Final Piala Presiden Jadi Duel Sahabat: Marko Simic Vs Spasojevic

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 16 Februari 2018 16:30 WIB

Pemain Persija Jakarta, Marko Simic (kiri), melakukan selebrasi bersma dua reakn setimnya. ANTARA/Saiful Bahri

TEMPO.CO, Jakarta - Final Piala Presiden 2018, antara Persija Jakarta dan Bali United, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu malam, akan jadi laga spesial bagi Marko Simic dan Ilija Spasojevic. Pemain andalan kedua kubu ini merupakan sahabat baik yang pernah bahu membahu di klub Malaysia.

Simic, penyerang 30 tahun asal Kroasia, tampil menggebrak bersama Persija, yang baru diperkuatnya. Ia kini jadi top scorer sementara Piala Presiden 2018 dengan torehan 9 gol. Pesaing terdekatnya ada di Bali United, yakni Stefano Lilipaly dengan 5 gol.

Simic akan jadi ancaman serius bagi Bali United di laga final nanti. Namun, pelatih Hans-Peter Schaller tak risau. "Kalau ada yang bilang Persija punya Simic, maka kami juga punya Spaso (Ilija Spasojevic)," kata dia. "Ia (Spaso) adalah penyerang yang fantastis. Meskipun terkadang ia tidak mencetak gol, namun dia selalu bermain dengan baik untuk tim."

Simic dan Spaso pernah jadi rekan setim. Pada 2017 lalu, mereka pernah sama-sama membela Melaka United. Dalam dua musim, Spaso, yang tahun lalu baru saja dinaturalisasi menjadi warga negara Indonesia, menyumbang 30 gol buat klub Malaysia itu. Sedangkan Simic menceploskan 9 gol dalam setengah musim.

Simic mengatakan tidak sabar untuk kembali bertemu mantan rekan setimnya itu, meski kini harus menjadi lawan. “Akan sangat menyenangkan bertemu dia. Pasti saya akan lebih bersemangat lagi,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Hans-Peter melihat Marko Simic memang sudah unjuk ketajaman sepanjang Piala Presiden 2018 ini. Tapi, di final nanti, ia berharap Spasojevic yang akan tampil lebih tajam. "Mungkin Sabtu besok akan menjadi harinya Spaso."

LIGA INDONESIA | ERLANGGA DEWANTO

Berita terkait

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

11 jam lalu

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

Setelah pertandingan pekan ke-34, RANS Nusantara FC terdegradasi ke Liga 2 di musim berikutnya. Ini profil klub milik Raffi Ahmad.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

2 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

2 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

2 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

6 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

8 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

Bali United menjadi tim ketiga yang lolos babak Championship Series alias empat besar Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

8 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

Duel Persebaya Surabaya vs Bali United akan menjadi laga pembuka pekan ke-33 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

9 hari lalu

Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Rizky Ridho dan para pemain timnas U-23 Indonesia akan berjuang keras mengalahkan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

11 hari lalu

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

Borneo FC akan bertarung dengan tiga tim papan atas Reguler Series untuk perebutan gelar juara Liga 1 musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bermain Imbang Lawan Barito Putera, Persija Jakarta di Peringkat 10 Klasemen

11 hari lalu

Hasil Liga 1: Bermain Imbang Lawan Barito Putera, Persija Jakarta di Peringkat 10 Klasemen

Persija Jakarta unggul lebih dulu lewat gol Ryo Matsumura, sebelum akhirnya laga berakhir imbang 2-2 melawan Barito Putera di pekan ke-32 Liga 1.

Baca Selengkapnya