PSSI Bakal Datangkan Dua Penilai Wasit Asing

Reporter

Erlangga Dewanto

Editor

Erwin Prima

Sabtu, 13 Januari 2018 23:09 WIB

Ratu Tisha Destria, Sekjen (Sekretaris Jendral) Federasi Sepakbola Indonesia PSSI saat ditemui dikantor PSSI dikawasan Kuningan, Jakarta Selatan, 20 Juli 2017. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Jakarta - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) bakal mendatangkan dua referee assessor (penilai wasit) asing untuk mendukung program kursus penilai wasit yang rencananya akan digelar dalam waktu dekat.

Baca: Kongres Luar Biasa PSSI, Inilah 5 Poin yang Dihasilkannya

"Back to back (berturut-turut) dengan agenda kongres dan pertandingan Indonesia vs Islandia, nanti bakal ada program kursus penilai wasit," ujar Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria sesaat setelah menghadiri Kongres PSSI 2018 di Tangerang, 13 Januari 2018.

Dalam program tersebut, menurut Ratu, PSSI bakal mendatangkan satu penilai wasit asal Inggris, Rey Oliver, dan satu penilai wasit asal Jepang, Toru Kamikawa. Ratu mengklaim bahwa kedua wasit tersebut merupakan penilai wasit terbaik yang dimiliki oleh FIFA saat ini.

Ratu mengatakan kedatangan dua penilai wasit tersebut ditujukan untuk membantu PSSI dalam membenahi penilai wasit dan instruktur wasit yang ada di Indonesia. "Di 2018, fokus PSSI bukan membenahi wasitnya, tapi menghasilkan pelatih wasit," ujar dia.

Pasalnya, ujar Ratu, layaknya pelatih sepak bola, wasit juga membutuhkan berbagai macam persyaratan untuk dapat menjadi pengadil di lapangan. Salah satunya adalah lisensi wasit. Untuk itu, menurut Ratu, perbaikan kualitas penilai wasit dan instruktur wasit di Indonesia menjadi prioritas. "Kami tidak menyentuh dulu wasit kami. Kami akan perbaiki penilai wasit dan instruktur wasit dulu," ujar Ratu.

Advertising
Advertising

Meskipun begitu, Ratu mengakui bahwa program ini bukanlah suatu langkah yang manfaatnya dapat dinikmati dalam waktu dekat. Lebih dari itu, kata Ratu, program ini dilakukan untuk memperbaiki perkembangan sepak bola di Indonesia hingga 2024.

Seperti diketahui, PSSI mencanangkan agar Timnas Indonesia dapat tampil dalam ajang Olimpiade di 2024 mendatang. Adapun Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi mengatakan di 2045 Indonesia harus bisa tampil di ajang Piala Dunia.

Simak artikel lainnya terkait PSSI di tempo.co

Berita terkait

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

2 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

2 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

3 hari lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi timnas U-23 Indonesia usai kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk kejar tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

3 hari lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

3 hari lalu

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Sejumlah fakta menarik Shin Tae-yong yang sukses bawa timnas U-23 Indonesia ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

4 hari lalu

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

Mantan pemain Timnas Indonesia, Bambang Nurdiansyah, meminta PSSI semakin menggiatkan pembinaan atlet sepakbola usia muda.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

5 hari lalu

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

Timnas Indonesia akan menghadapi Uzbekistan laga semifinal Piala Asia U-23, pada Senin, 29 April 2024

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Ungkap Belum Tanda Tangan Kontrak Baru Usai Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

7 hari lalu

Shin Tae-yong Ungkap Belum Tanda Tangan Kontrak Baru Usai Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Shin Tae-yong enggan berkomentar banyak soal masa depannya bersama timnas Indonesia karena belum menandatangani perpanjangan kontrak dari PSSI.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ucapkan Selamat ke Timnas U-23 Indonesia yang Lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

7 hari lalu

Jokowi Ucapkan Selamat ke Timnas U-23 Indonesia yang Lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Timnas U-23 Indonesia melaju ke semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah menyingkirkan Korea Selatan lewat adu penalti 11-10 menyusul hasil 2-2.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Maju Semifinal Piala Asia U-23 2024, Begini Komentar Erick Thohir Usai Skuad Garuda Cetak Sejarah Baru

7 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia Maju Semifinal Piala Asia U-23 2024, Begini Komentar Erick Thohir Usai Skuad Garuda Cetak Sejarah Baru

Timnas U-23 Indonesia maju ke semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah menyingkirkan Korea Selatan lewat adu penalti 11-10, menyusul hasil imbang 2-2.

Baca Selengkapnya