Liga Inggris: Soal Gol, Kane Kecewa Diejek Salah

Reporter

Terjemahan

Editor

Hari Prasetyo

Jumat, 13 April 2018 09:56 WIB

Pemain Tottenham, Harry Kane saat selebrasi.. REUTERS/Eddie Keogh

TEMPO.CO, Jakarta - Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, tidak senang dengan reaksi Mohamed Salah dan Jamie Vardy tentang tuntutan Kane kepada panitia Liga Inggris soal pencetak gol kedua Tottenham ke gawang Stoke City. Kekecewaan Kane tersebut diungkapkan Manajer Tottenham Mauricio Pochettino.

Baca: Liga Inggris, Kane Dinyatakan Cetak Gol Saat Tottenham Vs Stoke

Semula, pemain gelandang Tottenham, Christian Eriksen, yang dinyatakan sebagai pencetak gol kedua timnya melawan Stoke dalam pertandingan Liga Primer Inggris, Sabtu, 7 April 2018.

Tapi, menurut Kane, dialah yang terakhir menyentuh bola sebelum gol kedua Tottenham itu terjadi. Meski, dalam rekaman terjadinya gol itu, tak tampak secara jelas bahwa penyerang tim nasional Inggris itu yang melakukannya.

Tottenham dan Kane kemudian mengajukan banding kepada pengurus Liga Primer itu dan diterima. Kane dinyatakan sebagai pencetak gol kedua Spurs ke gawang Stoke, bukan Eriksen.

Dengan konfirmasi dari panitia Liga Primer pada Rabu, 11 April 2018, jumlah gol yang dicetak Kane sekarang menjadi 25 gol, hanya ketinggalan empat gol oleh pemimpin daftar pencetak gol terbanyak di liga, Salah.

Advertising
Advertising

Menanggapi berita tersebut, Salah membuat unggahan di akun media sosial Twitter miliknya yang bernada mempertanyakan dan mengejek keabsahan pengajuan tuntutan Kane itu. “Woooooow betul?” kata Salah. Rekan-rekan Salah di Liverpool juga dikabarkan mengejek keputusan panitia Liga Primer soal gol Kane tersebut.

Penyerang Leicester City, Jamie Vardy, yang sudah mencetak 16 gol di Liga Primer musim ini, juga mempertanyakan keputusan pengesahan gol atas nama Kane itu.

“Tentu saja ia (Kane) tidak pernah berpikir situasi ini akan berlanjut ke hal-hal besar ketika dia begitu sangat yakin menyentuh bola,” ucap Pochettino.

“Adalah wajar dia cukup kecewa (dengan reaksi tersebut), karena tentu saja Harry Kane dan semua pemain memiliki Twitter, Instagram, semuanya.”

Baca: Undian Liga Champions: Liverpool Pilih Roma, Hindari Real Madrid

“Suporter Tottenham akan mendukung Harry Kane, tapi suporter lain akan ‘mematikannya’. Ia kecewa karena tidak pernah menginginkan menciptakan situasi seperti itu,” tutur pelatih dari Argentina tersebut.

METRO.CO.UK | ESPN

Berita terkait

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

18 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

1 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

2 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

2 hari lalu

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

3 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2023-2024. Mengapa Real Madrid lebih diunggulkan?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

4 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

4 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

5 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya