Indra Sjafri: Beberapa Pemain Baru Berpeluang Perkuat Timnas U-23

Reporter

Aditya Budiman

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 26 Juli 2019 00:34 WIB

Pelatih Timnas U-23 Indra Sjafri (tengah) memimpin pemusatan latihan (TC) di Stadion Madya, Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Minggu, 21 Juli 2019. Sebanyak 26 pemain mengikuti TC yang berlangsung hingga 31 Juli 2019 guna persiapan SEA Games 2019. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-23 asuhan pelatih Indra Sjafri tengah menggelar pemusatan latihan nasional (Pelatnas) di Jakarta sejak Ahad lalu. Sebanyak 26 pemain dari berbagai klub diboyong untuk menjalani latihan selama sepekan.

Berbeda dengan Pelatnas sebelumnya, Timnas U-23 yang disiapkan mengikuti SEA Games 2019 di Manila, Filipina, banyak diisi wajah-wajah baru. "Di training camp kali ini saya ingin melihat potensi baru," ucap Indra di Stadion Madya, Jakarta, Rabu, 24 Juli 2019.

Selama tiga hari tim kepelatihan menggelar latihan, Indra mengaku terkejut dengan penampilan beberapa pemain yang baru bergabung di Pelatnas Timnas U-23. Menurut dia, permainan mereka tidak kalah dengan materi pemain yang biasa mondar-mandir masuk skuad Timnas. Sayang, mereka kurang mendapat jam bermain dari klub asalnya.

Ia pun mengapresiasi penampilan mereka. "Ada beberapa yang saya pikir punya kesempatan untuk jadi bagian dari tim SEA Games," kata Indra.

Selain para pemain yang sudah familiar bergabung di Timnas U-23, seperti Witan Sulaeman, Nurhidayat, Sani Rizki, dan Bagas Adi, beberapa pemain debutan di Pelatnas ada Tegar Infantrie (PSIS Semarang), Mariyo Fabiyo (Persipura). Lalu Rendy Oscario (Semen Padang), Krismon Wombaibobo (Persewar), Natanael Siringo (PSMS), dan Arapenta Poerba (Bali United).

Advertising
Advertising

Pelatih berusia 56 tahun itu menilai tantangan bagi para pemain debutan ialah saat kembali ke klub. Menurut Indra, para pemain Timnas U-23 dituntut bisa menjaga permainannya ditengah persaingan dengan pemain yang lebih senior. "Kami akan lihat konsistensinya. Pulang ke klub main tidak mereka," ucapnya.

ADITYA BUDIMAN

Berita terkait

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

19 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Lawan Timnas U-23 Indonesia di Playoff Olimpiade, Timnas Guinea Dipenuhi Pemain yang Berkiprah di Eropa

1 hari lalu

Lawan Timnas U-23 Indonesia di Playoff Olimpiade, Timnas Guinea Dipenuhi Pemain yang Berkiprah di Eropa

Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi Guinea U-23 pada babak playoff untuk memperebutkan satu tiket ke Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

1 hari lalu

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

Timnas U-23 Indonesia bakal menjalani laga play-off menghadapi Guinea untuk memperebutkan satu jatah tersisa ke Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

1 hari lalu

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Tuntas: Simak Tim Juara, Top Skor, Pemain Terbaik, dan Kiper Terbaik

1 hari lalu

Piala Asia U-23 2024 Tuntas: Simak Tim Juara, Top Skor, Pemain Terbaik, dan Kiper Terbaik

Piala Asia U-23 2024 yang berlangsung di Qatar sudah usai digelar. Simak tim yang juara, top skor, pemain terbaik, dan kiper terbaik.

Baca Selengkapnya

Bila Justin Hubner Benar-benar Absen, Timnas U-23 Indonesia Dinilai Akan Kesulitan saat Hadapi Guinea di Playoff Olimpiade 2024

1 hari lalu

Bila Justin Hubner Benar-benar Absen, Timnas U-23 Indonesia Dinilai Akan Kesulitan saat Hadapi Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Peluang Timnas U-23 Indonesia untuk lolos ke Olimpiade 2024 Paris akan semakin berat apabila Justin Hubner absen pada laga playoff melawan Guinea.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Guinea di Laga Playoff: Justin Hubner dan Rizky Ridho Absen, Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga Dipanggil

1 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Guinea di Laga Playoff: Justin Hubner dan Rizky Ridho Absen, Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga Dipanggil

Timnas U-23 Indonesia bertolak ke Paris tanpa Justin Hubner. Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga dipanggil.

Baca Selengkapnya

Hasil Riset: Nathan Tjoe-A-On Menjadi Pemain yang Paling Siapresiasi Suporter di Timnas U-23 Indonesia

1 hari lalu

Hasil Riset: Nathan Tjoe-A-On Menjadi Pemain yang Paling Siapresiasi Suporter di Timnas U-23 Indonesia

Hasil riset menunjukkan pemain Timnas U-23 Indonesia, Nathan Tjoe-A-On, menjadi pemain yang paling diapresiasi suporter.

Baca Selengkapnya

Jepang Juara Piala Asia U-23 2024 Usai Kalahkan Uzbekistan 1-0

2 hari lalu

Jepang Juara Piala Asia U-23 2024 Usai Kalahkan Uzbekistan 1-0

Timnas U-23 Jepang keluar sebagai juara Piala Asia U-23 2024 setelah mengalahkan Uzbekistan pada partai final. Rekor sempurna Uzbekistan runtuh.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Kalah dari Irak, Ketua Umum PP Muhammadiyah: Seperti Politik, Kalah Menang Biasa

2 hari lalu

Timnas U-23 Kalah dari Irak, Ketua Umum PP Muhammadiyah: Seperti Politik, Kalah Menang Biasa

Haedar Nashir berpesan kepada punggawa Timnas U-23 dan para pendukungnya menyikapi kekalahan itu dengan bijaksana.

Baca Selengkapnya