Uruguay Vs Portugal, Suarez Bicara Duel Lawan Ronaldo

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 30 Juni 2018 08:47 WIB

Kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, mencetak gol pembuka dalam pertandingan Piala Dunia 2018 melawan Maroko di Stadion Luzhniki, Moskow, Rusia, Rabu, 20 Juni 2018. Gol ini dicetak saat laga baru berjalan empat menit. AP/Victor Caivano

TEMPO.CO, Jakarta - Uruguay akan menghadapi Portugal dalam pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2018, Ahad dinihari, 1 Juli 2018, mulai pukul 01.00 WIB. Laga nanti akan menjadi duel dua bintang Liga Spanyol: Luis Suarez (Uruguay) dan Cristiano Ronaldo (Portugal).

Suarez menyatakan ia dan rekan-rekannya sudah siap menghadapi laga ini. "Laga ini sangat penting. Yang sudah terjadi adalah masa lalu. Anda harus berfokus pada saat ini dan apa yang akan terjadi," ucap bintang Barcelona itu.

Ia menyatakan timnya siap menghadapi Ronaldo. "Ketika menghadapi persaingan dengan Ronaldo, kami semua melakukan yang terbaik untuk tim kami demi mencapai hasil terbaik," ujar Suarez. "Ini adalah Piala Dunia. Tentu saja kami semua harus bekerja untuk tim nasional kami. Semua orang akan memberikan yang terbaik untuk menang."

Pelatih Uruguay, Oscar Tabarez, juga waspada terhadap Portugal, khususnya penyerang andalannya, Ronaldo. "Saya percaya Ronaldo adalah salah satu striker terbaik di dunia. Dia memiliki potensi besar," tuturnya.

Ia sudah menyiapkan cara untuk meredam Ronaldo. "Dalam merencanakan pertandingan, kami berfokus pada lawan kami dan mempertimbangkan level yang dimiliki setiap pemain. Apa yang Ronaldo miliki dengan semua kualitasnya menunjukkan dia pemimpin tim itu," kata Tabarez.

Advertising
Advertising

Namun ia memilih tak memberikan pengawalan khusus kepada pemain klub Real Madrid tersebut. "Tidak ada pemain tunggal yang dapat menahannya, bukan Godin atau siapa pun. Kami harus bekerja secara kolektif untuk mencoba membatasi efek yang bisa dia berikan," ucap pelatih 71 tahun ini.

Tabarez menilai timnya sudah siap untuk laga nanti. "Kami harus berfokus ketika menghadapi Portugal. Kami telah mempersiapkan semuanya cukup lama. Selama 12 tahun, kami telah bekerja dengan tim ini untuk mencapai tujuan kami selangkah demi selangkah," ujarnya. "Saya percaya kami akan lebih dekat dari sebelumnya untuk mencapai tujuan kami, dan kami ingin mencapainya di Piala Dunia saat ini."

Uruguay akan tampil sebagai juara Grup A, sedangkan Portugal runner-up Grup B.

Berita terkait

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

21 jam lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

3 hari lalu

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

Ronaldo memotret Laut Merah dan menandai kunjungannya ke The St. Regis Resort Red Sea, sebuah properti mewah yang menjadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Inter Miami Kalahkan Sporting Kansas 3-2: Simak 5 Fakta Menarik, Termasuk Messi dan Suarez yang Cetak Gol

18 hari lalu

Inter Miami Kalahkan Sporting Kansas 3-2: Simak 5 Fakta Menarik, Termasuk Messi dan Suarez yang Cetak Gol

Inter Miami berhasil mengalahkan Sporting Kansas City dengan skor 3-2 dalam pertandingan Major League Soccer (MLS). Messi dan Suarez cetak gol.

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

21 hari lalu

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

Megabintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, mengucapkan selamat Idul Fitri kepada umat Islam di dunia.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

23 hari lalu

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

Pemain Al-Nassr Sadio Mane dikenal karena kedermawanannya terhadap desa Bambali, tempat tinggalnya. Berikut perjalanan karier Mane.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

23 hari lalu

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

Dua bintang Eropa, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema, meraih hasil dan kondisi bertolak belakang di semifinal Piala Super Saudi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-27: Al Nassr Kalahkan Damac 1-0, Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan

26 hari lalu

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-27: Al Nassr Kalahkan Damac 1-0, Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan

Al Nassr menang 1-0 di kandang Damac dalam pertandingan pekan ke-27 Liga Arab Saudi. Cristiano Ronaldo jadi cadangan dan gagal mencetak gol.

Baca Selengkapnya

Dua Kali Hattrick Beruntun Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo Ungguli Lionel Messi

29 hari lalu

Dua Kali Hattrick Beruntun Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo Ungguli Lionel Messi

Simak catatan hattrick Cristiano Ronaldo yang jauh lebih banyak ketimbang Lionel Messi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-26: Al Nassr Kalahkan Abha 8-0, Cristiano Ronaldo Borong 3 Gol

29 hari lalu

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-26: Al Nassr Kalahkan Abha 8-0, Cristiano Ronaldo Borong 3 Gol

Cristiano Ronaldo memborong tiga gol saat Al Nassr menang 8-0 di kandang Abha, dalam pertandingan pekan ke-26 Liga Arab Saudi.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Rabu Dinihari 3 April: Tottenham di Liga Inggris, Juventus di Coppa Italia, Al Nassr di Liga Arab Saudi

30 hari lalu

Jadwal Bola Rabu Dinihari 3 April: Tottenham di Liga Inggris, Juventus di Coppa Italia, Al Nassr di Liga Arab Saudi

Jadwal bola pada Selasa malam ini hingga Rabu dinihari WIB, 2-3 April 2024, akan menampilkan Liga Inggris, Coppa Italia, dan Lia Arab Saudi.

Baca Selengkapnya