Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Irak: Siapa Gantikan Rizky Ridho?

Ada dua opsi yang bisa diterapkan Shin Tae-yong untuk menambal lubang karena absennya Rizky Ridho dalam laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak.

Baca Selengkapnya

Prediksi Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Piala Asia U-23 2024: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

3 jam lalu

Prediksi Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Piala Asia U-23 2024: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Di atas kertas, Irak tetap lebih diunggulkan ketimbang Timnas U-23 Indonesia di laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Uzbekistan

4 jam lalu

Komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Uzbekistan

Timnas Indonesia kalah melawan Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U-23 2024. Ini komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Borong 2 Gol, Venezia kalah 2-3 dari Catanzaro di Serie B Liga Italia

8 jam lalu

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Borong 2 Gol, Venezia kalah 2-3 dari Catanzaro di Serie B Liga Italia

Pemain timnas Indonesia Jay Idzes mencetak dua gol saat timnya, Venezia, kalah 2-3 dari Catanzaro dalam pertandingan Serie B Liga Italia.

Baca Selengkapnya