Persib Ditekuk Tira Persikabo, Radovic dan Umuh Salahkan Wasit

Reporter

Aminuddin

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 2 Maret 2019 20:12 WIB

Pemain Persib Bandung Srdan Lopicic berebut bola dengan pemain Tira Persikabo Bogor Manahati Lestusen di laga pembuka Piala Presiden 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu, 2 Maret 2019. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Bandung - Pelatih Persib Bandung Miljan Radovic menyalahkan kepemimpinan wasit setelah timnya ditekuk Tira Persikabo 1-2 dalam laga pembuka Piala Presiden di stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu, 2 Maret 2019.

Menurut Radovic, keputusan wasit banyak merugikan timnya. Menurut dia, beberapa kali pemain Tira Persikabo menyentuh bola di kotak penalti, tapi tak sekalipun Persib mendapat hadiah penalti.

Wasit Dwi Purba Adi Wicaksana memang beberapa kali mendapat sorak sorai cemoohan dari Bobotoh yang memenuhi bangku tribun stadion Si Jalak Harupat. Hal itu, lantaran beberapa keputusan wasit dianggap merugikan Persib.

"Saya tidak suka bicara banyak untuk wasit, karena saya excuse (memaklumi) wasit tapi saya tidak ingin banyak bicara. Anda di sini mengerti sepak bola, anda mengerti game tadi," kata Radovic usai laga.

Pelatih berpaspor Montenegro itu mengatakan meski kalah, tapi dia bangga dengan permainan anak asuhnya. Menurut dia, Ezechiel N'Douassel dan kawan-kawan bekerja keras dalam pertandingan itu.

Advertising
Advertising

"Saya pikir untuk pertandingan hari ini, merupakan the best game musim ini. Kita salah 2-3 kali. Kita salah 2 kali dan 2 gol, tapi banyak kesempatan dan tidak jadi gol. Pemain kerja keras babak kesatu, ini sepak bola kadang tidak bisa kalau kamu kasih 100 persen tidak cukup kamu dapat 5-6 kesempatan itu," kata Radovic.

Manajer Persib Umuh Muchtar pun mengatakan sangat kecewa dengan kepemimpinan wasit dalam laga itu. Umuh mengatakan keputusan wasit sangat merugikan Maung Bandung. Umuh mengaku akan protes lantaran memiliki bukti terkait kecurangan wasit.

"Kita punya bukti dan kita juga punya data nanti diproses. Ini makin parah wasit, jangan yang lama-lama ini punya dendam sama Persib. Di kandang sendiri untung saya masih bisa meredam Bobotoh. Sudah kelihatan asisten wasit saja selalu menekan ke kita. Sudah kelihatan dari awal, Persib kalah sama wasit," ujar Umuh.

Persib hanya mampu mencetak satu gol menit ke-48 melalui sundulan Kim Jeffrey Kurniawan pada laga itu. Sementara, Tira-Persikabo berhasil mencetak 2 gol melalui bomber anyarnya, Osas Marvellous Saha masing-masing pada menit ke-28 dan menit 69.

AMINUDDIN A.S.

Berita terkait

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

2 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

7 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

7 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

7 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

11 hari lalu

Borneo FC Jadi Juara Reguler Series Liga 1 Musim 2023-2024

Borneo FC akan bertarung dengan tiga tim papan atas Reguler Series untuk perebutan gelar juara Liga 1 musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

12 hari lalu

Top Skor Liga 1 Usai David Da Silva Cetak Hattrick saat Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1

Penyerang Persib Bandung, David da Silva, semakin kokoh di posisi teratas daftar top skor Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

12 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Bandung Kalahkan Persebaya Surabaya 3-1, Persik vs Persita Imbang 1-1

Persib Bandung mengalahkan Persebaya Surabaya pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2023-2024 dengan skor 3-1. David Da Silva mencetak tiga gol dalam laga itu.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Hari Ini

13 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Liga 1 Hari Ini

Laga besar antara Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan tersaji pada pekan ke-32 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

13 hari lalu

Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Jadwal Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan hadir pada pekan ke-32 Liga 1 hari ini. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

15 hari lalu

Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

Persib Bandung memastikan satu tempat di Championship Series setelah pertandingan pekan ke-31 Liga 1 rampung.

Baca Selengkapnya