Catalan Bergejolak Lagi, Real Madrid Waspadai Keamanan El Clasico

Reporter

Terjemahan

Editor

Hari Prasetyo

Selasa, 15 Oktober 2019 15:14 WIB

Pemain Real Madrid Rodrygo, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Osasuna dalam pertandingan Liga Spanyol di Santiago Bernabeu, Madrid, 26 September 2019. REUTERS/Juan Medina

TEMPO.CO, Jakarta - Real Madrid dikabarkan akan meningkatkan sistem pengamanannya ketika akan menjalani pertandingan derby El Clasico di kandang Barcelona, Stadion Camp Nou, dalam La Liga Spanyol, Sabtu, 26 Oktober 2019.

Pertandingan El Clasico yang legendaris itu sebenarnya masih akan berlangsung cukup lama. Setelah kompetisi dilanjutkan pada 19-20 Oktober 2019 ini, Real Madrid akan bertanding lebih dulu di kandang RCD Mallorca.

Setelah itu, Real Madrid juga masih akan menjalani pertandingan ketiga fase grup Liga Champions di kandang Galatasaray, Turki, 23 Oktober 2019.

Tapi, soal keamanan Real Madrid di Barcelona itu sudah menjadi isu penting sejak pekan kedua Oktober 2019 karena berkaitan dengan gejolak politik yang terjadi di ibukota provinsi Catalan tersebut. Ini berkaitan dengan perjuangan dari sebagian pihak yang Catalonia menjadi negara merdeka yang terpisah dari Spanyol dengan ibukotanya, Madrid.

Pada Senin, 14 Oktober 2019, pengadilan Spanyol di Barcelona telah menjatuhkan hukuman penjara antara sembilan dan 13 tahun kepada sembilan pemimpin Catalan yang berperan dalam referendum kemerdekaan pada Oktober 2017.

Advertising
Advertising

Keputusan pengadilan Spanyol itu sontak menimbulkan gelombang protes di Barcelona, ibukota Catalan, terutama di kalangan warga yang selama ini mendukung usaha Catalonia, yang meliputi Barcelona, Girrona, Lleida, dan Tarragona, untuk menjadi negara sendiri.

Selama beberapa tahun terakhir, ada berbagai demonstrasi yang mendukung para pemimpin Catalan prokemerdekaan di seputar Camp Nou.

Klub sepak bola Barcelona sendiri sudah mengeluarkan pernyataan yang mengkritik keputusan pengadilan Spanyol untuk memenjarakan sejumlah pemimpin Catalan proreferendum kemerdekaan itu.

Dikabarkan ada kekhawatiran dari pihak Real Madrid bahwa pertandingan El Clasico pada 26 Oktober 2019 itu akan dimanfaatkan para demonstran untuk beraksi. Pasalnya, pertandingan Barcelona melawan Real Madrid ini sudah menjadi perhatian dunia.

Salah satu problem buat Los Blancos bahwa jadwal pertandingan El Clasico adalah pukul 13.00 waktu setempat. Hal itu membuat tim asuhan pelatih Zinedine Zidane itu akan butuh menginap semalam di ibukota Catalan itu dan mereka akan tiba pada Jumat malam.

Dengan berada lebih lama di Barcelona, rombongan Real Madrid khawatir menjadi sasaran demontrasi para pendukung kemerdekaan Catalan itu.

Di luar urusan politik itu, hubungan pengurus klub Barcelona dan Real Madrid sekarang lebih baik dan saling menghormati.

MARCA | ESPN

Berita terkait

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

1 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

2 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

2 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

2 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

2 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

2 hari lalu

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

Manajer Bayern Munchen Thomas Tuchel berharap dukungan total pendukung Die Roten saat menjamu Real Madrid di semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

2 hari lalu

Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions di Allianz Arena pada Rabu dinihari.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

2 hari lalu

3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

Pertandingan leg pertama babak semifinal Liga Champions antara Bayern Munchen vs Real Madrid akan digelar di Stadion Allianz Arena, Rabu dinihari.

Baca Selengkapnya

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2023-2024. Mengapa Real Madrid lebih diunggulkan?

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

3 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya