KLB PSSI: Benhard Limbong Mundur Sebagai Calon Ketua

Sabtu, 2 November 2019 09:23 WIB

Benhard Limbong menyatakan mundur sebagai calon ketua umum PSSI menjelang pembukaan Kongres Luar Biasa di Hotel Shangri-La, Jakarta, 2 November 2019. TEMPO/Irsyan

TEMPO.CO, Jakarta- Sejam menjelang Pembukaan Kongres Luar Biasa atau KLB PSSI, salah satu calon ketua umum Benhard Limbong mengundurkan diri. "Saya tidak ikut karena tidak bisa full time di PSSI," kata dia di Hotel Shangrila, Jakarta, Sabtu, 2 November 2019.

Benhard Limbong mengaku pesimistis mampu meraih suara mayoritas dalam Kongres Luar Biasa di Hotel Shangri-la, 2 November 2019. Mantan Ketua Komisi Disiplin PSSI ini mengaku tradisi lama untuk memiliki ketua umum masih digunakan oleh para pemilik suara.

"Semacam money politic kuliat gitu lo," kata dia menjelaskan dugaan politik uang di KLB PSSI saat dihubungi Tempo, Jumat, 1 November 2019.

Awalnya, kata Benhard, voters PSSI yang telah membangun komitmen memberi dukungan dalam kongres sudah lebih dari 10 voters. Ia menyebutkan sebenarnya tidak mau menuduh macam-macam kepada voters yang telah membangun komitmen tapi menjelang KLB digelar jadi sulit dihubungi.

"Ada apa? Kemarin-kemarin yang bersangkutan hubungi terus, tiba-tiba dihubungi nggak bisa lagi," kata dia.

Ia menduga peluangnya menjadi ketua umum PSSI mengecil karena jumlah dukungan yang telah dikumpulkan tergerus sebanyak 50 persen. Walaupun kecil peluangnya mendapatkan suara mayoritas, Benhard mengatakan tetap bakal datang ke KLB karena cinta sama sepak bola dan PSSI.

"Suaranya dikasih ke siapa saya tidak tahu, nggak boleh nuduh," kata dia menjelaskan suaranya yang telah beralih ke calon lainnya.

Di kongres PSSI nanti, total ada 11 calon yang akan memperebutkan kursi ketua umum PSSI periode 2019-2023. Mereka adalah Arif Wicaksono, Aven Hinelo, Bernhard Limbong, Benny Erwin, Fary Djemy Francis. Lalu, La Nyalla Mattalitti, Mochamad Iriawan, Rahim Soekasah, Sarman El Hakim, Vijaya Fitriyasa, dan Yesayas Oktavianus.

Advertising
Advertising

IRSYAN HASYIM

Berita terkait

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

1 hari lalu

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

1 hari lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

4 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

5 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

5 hari lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi timnas U-23 Indonesia usai kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk kejar tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

5 hari lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

6 hari lalu

Fakta Menarik Shin Tae-yong yang Sukses Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Sejumlah fakta menarik Shin Tae-yong yang sukses bawa timnas U-23 Indonesia ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

7 hari lalu

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

Mantan pemain Timnas Indonesia, Bambang Nurdiansyah, meminta PSSI semakin menggiatkan pembinaan atlet sepakbola usia muda.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

8 hari lalu

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

Timnas Indonesia akan menghadapi Uzbekistan laga semifinal Piala Asia U-23, pada Senin, 29 April 2024

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Ungkap Belum Tanda Tangan Kontrak Baru Usai Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

9 hari lalu

Shin Tae-yong Ungkap Belum Tanda Tangan Kontrak Baru Usai Bawa Timnas U-23 Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23 2024

Shin Tae-yong enggan berkomentar banyak soal masa depannya bersama timnas Indonesia karena belum menandatangani perpanjangan kontrak dari PSSI.

Baca Selengkapnya