Jadwal Liga 1 dan Preview: Mitra Kukar-Arema, Persija-Bhayangkara

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 27 Juli 2018 06:00 WIB

Pesepak bola Persija Jakarta Jaimerson Da Silva (tengah) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya seusai menjebol gawang Persib Bandung pada laga Liga 1 di Stadion PTIK, Jakarta, Sabtu, 20 Juni 2018. Persija Jakarta menang 1-0 atas Persib Bandung. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal Liga 1 putaran kedua akan dimulai hari ini, Jadwal Liga 1 putaran kedua akan dimulai hari ini, Jumat, 27 Juli 2018. Rangkaian laga pekan ke-18 akan diawali laga Mitra Kukar versus Arema FC dan Persija Jakarta menghadapi Bhayangkara FC.

Persija akan menjamu Bhayangkara FC di Stadion Sultan Agung, Bantul. Kedua tim sama-saa tengah bergairah dan dalam tren peningkatan. Macan Kemayoran baru saja menaklukkan tuan rumah Mitra Kukar dengan 2-0. Sedang Bhayangkara FC menjungkalkan tuan rumah Bali United dengan skor 3-2.

Persija kini di posisi keenam klasemen dengan nilai 25, sedangkan Bhayangkara di urutan keempat dengan 26 poin.

Persija menyatakan tekadnya untuk menang. "Sebagai tuan rumah, kami bertekad untuk memetik hasil maksimal. Pemain sudah siap tempur. Dan di awal putaran kedua ini, kami bertekad untuk dapat terus memperbaiki peringkat,” kata asisten pelatih Persija, Mustaqim, Kamis.

Dia menyebutkan jika pertandingan nanti, tim juga akan berburu kemenangan sebagai kado untuk pelatih kepala yang baru saja ulang tahun.

Untuk laga nanti, Mustaqim menuturkan jika pemain anyar yang baru direkrut belum dapat diturunkan. “Pemain baru kami masih dalam kondisi fisik yang lelah. Mereka juga belum kami bawa dalam skuat lawan Bhayangkara FC ini,” papar Mustaqim.

Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, menuturkan laga lawan Persija adalah selalu menjadi pertandingan yang seru. “Persija adalah tim yang berkualitas. Namun mental pemain kami juga sedang bagus karena baru saja mampu menang atas tuan rumah Bali United,” tegas Simon.

Pada laga lain, Mitra Kukar akan menjamu Arema FC di Stadion Aji Imbut, Tenggarong. Pada klasemen sementara, Mitra Kukar punya nilai 20 dan berada di posisi ke-14. Sedangkan Arema FC diurutan ke-10 dengan 23 poin.

Mitra Kukar akan kehilangan Septian David Maulana dan Rafli Mursalim yang bergabung dengan timnas U-23 yang tengah menggelar TC di Bali. Mauricio Leal dan Hendra Adi Bayaw juga masih cedera. Sedangkan Danny Guthrie dan Rendi Siregar absen akibat akumulasi kartu kuning.

Asisten pelatih Asep Suryadi menyatakan timnya bertekad meraih poin penuh. “Laga pertama putaran kedua ini bagi kami adalah laga yang berat. Tapi kami sudah mempersiapkan diri untuk tekad memetik poin penuh,” kata dia.

Arema FC hadir di Tenggarong dengan kepercayaan diri tinggi. Ini karena pekan lalu, Arema FC baru saja memetik kemenangan tandang dari Sriwijaya FC dengan skor telak 0-3.

“Kami sudah menganalisis kekuatan Mitra Kukar melalui rekaman video. Dan mereka adalah tim yang bagus. Namun kami akan beketrja keras untuk hasil terbaik,” ujar pelatih Milan Petrovic.

Dia menyebutkan bahwa kodisi Mitra Kukar yang masih tanpa pelatih kepala di laga nanti bukan menjadi sesuatu yang menguntungkan bagi timnya.

Jadwal Liga 1

Jumat, 27 Juli 2018
15.30 Mitra Kukar vs Arema FC (Indosiar)
18.30 Persija Jakarta vs Bhayangkara FC (Indosiar)

Klasemen Liga 1

NoTimMainWDLGolPol
1.Persib Bandung1785426:1629
2.PS Barito Putera1784530:2528
3.PSM Makassar1784524:2228
4.Bhayangkara FC1775523:2326
5.Madura United1775524:2426
6.Persija Jakarta1774627:2125
7.Borneo FC1774625:2325
8.Persipura 1766524:2024
9.Persela 1766526:2224
10.Arema FC1765624:2023
11.Bali United1765621:1923
12.Sriwijaya FC1765628:2623
13.Persebaya1757525:2322
14.Mitra Kukar1762923:2720
15.Perseru Serui175489:1619
16.PSIS Semarang1754816:2219
17.PS TNI1753923:3818
18.PSMS Medan17601120:3118

LIGA INDONESIA


Berita terkait

Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Tanpa Penonton

6 jam lalu

Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Tanpa Penonton

Laga Bali United vs Persib Bandung pada Championship Series Liga 1 akan berlangsung pada Selasa, 14 Mei 2024, mulai 19.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Persija Jakarta Tolak Undangan AFF Main di ASEAN Club Championship 2024, Ingin Fokus di Liga 1

2 hari lalu

Persija Jakarta Tolak Undangan AFF Main di ASEAN Club Championship 2024, Ingin Fokus di Liga 1

Persija Jakarta diundang tampil di ASEAN Club Championship 2024 karena menjadi runner up Liga 1 2022-2023. Apa respons Mohamad Prapanca?

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

5 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

6 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

9 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

10 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

10 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

10 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

10 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

10 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya