Lawan FC Tokyo, Pelatih Bhayangkara FC Waspadai Cedera Pemain

Reporter

Erlangga Dewanto

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 26 Januari 2018 21:20 WIB

Pesepakbola FC Tokyo berlatih saat uji coba lapangan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 26 Januari 2018. FC Tokyo akan berhadapan dengan Bhayangkara FC dalam laga persahabatan J-LEAGUE Asia Challange 2018, memperingati 60 tahun hubungan diplomatik antara Jepang dan Indonesia. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Bhayangkara FC bakal melakoni laga persahabatan melawan klub dari Liga Jepang (J.League), Tokyo FC, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu, 27 Januari 2018, pukul 14.30 WIB.

Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, mengatakan skuadnya telah mempersiapkan diri untuk laga tersebut, yang dinilainya prestisius.

"Semoga dalam pertandingan nanti tim kami bisa menaiki level yang lebih tinggi, karena kami akan menghadapi salah satu tim terbaik di Asia," ujar Simon, saat menghadiri acara konferensi pers di Stadion Utama GBK pada Jumat, 26 Januari 2018.

Meski begitu, pelatih asal Skotlandia tersebut tidak menampik bahwa laga nanti menjadi laga yang cukup sulit bagi skuad berjuluk The Guardian tersebut. Mengingat kini Bhayangkara FC telah menghadapi jadwal yang cukup ketat di turnamen pramusim Piala Presiden 2018.

Ahad kemarin, Bhayangkara FC baru bermain imbang 1-1 lawan Persela Lamongan di Piala Presiden di Stadion Kanjuruhan, Malang. Sedangkan Sabtu besok, mereka harus menjamu FC Tokyo di Stadion Utama GBK.

Advertising
Advertising

Karena itu, Simon mengatakan skuadnya tengah mengalami waktu yang sulit untuk melakukan pemulihan. "Kami baru bertanding kemarin, dan kami bertanding dengan kekuatan penuh. Kami memiliki satu hari untuk pemulihan, setengahnya untuk perjalanan dari Malang ke Jakarta," katanya.

Meski begitu, kata Simon, Bhayangkara FC memiliki jumlah pemain yang mencukupi. Sehingga, dalam laga nanti, dia menyebut, skuadnya akan melakukan beberapa rotasi pemain. "Dengan catatan, kami tetap harus merepresentasikan Indonesia dengan baik di laga nanti," ujarnya.

Simon menambahkan, rotasi pemain dilakukannya untuk menghindari kemungkinan cedera dari pemain tertentu. Lantaran waktu pemulihan pemain dari Piala Presiden dinilainya belum cukup. "Kami harus mewaspadai kemungkinan cedera. Kami harus memperhatikan pemain-pemain kami."

Simon berjanji di laga persahabatan nanti klub asuhannya akan bermain secara maksimal. Sebab, kata dia, Bhayangkara FC akan membawa nama Indonesia sebagai juara Liga 1 musim kemarin. "Kami akan memberikan segalanya yang terbaik yang kami punya sebagai juara dari Liga Indonesia," ucapnya.

Hal senada juga diungkapkan gelandang Bhayangkara FC, Paulo Sergio. Dia mengatakan, meskipun FC Tokyo merupakan lawan yang menantang, dia bersama tim bakal memberikan performa yang terbaik selama laga nanti. "Saya harap semua bisa menikmati permainan besok."

Berita terkait

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

1 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

2 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

2 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

2 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

2 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

4 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

4 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

6 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

6 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

6 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya