Jurgen Klopp Girang Liverpool Akhirnya Bisa Clean Sheet Lagi

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 8 Desember 2019 06:38 WIB

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp. REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Jakarta - Manajer Liverpool Jurgen Klopp senang timnya akhirnya merasakan clean sheet lagi atau melewati pertandingan tanpa kebobolan, ketika mengalahkan Bournemouth 3-0 di Stadion Vitality, Sabtu.

Hasil itu menandai clean sheet pertama Liverpool setelah lebih dari dua bulan berlalu. Terakhir kali Liverpool membukukan clean sheet saat menang di kandang Sheffield United pada 28 September silam.

"Jujur saya sudah lupa bagaimana rasanya!" kata Klopp dalam jumpa pers purnalaga dilansir laman resmi Liverpool. "Rasanya luar biasa kami seharusnya lebih banyak melakukannya."

Klopp mengaku terma clean sheet sangat sering dilontarkan di ruang ganti para pemain Liverpool.

"Jelas semua orang di dalam ruang ganti sudah menantikannya, sekarang kami harus bisa melakukannya lebih sering," kata Klopp.

Terlebih lagi, Liverpool selanjutnya akan menjalani pertandingan pemungkas penyisihan Grup E Liga Champions di kandang Red Bull Salzburg di Austria pada Selasa (11 Desember) waktu setempat atau Rabu (12 Desember) dini hari WIB.

"Pertandingan berikutnya adalah momen ketika clean sheet sangat dibutuhkan, melawan Salzburg. Sungguh menyenangkan bisa merasakannya lagi," pungkas pelatih asal Jerman itu.

Sterilnya gawang Liverpool di Salzburg nanti memastikan mereka akan lolos ke babak 16 besar, sebab hasil imbang sudah cukup bagi mereka mengunci posisi kedua klasemen akhir Grup E.

Di Liga Inggris, Liverpool saat ini mantap di puncak klasemen dengan koleksi 46 poin sembari menajamkan rekor catatan tak terkalahkan menjadi 33 pertandingan beruntun.

Berita terkait

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

17 jam lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

21 jam lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

22 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

1 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

1 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

2 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

Sheffield United dipastikan menjadi tim pertama yang terdegradasi dari Liga Inggris (Premier League) musim 2023/24.

Baca Selengkapnya