Liga 1: PSMS Medan Kalahkan Persija, Djanur: Kuncinya Determinasi

Sabtu, 7 April 2018 05:39 WIB

Para pemain PSMS Medan melakukan selebrasi. (liga-indonesia.id)

TEMPO.CO, Medan – PSMS Medan akhirnya meraih kemenangan perdana dalam lanjutan Liga 1 2018. Menghadapi Persija Jakarta di Stadion Teladan, Medan, Jumat, 6 April 2018, PSMS menang dengan skor meyakinkan, 3-1.

Determinasi tinggi dinilai menjadi salah satu kunci kemenangan yang diraih PSMS. “Pertama saya ucapkan terimakasih kepada pemain. Saya apresiasi mereka yang bermain dengan determinasi tinggi dan fighting spirit yang hebat”, ujar Pelatih PSMS, Djadjang Nurdjaman, saat konferensi pers usai laga.

Djanur, sapaan akrab Djadjang, menilai jika secara permainan, PSMS sebenarnya telah menemukan bentuk permainan terbaiknya. Meski dalam dua pertandingan sebelumnya kalah, namun Djanur mengungkapkan bahwa penampilan Suhandi dan kolega bermain cukup konsisten.

Dimata mantan pelatih yang membawa Persib Bandung juara tersebut, Persija sebenarnya telah bermain dengan baik. Tren positif yang didapatkan Persija usai mengalahkan Arema Indonesia masih mampu dipertahankan oleh Riko Simanjuntak dan kawan-kawan. Namun agresifitas permainan PSMS mampu meredam permainan tim ibukota tersebut.

Kemenangan melawan Persija juga disebutnya menambah rasa percaya diri pemainnya. Bahkan Djanur sesumbar jika kualitas permainan PSMS tidak kalah dengan tim lain. “Kalau saya lihat sisi permainan, Alhamdulillah anak-anak ini sudah bisa disejajarkan dengan tim liga 1 lainnya”, tandas dia.

Advertising
Advertising

Dalam pertandingan sore tadi, PSMS Medan berhasil meraih kemenangan perdana dalam gelaran Liga 1 2018. Gol bunuh diri Marko Simic, tandukan Reinaldo Lobo dan tendangan spektakuler Suhandi berhasil memastikan tiga angka perdana PSMS.

Sementara bagi Persija, kekalahan ini menjadi kekalahan perdana bagi tim Macam Kemayoran. Setelah sebelumnya mendapatkan hasil imbang saat menjamu Bhayangkara FC dan menang 3-1 versus Arema Indonesia.

IIL ASKAR MONDZA

Berita terkait

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

1 hari lalu

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

Setelah pertandingan pekan ke-34, RANS Nusantara FC terdegradasi ke Liga 2 di musim berikutnya. Ini profil klub milik Raffi Ahmad.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

2 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

3 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

3 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

3 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

3 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

3 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

5 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

5 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

6 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya