Piala Dunia 2018, Uruguay Siap Redam Kylian Mbappe

Reporter

Erlangga Dewanto

Editor

Febriyan

Rabu, 4 Juli 2018 08:48 WIB

Penyerang Prancis, Kylian Mbappe, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Argentina dalam pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2018 di Kazan Arena, Kazan, Rusia, 30 Juni 2018. Prancis kalahkan Argetina 4-3. REUTERS/Michael Dalder

TEMPO.CO, Jakarta – Tim nasional Uruguay kini tengah bersiap memperkuat barisan pertahanan jelang berjumpa Prancis dalam babak perempat final Piala Dunia 2018, Jumat malam, 7 Juni 2018. Terlebih skuad Les Blues memiliki pemain muda berbakat, Kylian Mbappe, yang tampil menawan dalam laga babak 16 besar kontra Argentina pada pekan lalu.

"Tentang Mbappe, semua orang tahu dia adalah pemain yang sangat baik. Dia itu seperti (Thierry) Henry pada masa kejayaannya," kata Luis Suarez saat ditemui setelah melakoni latihan bersama Uruguay.

Mbappe berhasil mencetak rekor sebagai pemain termuda yang pernah mencetak gol dalam ajang Piala Dunia setelah berhasil menjebol gawang Peru dalam laga fase grup, dua pekan lalu. Saat itu, ia masih berusia 19 tahun.

Penggawa Paris Saint-Germain itu pun kembali menambah pundi-pundi golnya kala skuad Les Blues berhadapan dengan Argentina dalam babak 16 besar Piala Dunia 2018. Dalam laga itu, Mbappe berhasil mencetak dua gol serta menciptakan satu kesempatan penalti, yang akhirnya dieksekusi Antoine Griezmann.

Meski begitu, Suarez percaya timnya bakal mampu mengatasi pemain lincah tersebut. "Saya pikir kami memiliki pertahanan yang sangat baik untuk mengontrol dia (Mbappe). Bukan hanya satu pemain, tapi semua pemain Prancis," ujar penyerang Barcelona tersebut.

Advertising
Advertising

Hal itu pun mampu dibuktikan dengan catatan pertahanan yang baik dari tim nasional Uruguay. Skuad asuhan Oscar Tabarez itu baru kebobolan satu kali dari empat laga yang telah dijalani dalam ajang Piala Dunia kali ini.

"Kami tahu Prancis memiliki gempuran serangan yang kuat. Kami harus solid di lini belakang agar bisa mencegah mereka membuka ruang untuk memaksimalkan kecepatan mereka," ujar gelandang Uruguay, Diego Laxalt.

Selain Mbappe, tim nasional Prancis memiliki beberapa pemain lincah lainnya di lini depan. Mulai bintang muda, Ousmane Dembele, hingga bintang Atletico Madrid, Antoine Griezmann. Meski begitu, Laxalt yakin timnya bisa menghentikan permainan mereka.

"Kami akan membuat penyerang mereka tidak nyaman. Itulah senjata kami," ujar Laxalt, yang juga telah berhasil mencetak satu gol dalam ajang Piala Dunia kali ini.

Laga babak delapan besar Uruguay versus Prancis akan berlangsung pada Jumat malam pukul 21.00 WIB.

REUTERS | FIFA

Berita terkait

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

2 hari lalu

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

Nama Beyonce akan masuk ke dalam Kamus Prancis Le Petit Larousse edisi terbaru tahun ini dengan definisi sebagai penyanyi R&B dan pop Amerika.

Baca Selengkapnya

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

2 hari lalu

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

Universitas Sciences Po di Paris menolak tuntutan mahasiswa untuk memutus hubungan dengan universitas-universitas Israel.

Baca Selengkapnya

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

3 hari lalu

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

Setiap peserta akan diberikan keranjang piknik gratis yang dikemas sampai penuh oleh sejumlah pemilik restoran ikonik di jalanan Kota Paris itu.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

4 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

9 hari lalu

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

Polisi Prancis membubarkan unjuk rasa pro-Palestina di Paris ketika protes-protes serupa sedang marak di Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

13 hari lalu

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

PSG unggul 11 poin dari tim di bawahnya dengan lima laga tersisa Ligue 1 Prancis yang belum dimainkan musim ini.

Baca Selengkapnya

Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

14 hari lalu

Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Israel akan memanggil duta besar negara-negara yang memilih keanggotaan penuh Palestina di PBB "untuk melakukan protes"

Baca Selengkapnya

Kylian Mbappe Bicara Soal Impiannya Menjuarai Liga Champions Bersama PSG Usai Kemenangan Atas Barcelona

18 hari lalu

Kylian Mbappe Bicara Soal Impiannya Menjuarai Liga Champions Bersama PSG Usai Kemenangan Atas Barcelona

Kylian Mbappe mencetak dua gol saat PSG meraih kemenangan comeback atas Barcelona 4-1 di leg kedua untuk memastikan lolos ke semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Bawa PSG Lolos Semifinal Liga Champions Usai Kalahkan Barcelona, Ousmane Dembele Ungkap Kunci Kemenangan

18 hari lalu

Bawa PSG Lolos Semifinal Liga Champions Usai Kalahkan Barcelona, Ousmane Dembele Ungkap Kunci Kemenangan

Ousmane Dembele menyebut salah satu kunci kemenangan PSG atas Barcelona di Liga Champions ini adalah taktik pelatihnya yang sempurna.

Baca Selengkapnya

Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

19 hari lalu

Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

Beberapa sekutu memperingatkan eskalasi setelah serangan Iran terhadap Israel meningkatkan kekhawatiran akan perang regional yang lebih luas.

Baca Selengkapnya