Bali United Vs Borneo FC, Widodo Pakai Strategi Ini

Reporter

Antara

Editor

Febriyan

Kamis, 25 Oktober 2018 09:02 WIB

Pesepak bola Bali United, Hanis Saghara, berusaha dijatuhkan oleh pemain Borneo FC, Jusmadi dalam pertandingan Piala Presiden 2018 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 19 Januari 2018. Johannes P. Christo

TEMPO.CO, Gianyar - Pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro, menyatakan bahwa timnya akan terus melakukan tekanan saat menghadappi Borneo FC dalam laga lanjutan Liga 1 Indonesia 2018 di Stadion Kapten Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali, Kamis malam nanti. Dia meminta anak asuhnya untuk tak memberikan keleluasaan bagi pemain lawan dalam menguasai bola.

"Dalam pertandingan nanti saya sudah instruksikan kepada pemain untuk terus melakukan serangan dan menjaga ketat area pertahanan agar tidak sampai kebobolan," ucap Widodo.

Widodo juga minta anak asuhnya mewaspadai serangan lawan, karena pemain Borneo FC pasti akan melakukan serangan dengan manuver-manuvernya untuk menerebos lini pertahanan Bali United.

"Saya sudah arahkan agar anak-anak terus menekan dan menjaga kerja sama antarlini sehingga tidak ada celah bagi Borneo FC memasuki area terlarang," ucapnya.

Widodo berharap pemainnya tetap memperhatikan kerja sama yang baik dalam melakukan serangan. Hal itu, menurut dia, penting untuk mengecoh pertahanan lawan.

Sementara Pelatih Borneo FC Dejan Antonic juga menyatakan bahwa mereka akan memperkuat lini serang untuk menghadapi Bali United. Dia mengaku telah mempersiapkan strategi secara matang untuk meraih angka penuh pada laga kali ini.

Advertising
Advertising

"Saya telah menyiapkan strategi permainan secara matang dan strategi menghadapi Bali United sehingga dapat mengimbangi pemain 'Serdadu Tridatu'. Kita tunggu permainannya dalam laga nanti," ucapnya.

Bali United dan Borneo FC sama-sama membutuhkan kemenangan untuk memperbaiki posisi di klasemen Liga 1 Indonesia 2018. Bali United yang merupakan runner-up musim lalu saat ini berada di posisi kelima dengan 40 angka dari 26 laga. Sementara Borneo FC menduduki posisi ketujuh dengan 38 angka dari 26 laga.

Berita terkait

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

4 jam lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

1 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

1 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

2 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

2 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

2 hari lalu

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

Bhayangkara FC mengalahkan Barito Putera pada pekan ke-33 Liga 1 2024-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

3 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

Persik Kediri gagal menuai poin penuh saat menjamu PSS Sleman pada pekan ke-33 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

Bali United menjadi tim ketiga yang lolos babak Championship Series alias empat besar Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

4 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

Duel Persebaya Surabaya vs Bali United akan menjadi laga pembuka pekan ke-33 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

5 hari lalu

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

PSIS Semarang memanaskan persaingan perebutan empat besar Liga 1 2023-2024 setelah berhasil menaklukkan RANS Nusantara FC.

Baca Selengkapnya