Liga Champions: Liverpool Tekuk Roma, Nasib Barcelona Menghantui

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 25 April 2018 05:27 WIB

Pemain Liverpool Mohamed Salah dan Roberto Firmino. (reuters)

TEMPO.CO, Jakarta - Kemenangan 5-2 yang diraih atas AS Roma dalam laga pertama semifinal Liga Champions di Anfield, Rabu dinihari WIB, 25 April 2018, tak membuat Liverpool tenang. Mereka khawatir mengalami nasib sama seperti Barcelona.

Kekhawatiran itu antara lain disampaikan kapten tim Jordan Henderson. "Kami bermain dengan baik dan memenangi pertandingan. Kami akan pergi ke sana dengan keunggulan tiga gol, tetapi itu akan sulit," kata dia. "Seperti yang Anda lihat di babak sebelumnya, mereka melakukan come back saat melawan Barcelona, yang merupakan salah satu tim terbaik di dunia."

Baca: Liga Champions: Liverpool Vs Roma 5-2, Mohamed Salah Cetak Rekor

Dala laga itu, Liverpool mengontrol pertandingan. Mereka unggul lima gol lewat Mohamed Salah (menit ke-36 dan 45), Sadio Mane (56), dan Roberto Firmino (61 dan 69). Namun, di akhir laga mereka menurun sehingga kebobolan oleh gol Edin Dzeko (81) dan gol penalti Deigo Perotti (85).

Kemenangan besar ini memang belum akan membuat Liverpool aman. Dua gol tandang yang dikantongi AS Roma membuat mereka hanya butuh kemenangan 3-0 saat menjamu Liverpool di laga kedua.

Roma punya kemampuan untuk membalikkan keadaan seperti itu. Di babak sebelumnya, mereka sempat dikalahkan Barcelona 1-4 pada laga pertama di Olimpico. Tapi, mereka lolos setelah menang 3-0 di Camp Nou.

Advertising
Advertising

Henderson menyatakan timnya akan berjuang agar hal serupa tak terulang. "Ini akan menjadi tantangan yang sangat sulit bagi kami, tetapi kami harus percaya diri setelah performa hari ini," kata dia.

Ia menyayangkan timnya bisa kebobolan dua gol di akhir laga. "Anda tak boleh melakukan hal seperti itu di Liga Champions. Pada 20 menit terakhir kami memberi mereka gol Dzeko, yang membuat kami grogi, saya tak tahu kenapa," kata dia.

Henderson melanjutkan, "Penalti (Roma) juga terasa berlebihan. Saya pikir tangan dia (James Milner) ada di samping badannya. Tapi, kami harus tetap yakin. Itu performa yang baik selama 70 menit."

Liverpool akan kembali melawan AS Roma pada Kamis dinihari pekan depan, 3 Mei 2018. Kali ini kedua tim akan bermain di Olimpico, Roma.

UEFA | SOCCERWAY

Berita terkait

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

4 jam lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sangat puas dengan kemenangan 4-2 yang diraih timnya dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

5 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

Liverpool mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 4-2 dalam matchday ke-36 Liga Inggris 2023/24.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

9 jam lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

16 jam lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

22 jam lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

2 hari lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Liga Europa Leg Pertama Semifinal: AS Roma vs Bayer Leverkusen 0-2, Marseille vs Atalanta 1-1

3 hari lalu

Rekap Hasil Liga Europa Leg Pertama Semifinal: AS Roma vs Bayer Leverkusen 0-2, Marseille vs Atalanta 1-1

Bayer Leverkusen mengalahkan AS Roma dengan skor 2-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Europa. Marseille vs Atalanta Imbang.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

4 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

4 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

4 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya