Prediksi Liga 1: Persija Jakarta Vs Kalteng Putra Selasa Ini

Reporter

Tempo.co

Selasa, 20 Agustus 2019 02:00 WIB

Pemain Persija Jakarta, Marko Simic selebrasi usai mencetak gol ke gawang Bhayangkara FC, pada pertandingan Liga 1 2019 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu, 10 Agustus 2019. Bhayangkara berhasil menahan imbang tuan rumah Persija Jakarta 1-1. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Persija Jakarta kembali akan melakoni pertandingan di Liga 1 Indonesia. Selasa, 20 Agustus 2019, pukul 15.30 WIB, tim Macan Kemayoran menjamu Kalteng Putra di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.

Bagi Persija, merebut poin maksimal menjadi wajib hukumnya bila ingin keluar dari zona degradasi. Pasalnya, juara Liga 1 Indonesia 2018/2019 kini baru meraih sembilan poin dan duduk di peringkat 17 klasemen sementara Liga 1.

Memang Marko Simic cs baru melewati 10 laga dan mempunyai beberapa laga tunda. Namun hal itu tak menjamin posisi Persija bakal aman di akhir kompetisi nanti. Persija harus bisa memastikan tak menjadi tim papan bawah dengan meraih poin demi poin.

Gelandang Persija, Novri Setiawan, mengatakan rekan-rekannya bakal berusaha sekuat tenaga memenangkan pertandingan melawan Kalteng Putra. "Kami harus manfaatkan main di kandang. Semua pemain pasti berusaha," tutur dia.

Novri berharap para pemain bisa memberikan kemenangan kepada para penonton yang hadir di stadion. Namun ia juga tetap akan mewaspadai permainan Kalteng Putra. "Mudah-mudahan kami dikasih kemenangan besok," kata Novri.

Pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliviera tak mau meremehkan Persija. Menurut dia, Macan Kemayoran akan memberikan perlawanan sengit apalagi tampil di hadapan pendukung sendiri. Ia mengatakan Persija tetap kuat walau posisi di klasemen sedang berada di bawah.

Advertising
Advertising

Kalteng Putra layak waspada. Dalam lima laga terakhir, penampilan tim asuhan Julio Banuelos mulai menunjukkan tren positif. Persija sulit dikalahkan saat bermain di hadapan The Jakmania.

Banuelos nampaknya harus membuat anak asuhan stabil menjaga permainan. Seperti saat melawan Madura United misalnya. Persija Jakarta bisa unggul lebih dulu namun lawan bisa mengimbangi sebelum laga berakhir.

5 Laga Terakhir Persija Jakarta

Madura United 2 - 2 Persija Jakarta, 16 Agustus 2019
Persija Jakarta 1 - 1 Bhayangkara FC, 10 Agustus 2019
PSM Makassar 2 - 0 Persija Jakarta, 6 Agustus 2019
Persija Jakarta 2 - 2 Arema FC, 3 Agustus 2019
Persija Jakarta 1 - 0 PSM Makassar, 21 Juli 2019

5 Laga Terakhir Kalteng Putra

Persipura Jayapura 2 - 0 Kalteng Putra, 14 Agustus 2019
Kalteng Putra 4 - 2 Arema FC, 7 Agustus 2019
Kalteng Putra 2 - 0 Semen Padang, 2 Agustus 2019
TIRA-Persikabo 5 - 2 Kalteng Putra, 26 Juli 2019
Persib Bandung 2 - 0 Kalteng Putra,16 Juli 2019

Pertemuan Terakhir Persija Jakarta Vs Kalteng Putra

Persija Jakarta 3 - 4 Kalteng Putra, 28 Maret 2019, adu penalti Piala Presiden 2019

IRSYAN HASYIM | LIGA INDONESIA

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

10 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

1 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

3 hari lalu

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

Setelah pertandingan pekan ke-34, RANS Nusantara FC terdegradasi ke Liga 2 di musim berikutnya. Ini profil klub milik Raffi Ahmad.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

4 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

5 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

5 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

5 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

5 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

7 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

7 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya