Real Madrid Mau Bongkar Mesin, PSG Siap Borong 3 Pemain

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Jumat, 17 Mei 2019 05:52 WIB

Pemain Real Madrid Gareth Bale. REUTERS/Susana Vera/

TEMPO.CO, Jakarta - Klub kaya asal Prancis, Paris Saint-Germain (PSG) disebut siap memborong tiga pemain Real Madrid pada bursa transfer musim panas kali ini. Kebetulan Real Madrid dikabarkan akan membongkar mesin mereka dengan menjual 14 pemain sekaligus.

Media Football Espana menyebutkan bahwa PSG secara ambisius mengincar trio Gareth Bale, Isco dan Toni Kroos. Nilai transfer ketiga pemain itu diperkirakan akan mencapai 210 juta euro.

Nilai itu tampaknya tak menjadi masalah bagi PSG. Saat memboyong Neymar dari Barcelona saja mereka sanggup membayar 222 juta euro untuk satu orang pemain.

Bale, Isco dan Kroos menjadi incaran PSG karena dianggap bisa membuat mereka meraih gelar juara Liga Champions. Maklum, meskipun bertabur bintang, PSG terus gagal mencapai target utamanya tersebut.

Ketiganya dianggap memiliki pengalaman yang cukup karena ikut membawa Real Madrid meraih tiga gelar juara Liga Champions secara beruntun sejak 2016-2018.
Bale memang dikabarkan masuk ke dalam daftar jual pemain Real Madrid. Pemain asal Wales itu dianggap gagal mengisi tempat yang ditinggalkan Cristiano Ronaldo sebagai mesin gol utama Real Madrid.

Pelatih Zinedine Zidane bahkan dilaporkan secara terang-terangan menyatakan tak membutuhkan lagi tenaga Bale. Pada periode pertamanya melatih Real Madrid, Bale memang kerap menjadi pemain pelapis saja di skuad Zidane.

Soal Isco, gelandang asal Spanyol tersebut memang terus dikabarkan akan hengkang dari Santiago Bernabeu. Penyebabnya adalah karena dia tak mendapatkan tempat utama di skuad Real Madrid. Namun Zidane disebut berat untuk menjual pemain yang bisa bermain di berbagai posisi tersebut.

Sementara Toni Kroos disebut akan digantikan perannya oleh Paul Pogba. Dengan usia Kroos yang sudah 29 tahun, Real Madrid disebut merasa sudah saatnya mencari penggantinya.

Jika jadi hengkang ke PSG, Bale, Isco dan Kroos, nantinya akan bergabung dengan eks pemain Real Madrid, Angel di Maria. Namun ketiganya belum tentu akan langsung mendapatkan tempat di tim utama karena PSG sejatinya tak kekurangan pemain berkualitas seperti Marco Veratti, Kylian Mbappe, Neymar, hingga Edinson Cavani dan Julian Draxler.

FOOTBALL ESPANA

Berita terkait

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

1 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

1 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

1 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

1 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

2 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

2 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

2 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

2 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

2 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

3 hari lalu

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

Manajer Bayern Munchen Thomas Tuchel berharap dukungan total pendukung Die Roten saat menjamu Real Madrid di semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya