Bursa Transfer: Jurgen Klopp Ikuti Jejak Sir Alex Ferguson

Reporter

Terjemahan

Jumat, 9 Agustus 2019 15:16 WIB

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp. Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Liverpool tidak banyak membeli pemain di bursa transfer tahun ini. Manajer The Reds Jurgen Klopp hanya menambah tiga pemain baru untuk bersaing di Liga Inggris musim 2019/2020.

Mereka adalah Harvey Elliott (dari Fulham), Adrian (West Ham United), dan Sepp van den Berg (PEC Zwolle). Total dana yang dihabiskan dalam bursa transfer mencapai 1,9 juta pounds atau sekitar Rp 29 miliar.

Manajer berusia 52 tahun itu punya alasan kuat mengapa tak ikut meramaikan bursa transfer musim panas ini. Ia mengatakan materi pemain yang ada saat ini dirasa sudah cukup.

Klopp mengatakan ingin menjaga kesolidan skuadnya tanpa banyak menambah pemain baru yang dinilai akan memerlukan adaptasi lagi. "Saya berpikir tim besar di masa lalu. Mereka tetap bersama selama beberapa tahun dan tidak perlu banyak perubahan," kata manajer asal Jerman itu.

Ia tak ragu menyebut Barcelona (di era 2006-2011) dan sosok Sir Alex Ferguson yang dinilai tak banyak melakukan pembelian pemain saat berada di masa keemasan. "Manchester united punya kelas 1992. Berapa lama mereka bersama," sebut Klopp.

Advertising
Advertising

Keengganan Klopp jor-joran dalam bursa transfer karena percaya tim hebat tidak banyak melakukan perubahan pemainnya. "Saya tidak mengatakan kami adalah tim besar sekarang. Itu akan terlihat dalam beberapa tahun mendatang," sebutnya.

Klopp optimistis Liverpool bisa bersaing dalam perebutan gelar juara Liga Inggris musim ini walau tak membeli pemain bagus di bursa transfer. Rasa percaya itu hadir saat ia melihat penampilan Liverpool di Piala Community Shield 2019 walau kalah adu penalti dari Manchester City. "Tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi, tetapi Ahad lalu (hasil Community Shield) menunjukkan kami akan baik-baik saja," kata dia.

THE SUN | MIRROR

Berita terkait

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

4 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

4 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh West Ham dalam pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

5 hari lalu

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

Pelatih Feyenoord Arne Slot dikabarkan akan menjadi pengganti Jurgen Klopp di Liverpool untuk musim depan.

Baca Selengkapnya

Liverpool Mengincar Arne Slot Menggantikan Jurgen Klopp, Siapa Dia?

7 hari lalu

Liverpool Mengincar Arne Slot Menggantikan Jurgen Klopp, Siapa Dia?

Liverpool melirik pelatih Feyenoord Arne Slot untuk menggantikan Jurgen Klopp

Baca Selengkapnya

Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

7 hari lalu

Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.

Baca Selengkapnya

Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

7 hari lalu

Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

7 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

7 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.

Baca Selengkapnya

Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

7 hari lalu

Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan pertandingan bertajuk Derby Merseyside melawan Everton pada pekan ke-34 Liga Inggris penting.

Baca Selengkapnya