Redam MU, Liverpool, dan Arsenal, Modal Spurs di Kandang Juventus

Reporter

Terjemahan

Editor

Hari Prasetyo

Senin, 12 Februari 2018 13:48 WIB

Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, melakukan selebrasi bersama rekan setimnya Dele Alli, setelah mencetak gol ke gawang Arsenal dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Wembley, London, 10 Februari 2018. AP

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih asal Argentina, Mauricio Pochettino, meyakini timnya, Tottenham Hotspur, sedang dalam bentuk penampilan terbaik. Mereka tampil memuaskan pada tiga pertandingan terakhirnya di Liga Primer Inggris. Hal itu akan menjadi modal tim berjuluk Spurs ini buat tampil di kandang Juventus, Rabu dinihari, 14 Februari 2018, pada laga pertama babak 16 Liga Champions,

Kemenangan 1-0 melawan Arsenal di Stadion Wembley, Sabtu 10 Februari, pada pertarungan antartim satu kota atau derby London utara dalam lanjutan Liga Primer membuktikan perubahan drastis Tottenham dua pekan terakhir.

Tim dari London yang berjuluk Spurs itu tampil lebih percaya diri, lebih solid, dan kian tajam. Dengan meraih nilai 52 dari 27 pertandingan, pasukan Pochettino masih berpeluang bisa finis empat besar Liga Primer musim ini.

Spurs akan bersaing dalam posisi berdekatan dengan Manchester United, Liverpool, dan juara bertahan, Chelsea, untuk memperebutkam urutan kedua sampai keempat klasemen yang merupakan zona Liga Champions. Adapun Manchester City di puncak klasemen sudah susah dikejar.

Inilah situasi kondusif yang diharapkan Pochettino sebelum tampil untuk pertama kali dalam babak sistem gugur Liga Champions untuk pertama kali sejak melawan Real Madrid dalam perempat final tujuh tahun lalu.

Advertising
Advertising

Grafik Spurs lagi menanjak. Pada 31 Januari lalu di Wembley, mereka menggilas Manchester United 2-0. Mereka kemudian pergi ke Anfield dan menahan Liverpool 2-2 sebelum mempermalukan tetangganya, Arsenal, 1-0, di Wembley, Sabtu lalu. Spurs mengambil tujuh poin dari tiga laga besarnya tersebut.

“Setelah United, Liverpool, dan kini Arsenal. Ini adalah periode yang sangat berat. Semuanya tim besar dan saya pikir kami bertambah matang. Ini periode terbaik saya sejak menangani Tottenham,” kata Pochettino, 45 tahun. Ia menangani Spurs sejak 2014 setelah meninggalkan Espanyol dan kemudian Southampton.

Mantan pemain bek Espanyol dari Argentina ini berusaha keras untuk bisa mempertahankan bentuk permainan yang sama saat tampil di Stadion Juventus, Turin, Italia, Rabu dinihari mendatang.

Juventus akan memberikan tantangan yang berbeda buat Spurs. Raksasa Seri A Liga Italia ini memenangi liganya enam kali beruntun dan menembus final Liga Champions 2015 serta 2017. “Tentu saja, Juventus tim besar dan salah satu yang terbaik di Eropa. Hal itu yang belum kami punya. Tapi, dengan kepercayaan diri yang ada, kami siap memasuki kejuaraan yang sangat kompetitif ini,” tegas Pochettino.

INDEPENDENT | SOCCERNET | HARI PRASETYO

Berita terkait

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

15 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

1 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

1 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

1 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

2 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

2 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

2 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

2 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

2 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

2 hari lalu

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.

Baca Selengkapnya