Prediksi Bali United Vs Persija di Piala Indonesia Jumat Hari Ini

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 26 April 2019 06:01 WIB

Pesepakbola Persija, Sandi Sute melakukan selebrasi usai menjebol gawang Ceres Negros dalam laga lanjutan grup G AFC Cup 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa, 23 April 2019. Persija gagal mempertahankan keunggulan, dan dibobol tiga gol pada menit 70, 84 dan 90. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Bali United akan menghadapi Persija dalam laga pertama babak 8 besar Piala Indonesia di Stadion Kapten I Wayan Dipta Bali, Jumat, 26 April 2019. Pertandingan akan berlangsung mulai 15.30 WIB dan disiarkan RCTI.

Persija siap bekerja keras untuk tampil maksimal di laga ini, meski tak memiliki waktu yang panjang untuk mempersiapkan timnya. Pelatih Ivan Kolev memanfaatkan waktu yang singkat ini dengan recovery mengingat Persija baru bertanding pada Selasa (23 April) di ajang Piala AFC 2019.

“Persiapan seperti biasa hari Selasa kita main game lalu kita tidak ada waktu untuk latihan yang serius. Pikir lebih banyak untuk memulihkan pemain untuk game besok,” ujar Kolev seperti dikutip laman resmi Persija.

Selain rotasi untuk mensiasati itu semua, Ivan Kolev juga berencana akan melakukan rotasi terhadap beberapa sektor posisi di timnya. Ia yakin nantinya pemain yang akan bermain akan tampil maksimal meskipun hanya menyisakan Bruno Matos saja di sektor pemain asing.

“Yang nantinya tampil di Lapangan kualitasnya sama karena saya tidak mau membedakan ini pemain asing ini pemain lokal. Sekali itu pemain Persija. Saya percaya kepada pemain lokal yang besok diturunkan di Lapangan,” tegasnya.

Advertising
Advertising

Kolev optimistis timnya juga akan maksimal meski saat ini bermain di kandang lawan. Ia menargetkan untuk mencari poin untuk modal saat menjalani leg kedua di Bekasi.

“Menurut kita pemain kita harus seperti biasa karena tim persija merupakan tim besar. Pemain-pemain Yang ada juga profesional dan sudah bisa bermain Banyak suporter. Saya pikir itu tidak akan mempengaruhi mereka,” kata dia.

Sementara itu, Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, mengungkapkan kesiapan timnya jelang laga yang berlangsung besok sore tersebut.

"Kami bersyukur sudah kembali menjalani pertandingan kompetisi resmi dan akan berhadapan dengan Persija Jakarta besok sore. Pemain kami (Bali United) sudah berlatih fisik, teknik dan juga taktik. Semoga besok menghadapi Persija kami bisa meraih hasil positif di kandang sendiri," ujar mantan pelatih Persija ini.

Dia melanjutkan, "Setiap pertandingan berlangsung tentu harus diperhatikan karakteristik permainan dan tipikal pemain lawan. Persija adalah tim bagus dengan materi pemain berkualitas. Tapi saat di lapangan, pasti akan terlihat kekurangan mereka dan kesempatan itulah yang harus kami manfaatkan."

Disinggung tentang Persija yang merupakan mantan tim asuhannya, Coach Teco secara tegas menyatakan diri untuk tetap menaruh rasa hormat terhadap tim Macan Kemayoran.
"Saya bekerja selama dua tahun di Persija dan tentu sudah mengenal dekat dengan manajemen dan juga seluruh official serta suporter Persija. Saya harus tetap respect kepada mereka. Tapi saat ini saya sudah di Bali United dan pastinya saya akan memberikan seratus persen untuk tim ini," kata dia.

Selain Teco yang mantan pelatih Persija, di laga ini ada sejumlah pemain yang pernah memperkuat lawan. Gelandang Persija Sandi Sute sebelumnya pernah membela Bali United. Di kubu Bali United juga ada Gunawan Dwi Cahyo, Willian Pacheco, Leonard Tupamahu, Michael Orah, Sutanto Tan, dan Stefano Lilipaly yang pernah merasakan berseragam Persija.

PERSIJA | BALIUTD

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

11 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

3 hari lalu

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

Setelah pertandingan pekan ke-34, RANS Nusantara FC terdegradasi ke Liga 2 di musim berikutnya. Ini profil klub milik Raffi Ahmad.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

4 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

5 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

5 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

5 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

9 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

11 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

Bali United menjadi tim ketiga yang lolos babak Championship Series alias empat besar Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

11 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

Duel Persebaya Surabaya vs Bali United akan menjadi laga pembuka pekan ke-33 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

12 hari lalu

Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Rizky Ridho dan para pemain timnas U-23 Indonesia akan berjuang keras mengalahkan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya