Prediksi Liga 1 Selasa Hari Ini: Bali United Vs Persela Lamongan

Selasa, 11 September 2018 06:02 WIB

Bali United. (liga-indonesia.id)

TEMPO.CO, Jakarta - Bali United akan menjamu Persela Lamongan dalam lanjutan Liga 1 peka ke-21 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa, 11 September 2018. Pertandingan akan berlangsung mulai pukul 15.30 WIB dan disiarkan Indosiar.

Baca: Jadwal siaran langsung Liga 1 hari ini

Laga ini akan jadi ujian konsistensi Bali United. Sebelum liburan panjang karena Asian Games 2018, Serdadu Tridatu mampu mencetak tiga kemenangan beruntun. Mereka menang atas PSIS Semarang 2-0 di kandang serta menaklukkan PSMS Medan dan Perseru Serui dengan skor 2-1 kala tandang.

Bali United kini berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan 32 poin menjadi taruhan. Jika mampu menang atas Persela, eksistensi di papan atas terjaga. Persela sendiri berada di posisi kesembilan dengan nilai 28.

Baca: Liga 1 Selasa Ini: Prediksi Persebaya Surabaya Vs PS Tira

Melawan Persela, tim asuhan Widodo C Putro dipastikan kehilangan tiga pemain. Ricky Fajrin dan Stefano Lilipay bergabung dengan timnas Indonesia. Sementara gelandang Brwa Nouri membela timnas Irak di laga uji coba lawan Kuwait.

Namun, Irfan Bachdim kemungkinan sudah dapat kembali merumput setelah absen beberapa pekan karena cedera. “Kami sudah siap untuk laga lawan Persela. Persiapan sudah dilakukan dengan beberapa tahapan setelah libur momen Asian Games 2018. Pemain juga tidak boleh percaya diri berlebih,” kata Widodo, Senin.

Baca: Rapor Pelatih Lokal Liga 1: Widodo dan Aji Santoso Menonjol

Advertising
Advertising

Sementara itu Persela hadir di Pulau Dewata dengan target mencuri poin. “Sebelum menuju Bali, kami sudah melakukan persiapan maksimal. Kami tahu ini adalah tantangan bagi bagi untuk dapat mencuri poin dari Bali United yang banyak dihuni pemain berkualitas,” ucap pelatih Persela, Aji Santoso.

Di laga nanti, Persela tidak akan diperkuat Guntur Triaji yang terkena akumulasi kartu kuning serta gelandang Ahmed Atayev yang masih cedera. Namun Persela mendapat suntikan tenaga penggawa timnas U-19, Saddil Ramdani yang mendapat ijin untuk memperkuat klubnya lebih dulu.

Baca: Jonathan Bauman Berperan Besar di Persib, Simak Statistiknya

Perkiraan Susunan Pemain
Bali United (4-3-2-1): Wawan Hendrawan; Dallen Doke, Agus Nova, Mahamadou N’Diaye, Novan Setya; Nick Van Der Velden, Taufiq, Fadil Sausu; Irfan Bachdim, Melvin Platje; Ilija Spasojevic.
Pelatih: Widodo C. Putro.
Cadangan: Kadek Wardhana, Andika Wijaya, Junius Bate, Gede Sukadana, Nyoman Sukarja, Dias Angga, Yabes Roni, Yandi Sofyan.

Persela (4-3-3): Dwi Kuswanto; Eky Nurhakim, Wallace Costa, Arif Satria, Birrul Walidain; Gian Zola, Ahmad Baasith, Diego Assis; Dendy Sulistiyawan, Loris Arnaud, Saddil Ramdani.
Pelatih: Aji Santoso.
Cadangan: Alexander, Zaenuri, M Agung, Samsul Arifin, Dio Permana, Sugeng Effendi.

Pertemuan Terakhir
16/04/2018 Liga 1 - Persela 1-1 Bali United
03/09/2017 Liga 1 - Bali United 5-1 Persela
03/04/2017 Liga 1 - Persela 0-1 Bali United.

LIGA INDONESIA

Berita terkait

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

6 jam lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

17 jam lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

18 jam lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

19 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

1 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

2 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

3 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

4 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

4 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

5 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya