Masih Jeblok di Liga 1, Barito Bangga Pemainnya Dipanggil Timnas

Reporter

Tempo.co

Editor

Hari Prasetyo

Kamis, 30 Mei 2019 16:04 WIB

Evan Dimas Darmono (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Kamboja Hoy Phalim dalam pertandingan putaran I Sepak Bola SEA Games ke-28, di Stadion Jalan Besar, Singapura, 6 Juni 2015. Indonesia menang atas Kamboja dengan skor akhir 6-1. ANTARA/Wahyu Putro A

TEMPO.CO, Jakarta - Di luar hasil buruk Barito Putera di kompetiei Shopee Liga 1 2019, ada satu kabar gembira di skuad asuhan pelatih Jacksen F. Tiago tersebut.

Dua pemain terbaiknya, Dandi Maulana Abdulhak dan Yakob Sayuri, mendapat panggilan membela tim nasional Indonesia U-23.

Dandi dan Yakob diharapkan dapat bergabung skuad Indra Sjafri yang akan melakukan persiapan mulai 29 Mei hingga 3 Juni nanti untuk menghadapi turnamen Merlion Cup 2019.

Pemanggilan ini tentu saja membuat manajer Barito Putera Hasnuryadi Sulaiman bangga. Pasalnya selain kedua pemain tersebut, penggawa Barito lainnya juga mendapat panggilan timnas Indonesia senior, yakni Evan Dimas Darmono dan Rizky Pora.

Evan dan Rizky termasuk dalam skuad yang disiapkan pelatih Simon McMenemy menghadapi FIFA Match Day melawan Yordania dan Vanuatu, Juni akan datang.

Advertising
Advertising

Dengan demikian, tradisi Barito Putera menyumbang pemain ke timnas sesuai keinginan pendiri klub H Abdussamad Sulaiman HB tetap terjaga.

Sebelumnya M Riyandi dan M Rafi Syarahil serta asisten pelatih Yunan Helmi turut dipercaya timnas U-19 di ajang Piala AFF.

Hasnur mengaku bersyukur atas kepercayaan yang diberikan PSSI atas pemilihan pemain Barito tersebut memperkuat Timnas.

“Ini memang diamanahkan oleh almarhum Abah (HA Sulaiman HB), tujuan utama Barito Putera didirikan berkontribusi untuk mencetak sebanyak-banyaknya pemain untuk memperkuat tim nasional. Dengan dipanggil pemain muda tersebut semoga terus berkelanjutan di segala usia,” kata Hasnur.

Ia sepenuhnya mendukung keempat pemain tersebut dilepas ke Timnas kendati Barito Putera sekarang tertatih-tatih di Shopee Liga 1 2019 dengan hanya mengumpulkan 1 poin dari tiga laga.

“Dalam hal cinta dan pengabdian pada negara kita tidak menghitung untung dan ruginya. Tapi, bagaimana kita melakukan yang terbaik dan ini adalah usaha terbaik kita untuk menyumbangkan pemain sebanyak-banyaknya untuk memperkuat timnas. Karena itu, kepentingan nasional di atas segala galanya,” kata manajer Barito Putera ini.

LIGA INDONESIA

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

1 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

16 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

4 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

4 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

4 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

4 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

5 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

6 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

7 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

8 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya