Cemerlang di Timnas, Hudson-Odoi Diminta Bersabar di Chelsea

Reporter

Terjemahan

Editor

Hari Prasetyo

Selasa, 26 Maret 2019 06:46 WIB

Pemain Chelsea Callum Hudson-Odoi membawa bola saat bertanding melawan Tottenham Hotspur di Leg Pertama Piala Liga di Wembley Stadium, London, Inggris, 8 Januari 2019. Reuters/Andrew Couldridge

TEMPO.CO, Jakarta - Manajer Inggris, Gareth Southgate, meminta pemain sayap Callum Hudson-Odoi untuk tetap bersabar di Chelsea, setelah ada kabar Manchester United tertarik untuk merekrut remaja berusia 18 tahun tersebut.

Hudson-Odoi melakukan debutnya di tim nasional Inggris ketika mereka mengalahkan Republik Cek 5-0 di Wembley, Jumat lalu. Selanjutnya dinihari tadi, Selasa 26 Maret 2019, ia tampil sepanjang 90 menit dan berperan besar dalam mengantarkan Three Lions menggasak tuan rumah Montenegro 5-1 dalam lanjutan kualifikasi Euro 2020 Grup A.

Hal itu membuat Hudson-Odoi melakukan debutnya sebagai pemain starter di tim nasional Inggris, sebelum ia mendapat kesempatan tampil sebagai pemain starter Chelsea dalam Liga Primer Inggris musim ini.

Manajer Chelsea, Maurizio Sarri, memang sudah berulang kali memuji kemampuan Hudson-Odoi. Tapi, berbeda dengan Manajer Inggris, Gareth Southgate, Sarri belum meyakini Hudson-Odoi layak tampil penuh di Liga Primer Inggris dan baru diturunkan kompetisi piala.

Hudson-Odoi dikabarkan meminta dimasukkan dalam bursa transfer pemain pada Januari lalu, ketika datang tawaran dari Bayern Munich. Tapi, Chelsea menolak lamaran dari klub raksasa di Bundesliga Jerman ini.

Advertising
Advertising

Setelah itu, Manchester United sudah menyatakan tertarik untuk melamar pemain sayap ini dalam jendela transfer musim panas 2019 mendatang. Tapi, Southgate mengatakan Hudson-Odoi seharusnya bertahan lebih lama di Stamford Bridge.

“Jika anda melihat jumlah penampilan, dia sebenarnya sudah berada di lapangan cukup banyak,” kata Southgate. “Dan, saya tahu sejak kapan kami bicara dengan klub pada awal musim tentang seberapa besar keyakinan Maurizio Sarri kepadanya.”

“Dia (Sarri) memiliki beberapa pemain luar biasa, tapi ingin para pemainnya itu mendapatkan waktu permainan yang kian banyak secara perlahan-lahan. Jadi saya pikir dia (Hudson-Odoi) akan matang dengan baik. Tidak perlu terburu-buru,” Southgate melanjutkan.

Southgate kemudian memberi contoh pada perkembangan penyerang muda Marcus Rashford di Manchester United dan tim nasional Inggris. “Dia kemudian mendapatkan tempat utama di tim dan itu penting. Buat kami, kemajuannya bagus.”

Kontrak Hudson-Odoi di Chelsea akan berakhir 18 bulan lagi dan mereka akan menghadapi masalah jika pemain ini kembali mengutarakan keinginan untuk meninggalkan Stamford Bridge.

METRO.CO.UK | SKY SPORTS

Berita terkait

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

11 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

5 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

9 hari lalu

Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

9 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 5-0.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

10 hari lalu

Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

Simak kabar kedua tim menjelang derby London Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan.

Baca Selengkapnya

Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

12 hari lalu

Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

Gol tunggal Bernardo Silva membawa Manchester City mengalahkan Chelsea 1-0 pada semifinal Piala FA.

Baca Selengkapnya

Duel Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA, Cole Palmer Tak Perlu Buktikan Diri

13 hari lalu

Duel Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA, Cole Palmer Tak Perlu Buktikan Diri

Manajer Chelsea Mauricio Pochettino mengingatkan Cole Palmer agar tidak menjadikan laga melawan Manchester City sebagai ajang pembuktian.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA Sabtu Malam

13 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA Sabtu Malam

Simak kabar terbaru kedua tim, termasuk perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan Manchester City vs Chelsea di semifinal Piala FA Sabtu ini.

Baca Selengkapnya

Prediksi Chelsea vs Everton di Liga Inggris Pekan Ke-33 pada Senin Malam

18 hari lalu

Prediksi Chelsea vs Everton di Liga Inggris Pekan Ke-33 pada Senin Malam

Duel Chelsea vs Everton ini menjadi partai terakhir dari rangkaian pertandingan Liga Inggris pekan ke-33 yang akan digelar di Stamford Bridge.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-32: Liverpool dan Chelsea Seri, Tottenham Naik ke Posisi 4

25 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-32: Liverpool dan Chelsea Seri, Tottenham Naik ke Posisi 4

Liverpool tertahan di peringkat dua klasemen dan gagal menggeser Arsenal dari pucuk klasemen Liga Inggris setelah ditahan Manchester United 2-2.

Baca Selengkapnya