Liga 1, Preview Perseru Serui Vs Persebaya Surabaya

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Selasa, 31 Juli 2018 06:50 WIB

Pemain Persebaya, Rishadi Fauzi, melakukan selebrasi setelah menjebol gawang Persija dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion PTIK, Jakarta, Selasa, 26 Juni 2018. Hasil imbang ini juga membuat Persebaya berada di peringkat ke-14 dengan 15 poin dari 12 kali bertanding. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Duel panas antara dua penghuni papan bawah klasemen Liga 1 akan terjadi antara Perseru Serui vs Persebaya Surabaya Selasa siang nanti. Kedua tim sama-sama bertekad meraih kemenangan demi memperbaiki posisi di klasemen.

Berada di urutan ke-16 klasemen sementara, Perseru baru mengoleksi 19 poin. Mereka harus bisa memanfaatkan momentum saat bermain di kandang saat melawan Persebaya.

Pelatih Perseru, I Putu Gede, mengaku sudah melakukan evaluasi terhadap kinerja anak asuhnya pada putaran pertama Liga 1. Penyelesaian akhir yang buruk menjadi salah satu masalahnya.

"Hasil evaluasi kami di putaran pertama, penyelesaian akhir masih menjadi masalah. Kami harus benahi itu pada putaran kedua ini," kata Putu Gede.

Pelatih berusia 44 tahun itu sadar betul jika Persebaya bukanlah lawan yang mudah untuk dikalahkan. Yohanis Nabar dan kawan-kawan diminta untuk bisa menjaga fokus hingga laga usai.

Advertising
Advertising

"Persebaya harus kami waspadai. Saya ingin para pemain konsentrasi dan fokus sampai wasit membunyikan peluit panjang," lanjutnya.

Datang ke Serui, Persebaya tak akan diperkuat sejumlah pemain andalannya. Pelatih Angel Alfredo Vera hanya membawa 16 pemain. Sejumlah nama pilar lini belakang seperti Otavio Dutra dan O.K John tidak ada di dalamnya. Begitu juga dengan Raphael Maitimo.

Meski begitu, Alfredo Vera tetap menargetkan bisa mencuri angka di markas Serui. Persebaya kini terdampar di posisi ke-14 klasemen setelah hanya mengumpulkan 22 angka dari 17 laga.

"Lawan Perseru tentu akan jadi pertandingan yang berat. Tapi, kami masih punya semangat dan percaya bisa membawa pulang poin dari Serui," tutur pelatih asal Argentina itu.

Perkiraan Susunan Pemain
Perseru (4-3-3): Samuel Reimas; Tony Rooy Ayomi, Yamashita Kunihiro, Donny Harold Monim, Kelvin Mopi; Osmar Dos Santos Filho, Makarius Fredik Suruan, Arthur Bonai; Ronaldo Meisido, Silvio Escobar, Yohanis Nabar

Persebaya (4-3-3): Miswar Saputra; Abu Rizal Maulana, Rahmat Irianto, Izaac Wanggai, Ruben Sanadi; Muhammad Hidayat, Robertino Pugliaran, Rendi Irwan; Ferinando Pahabol, Rishadi Fauzi, Fandi Eko Utomo.

Laga lanjutan Liga 1 antara Perseru Serui vs Persebaya Surabaya akan berlangsung pada Selasa siang pukul 01.30 WIB.

LIGA INDONESIA

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

6 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

21 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

4 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

5 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

5 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

5 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

5 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

7 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

7 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Pelatih Kiper Persebaya Yakin Ernando Ari Makin Semangat Lawan Uzbekistan

8 hari lalu

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Pelatih Kiper Persebaya Yakin Ernando Ari Makin Semangat Lawan Uzbekistan

Ernando Ari menjadi kiper andalan timnas U-23 Indonesia yang selalu dimainkan oleh pelatih Shin Tae-yong di empat laga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya