Laga Persahabatan Rampung, Ini Tim Favorit Juara Piala Dunia 2018

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 29 Maret 2018 06:47 WIB

Pemain timnas Jerman, Sandro Wagner menyundul bola dalam hadangan sejumlah pemain timnas Brasil dalam pertandingan uji coba menjelang Piala Dunia di Olympiastadion, Berlin, Jerman, 27 Maret 2018. REUTERS/Wolfgang Rattay

TEMPO.CO, Jakarta - Rangkaian laga persahabatan sepanjang dua pekan terakhir memunculkan peta baru tim yang menjadi favorit juara di Piala Dunia 2018. Brasil, Spanyol, dan Belgia muncul sebagai calon terkuat juara. Sedangkan Peru dan Maroko dinilai akan menjadi kuda hitam.

Brasil mampu terus menjaga performa apiknya di bawah arahan Tite. Setelah menjadi tim pertama yang lolos ke putaran final Piala Dunia, Tim Samba mampu tampil konsisten dalam dua laga persahabatan yang dijalaninya.

Bermain tanpa Neymar yang cedera, Brasil mampu mengalahkan Rusia 3-0 dan Jerman 1-0. Mereka tak terkalahkan dalam sembilan laga terakhirnya.

Hasil dalam laga terakhir itu sekaligus membuat Jerman, yang merupakan juara bertahan, untuk sementara terdegradasi dari kelompok tim favorit juara.

Sedangkan, dari Eropa, tim yang layak disebut favorit juara adalah Spanyol. Setelah menahan Jerman 1-1, tim asuhan Julen Lopetegui itu mampu mencukur Argentina 6-1.

Advertising
Advertising

Di bawah arahan Lopetegui, Spanyol terus tampil mengesankan. Mereka tak terkalahkan dalam 18 laga sejak ditangani pelatih itu.

Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, memberi catatan untuk Spanyol. Kemenangan telak 6-1 atas Argentina, menurut dia, bisa berbahaya karena dapat membuat para pemain memiliki rasa percaya diri yang berlebihan. "Padahal, ini adalah laga uji coba yang tak berarti apa-apa. Piala Dunia belum dimulai," katanya.

Setelah Spanyol, tim Eropa yang juga dinilai layak jadi favorit adalah Belgia. Tim itu kini tak terkalahkan dalam 16 laga terakhirnya. Dalam rangkaian uji coba terakhirnya, mereka mengalahkan Siprus dan Arab Saudi dengan skor 4-0.

Menurut media Spanyol, Marca, di luar ketiga tim itu, Peru dan Maroko layak dianggap sebagai kuda hitam dalam Piala Dunia 2018. Peru terus tampil apik sejak meraih tiket bersejarah ke putaran final dengan mengalahkan Kroasia 2-0 dan Islandia 3-1. Adapun Maroko sejauh ini sudah menjalani 15 laga tanpa terkalahkan.

MARCA | FIFA

Berita terkait

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

2 hari lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya

6 Pelatih Hebat yang Pernah Melatih Xabi Alonso

14 hari lalu

6 Pelatih Hebat yang Pernah Melatih Xabi Alonso

Saat masih aktif bermain, Xabi Alonso pernah ditangani sejumlah pelatih hebat. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

15 hari lalu

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.

Baca Selengkapnya

Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

15 hari lalu

Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

Direktur olahraga Bayer Leverkusen Simon Rolfes memastikan Florian Wirtz dan Granit Xhaka akan bertahan di klub itu

Baca Selengkapnya

Profil Pau Cubarsi, Bek Masa Depan Barcelonan dan Timnas Spanyol

32 hari lalu

Profil Pau Cubarsi, Bek Masa Depan Barcelonan dan Timnas Spanyol

Pau Cubarsi, bersama pemain muda Barcelona Lamine Yamal, dinilai memiliki potensi untuk menentukan sebuah era di klub dan timnas.

Baca Selengkapnya

Profil Endrick Felipe, Bintang Muda Brasil yang akan Memperkuat Real Madrid

34 hari lalu

Profil Endrick Felipe, Bintang Muda Brasil yang akan Memperkuat Real Madrid

Endrick Felipe sudah dikontrak Real Madrid sejak Desember 2022. Endrick baru bisa bergabung dengan Real Madrid saat usianya 18 tahun pada Juli 2024

Baca Selengkapnya

Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

35 hari lalu

Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

Park Hang-seo beri sinyal akan kembali latih timnas Vietnam, setelah digilas timnas Indonesia di penyisihan Piala Dunia lalu.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Brasil Richarlison Blakblakan Soal Perjuangan Melawan Depresi yang Nyaris Membuatnya Menyerah

35 hari lalu

Pemain Timnas Brasil Richarlison Blakblakan Soal Perjuangan Melawan Depresi yang Nyaris Membuatnya Menyerah

Penyerang Timnas Brasil, Richarlison, berbagi kisah soal usahanya berjuang melawan depresi yang membuatnya hampir menyerah.

Baca Selengkapnya

Alvaro Morata Dicemooh Saat Laga Spanyol vs Brasil di Bernabeu, Pelatih Luis de la Fuente Sakit Hati

36 hari lalu

Alvaro Morata Dicemooh Saat Laga Spanyol vs Brasil di Bernabeu, Pelatih Luis de la Fuente Sakit Hati

Pelatih timnas Spanyol, Luis de la Fuente, mengungkapkan dirinya sakit hati melihat Alvaro Morata dicemooh penonton saat bermain di negaranya sendiri.

Baca Selengkapnya

Dani Alves Keluar dari Penjara dengan Jaminan, Tak Berkomentar dan Langsung Masuk Mobil

37 hari lalu

Dani Alves Keluar dari Penjara dengan Jaminan, Tak Berkomentar dan Langsung Masuk Mobil

Dani Alves meninggalkan penjara didampingi pengacaranya.

Baca Selengkapnya