Liga 1: Paulo Sergio, Idola Baru Suporter Bali United

Reporter

Tempo.co

Editor

Hari Prasetyo

Minggu, 19 Mei 2019 09:55 WIB

Pemain Bhayangkara FC, Paulo Sergio Moreira Goncalves (kanan). ANTARA/Risky Andrianto

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain gelandang serang Bali United, Paulo Sergio, berhasil membuat publik sepak bola yang hadir langsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta berdecak kagum dengan penampilannya saat tim Serdadu Tridatu ini mengalahkan Persebaya 2-1 pada partai perdana Liga 1, Kamis 16 Mei 2019.

Selain sukses mencetak satu gol penentu kemenangan, Paulo Sergio juga sukses menampilkan permainan memukau dengan pergerakan agresifnya selama pertandingan 90 menit. Satu gol lainnya buat keunggulan Bali United dicetak Ilija Spasojevic.

Ditemui sebelum menjalani sesi latihan hari Sabtu malam, 18 Mei 2019, Paulo Sergio berkomentar terkait penampilannya setelah sukses mengalahkan finalis Piala Presiden 2019 tersebut.

"Ya, kami bermain baik pada pertandingan melawan Persebaya. Mereka adalah tim bagus dengan prestasi lima besar di musim lalu. Semua orang dalam tim ini tentu sangat senang atas pencapaian hasil di laga pertama kemarin," ujar Sergio.

"Saya juga sangat senang dapat mencetak gol di pertandingan tersebut. Tentu bangga rasanya bisa berkontribusi untuk kemenangan tim. Tapi yang terpenting, kami semua berkontribusi untuk kemenangan pertama di Liga 1 tahun ini," Sergio menambahkan.

Advertising
Advertising

Ditanya mengenai persiapan menghadapi mantan timnya, Bhayangkara FC, Paulo Sergio menegaskan akan mempersiapkan diri sebaik mungkin sesuai dengan arahan tim pelatih.

"Persiapan saya tentu sesuai dengan arahan tim pelatih bersama tim. Secara umum persiapan kami sama halnya seperti sebelum menghadapi Persebaya. Kita tahu bila di tiga pertandingan awal, kami akan menghadapi tim peringkat lima besar tahun lalu. Tentu kami harus tetap fokus," kata Paulo Sergio.

Lebih lanjut, pemain asal Portugal tersebut juga mengharapkan dukungan besar suporter saat pertandingan melawan Bhayangkara FC pada Senin, 21 Mei 2019 mendatang. "Ya, kami akan kembali bermain di kandang, untuk itu dukungan suporter sangat kami harapkan agar kami bisa lebih semangat dan bisa kembali memenangkan pertandingan seperti halnya di pertandingan pertama kemarin," kata pemain Bali United ini.

BALIUTD.COM

Berita terkait

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

1 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

1 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

1 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

1 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

2 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

3 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

4 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

5 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

5 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

6 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya