Chelsea Ditekuk Tottenham, Conte Sindir Petinggi Klub

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 2 April 2018 06:48 WIB

Pelatih Chelsea, Antonio Conte. (REUTERS/Eddie Keogh)

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Chelsea Antonio Conte menyindir kebijakan transfer petinggi klub setelah timnya dikalahkan Tottenham Hotspur 1-3 dalam lanjutan Liga Inggris di Stamford Bridge, Ahad malam. "Kami mengalami musim yang pantas kami dapatkan," kata Conte.

Ia menilai timnya pantas mendapatkan hasil seperti saat ini setelah kepergian beberapa pemain berpengalaman dalam beberapa tahun terakhir.

"Dalam dua atau tiga tahun terakhir kami kehilangan pemain penting untuk Chelsea," kata Conte. "Ketika Anda kehilangan pemain penting dengan pengalaman, karisma dan pemain tersebut digunakan untuk menang, maka Anda berarti kalah banyak."

Baca: Man City Bisa Juara Saat Hadapi MU, Juga Pecahkan Rekor Lawannya

Sejumlah pemain yang membantu klub menikmati kesuksesan domestik dan Eropa, termasuk pemain belakang John Terry dan Branislav Ivanovic dan kiper Petr Cech telah pindah ke klub lain. Sedangkan pemain tengah Nemanja Matic dijual ke Manchester United pada musim lalu.

Conte dilaporkan oleh media Inggris telah berselisih dengan klub tentang perlunya memperkuat skuad di jendela transfer awal musim ini. Pelatih asal Italia itu menyarankan bahwa beberapa pemain yang ada sekarang masih membutuhkan pengalaman untuk mengembangkan mental pemenang.

Advertising
Advertising

"Davide Zappacosta adalah contoh yang jelas untuk situasi semacam ini," tambah Conte. "Kami berbicara tentang pemain muda, pemain yang berada di musim pertama untuk bermain di Liga Champions dan mungkin pertandingan internasional."

Baca: Liga Champions: Guardiola Khawatir Ancaman 'Trio Maut' Liverpool

"Tapi saya pikir di tim ini ada banyak pemain bagus. Sebagai contoh, Emerson Palmieri. Dia pemain muda dengan prospek yang sangat bagus tapi dia perlu ditingkatkan dalam banyak aspek. Andreas Christensen adalah contoh pemain yang lain," kata dia lagi.

Conte menyatakan timnya memiliki pemain muda yang masih perlu menambah pengalaman dan peningkatan tidak hanya di lapangan. "Tetapi kharisma dan kepribadian juga perlu di tempa lagi. Anda dapat melakukan ini hanya jika Anda memainkan permainan penting."

Chelsea, yang merupakan juara bertahan, berada di urutan kelima di klasemen Liga Inggris dengan 56 poin, tertinggal 8 poin dari Tottenham yang ada di atasnya.

Berita terkait

Manchester City Kembali Juarai Liga Inggris, Simak 6 Gelar Pep Guardiola dalam 8 Tahun

3 jam lalu

Manchester City Kembali Juarai Liga Inggris, Simak 6 Gelar Pep Guardiola dalam 8 Tahun

Keberhasilan Manchester City menjuarai Liga Inggris 2023-2024 menjadi pencapaian luar biasa bagi Pep Guardiola.

Baca Selengkapnya

Cerita dari Laga Perpisahan Jurgen Klopp dengan Liverpool

3 jam lalu

Cerita dari Laga Perpisahan Jurgen Klopp dengan Liverpool

Liverpool mengantar kepergian pelatih tercinta, Jurgen Klopp, dengan sebuah kemenangan. Mereka mengalahkan Wolves dengan skor 2-0.

Baca Selengkapnya

Begini Komentar Phil Foden setelah Cetak Brace untuk Memastikan Manchester City Menjuara Liga Inggris 2023-2024

4 jam lalu

Begini Komentar Phil Foden setelah Cetak Brace untuk Memastikan Manchester City Menjuara Liga Inggris 2023-2024

Phil Foden menjadi pahlawan saat Manchester City memenangi gelar Liga Inggris. Ia memborong dua gol untuk mengantar timnya menang atas West Ham.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Liga Inggris setelah Manchester City Menjadi Kampiun Musim 2023-2024

4 jam lalu

Daftar Juara Liga Inggris setelah Manchester City Menjadi Kampiun Musim 2023-2024

Manchester City berhasil menjuarai Liga Inggris 2023-2024 setelah mengalahkan West Ham United dengan skor 3-1 pada pekan terakhir.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Menjadi Juara setelah Kalahkan West Ham

4 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Menjadi Juara setelah Kalahkan West Ham

Manchester City berhasil menjuarai Liga Inggris 2023-2024 setelah mengalahkan West Ham United dalam laga terakhirnya.

Baca Selengkapnya

Hasil Babak Pertama Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Ungguli West Ham 2-1, Arsenal Ditahan Everton 1-1

5 jam lalu

Hasil Babak Pertama Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Ungguli West Ham 2-1, Arsenal Ditahan Everton 1-1

Perebutan gelar Liga Inggris 2023-2024 tengah berlangsung pada pertandingan pekan terakhir, Minggu, 19 Mei 2024. Simak hasil babak pertama.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Berikan Prediksi Juara Liga Inggris Musim Ini, Manchester City atau Arsenal?

10 jam lalu

Shin Tae-yong Berikan Prediksi Juara Liga Inggris Musim Ini, Manchester City atau Arsenal?

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menyampaikan prediksinya soal juara Liga Inggris 2023-2024 saat ditemui wartawan pada Minggu, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jurgen Klopp Ucapkan Selamat Tinggal pada Liverpool di Anfield Minggu Malam Ini: Kenapa Dia Memilih Pergi dan Siapa Penggantinya?

11 jam lalu

Jurgen Klopp Ucapkan Selamat Tinggal pada Liverpool di Anfield Minggu Malam Ini: Kenapa Dia Memilih Pergi dan Siapa Penggantinya?

Jurgen Klopp akan mengucapkan selamat tinggal kepada Liverpool saat mereka menjamu Wolves di Anfield dalam pertandingan pekan terakhir Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Penggemar Liverpool Sebut Jurgen Klopp Bagian dari Mereka

11 jam lalu

Penggemar Liverpool Sebut Jurgen Klopp Bagian dari Mereka

Penggemar Liverpool mengucapkan selamat tinggal kepada Jurgen Klopp lewat lagu, mural, dan penghormatan lainnya, menjelang laga terakhir sang pelatih.

Baca Selengkapnya

Jurgen Klopp Tinggalkan Liverpool dengan Tersenyum

13 jam lalu

Jurgen Klopp Tinggalkan Liverpool dengan Tersenyum

Jurgen Klopp akan menjalani laga terakhirnya bersama Liverpool saat menjamu Wolverhampton Wanderers pada pekan terakhir Liga Inggris pada Minggu.

Baca Selengkapnya