Piala AFC: Home United Vs Persija, Reuni Maman dan Shahril

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 7 Mei 2018 13:18 WIB

Para Pemain Persija melakukan latihan. Tempo/Fakhri hermansyah.

TEMPO.CO, Jakarta - Persija Jakarta akan melawan Home United pada Semifinal Piala AFC 2018 Zona Asia Tenggara di Stadion Jalan Besar, Kallang, Singapura, Selasa, 8 Mei 2018. Pertandingan nanti akan menjadi laga spesial buat Maman Abdurrahman.

Maman akan bertemu Shahril Ishak, yang pernah sama-sama berseragam Persib Bandung pada 2010. Tentunya hal ini membuat Maman tidak sabar berhadapan dengan pemain kelahiran 23 Januari 1984 tersebut.

Namun, Maman menegaskan ia tidak akan larut dengan nostagia dengan pemain timnas Singapura tersebut. Ia berjanji agar bisa meredam Sharil pada laga perdana Semifinal nanti dan berusaha memberikan hasil maksimal buat Persija.

Baca: Jadwal Semifinal Piala AFC Selasa: Home United Vs Persija Jakarta

“Bertemu Shahril Ishak pasti senang bertemu karena ia teman lama saya," kata maman, seperti dikutip dari laman resmi Persija. "Yang pasti kalau permainan dia punya kualitas dan secara tim dia bisa bekerja sama dengan timnya. Jadi dia harus diwaspadai.”

Maman menyatakan, Shahril memang menjadi salah satu pemain yang berpotensi membahayakan dari kubu The Proctectors, julukan Home United. Pemain berusia 34 tahun ini merupakan pemain yang cukup tajam di Home United.

Advertising
Advertising

Mantan pemain Medan Chief ini total sudah mencetak delapan gol, lima diantaranya di Liga Singapura tiga sisanya di Piala AFC. Tidak hanya itu ia juga sukses menciptakan enam assist dimana empat diantara dibuat di kompetisi kasta kedua antar klub Asia ini.

Maman mengaku sudah memahami gaya Shahril. “Ya saya pernah melihat dia bermain sebagai striker saat Piala AFF saya lupa tahun berapa. Saya sudah mengerti gaya permainannya. Dia hebat juga saat menjadi striker. Tapi Insya Allah bisa mengatasinya,” kata dia.

Soal absennya kiper Persija Andritany Ardhiyasa karena cedera, Maman menilai hal tersebut tak perlu dibuat risau. “Saya percaya kepada Rizki Darmawan maupun Daryono bisa menggantikan peran Andritany cukup baik,” kata Maman.

PERSIJA

Berita terkait

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

1 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

4 hari lalu

Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Rizky Ridho dan para pemain timnas U-23 Indonesia akan berjuang keras mengalahkan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bermain Imbang Lawan Barito Putera, Persija Jakarta di Peringkat 10 Klasemen

6 hari lalu

Hasil Liga 1: Bermain Imbang Lawan Barito Putera, Persija Jakarta di Peringkat 10 Klasemen

Persija Jakarta unggul lebih dulu lewat gol Ryo Matsumura, sebelum akhirnya laga berakhir imbang 2-2 melawan Barito Putera di pekan ke-32 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

10 hari lalu

Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

Marko Simic mencetak gol kemenangan saat Persija Jakarta menjamu Persis Solo pada pekan ke-31 Liga 1 pada Rabu, 17 April 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persija Jakarta vs Persis Solo di Pekan Ke-31 Liga 1 Rabu 17 April: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

10 hari lalu

Prediksi Persija Jakarta vs Persis Solo di Pekan Ke-31 Liga 1 Rabu 17 April: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

Pertandingan Persija Jakarta vs Persis Solo akan hadir pada pekan ke-31 Liga 1, Rabu malam ini. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Liga 1: Hadapi Persis Solo Malam Ini, Persija Jakarta Hanya Miliki 15 Pemain

11 hari lalu

Liga 1: Hadapi Persis Solo Malam Ini, Persija Jakarta Hanya Miliki 15 Pemain

Persija Jakarta hanya memiliki 15 pemain yang siap dimainkan menjelang pertandingan Liga 1 2023/2024 melawan Persis Solo Rabu malam ini.

Baca Selengkapnya

FIFA Jatuhi Sanksi Larangan Transfer Pemain untuk PSM Makassar dan PSS Sleman, Susul Persija Jakarta

11 hari lalu

FIFA Jatuhi Sanksi Larangan Transfer Pemain untuk PSM Makassar dan PSS Sleman, Susul Persija Jakarta

PSM Makassar dan PSS Sleman menyusul Persija Jakarta serta empat klub Indonesia lainnya yang terkena hukuman FIFA soal larangan transfer pemain.

Baca Selengkapnya

Cerita Rayhan Hannan Ikut TC Timnas U-23 Indonesia di Dubai: Latihannya Keras

20 hari lalu

Cerita Rayhan Hannan Ikut TC Timnas U-23 Indonesia di Dubai: Latihannya Keras

Rayhan Hannan mengatakan akan memaksimalkan kesempatan berlatih bersama timnas U-23 Indonesia asuhan Shin Tae-yong untuk mengembangkan kemampuannya.

Baca Selengkapnya

PSSI Buka Suara Soal 5 Klub Indonesia Terkena Sanksi FIFA Soal Registration Ban

24 hari lalu

PSSI Buka Suara Soal 5 Klub Indonesia Terkena Sanksi FIFA Soal Registration Ban

Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga mengaku masih menunggu laporan dari klub terkait sanksi FIFA soal regstration ban.

Baca Selengkapnya

Merespons Sanksi FIFA, Persija Jakarta Akan Ambil Langkah Cepat Agar Larangan Mendaftarkan Pemain Baru Segera Dicabut

24 hari lalu

Merespons Sanksi FIFA, Persija Jakarta Akan Ambil Langkah Cepat Agar Larangan Mendaftarkan Pemain Baru Segera Dicabut

Sebelumnya, FIFA mengumumkan bahwa mereka telah menjatuhkan hukuman kepada lima klub Indonesia soal registration ban, salah satunya Persija Jakarta.

Baca Selengkapnya