5 Tahun Perkuat Chelsea, Pedro Ingin Kembali ke Barcelona

Reporter

Tempo.co

Selasa, 21 Januari 2020 18:46 WIB

Gelandang Chelsea, Pedro berpose dengan Piala Liga Eropa setelah berhasil menjuarainya usai pertandingan Final Liga Eropa di Stadion Baku Olympic di Baku, Azerbaijan, 30 Mei 2019. REUTERS/Phil Noble

TEMPO.CO, JakartaSetelah lima tahun memperkuat Chelsea, Pedro berharap bisa kembali bergabung dengan Barcelona. Pemain kelahiran Spanyol memulai karier sebagai pemain sepak bola dari tim junior Barcelona hingga menjadi pemain profesional di klub tersebut pada 2008-2015.

Bersama Barcelona, Pedro menjuarai La Liga sebanyak lima kali. Ia juga mengangkat Piala Liga Champions sebelum bergabung dengan Chelsea di 2015.

Pemain berusia 32 tahun ini meyakini bahwa selalu ada kemungkinan baginya untuk kembali ke Camp Nou. "Semuanya tahu perasaanku terhadap klub tersebut dan terlihat jelas bahwa ada kemungkinan saya kembali," kata Pedro saat berbincang dengan Sport.

"Barcelona adalah klub yang selalu saya cintai karena saya selalu mendukung mereka. Saya banyak kenangan di sana setelah bertahun-tahun dan saya merasa dicintai para pendukung," tuturnya.

Ia menambahkan, "Saya tak tahu apakah di tangan ketua, pelatih baru atau siapa. Menurut saya, bagi mereka saya kembali itu sulit, tetapi jelas ada kemungkinan."

Advertising
Advertising

Pedro pindah ke Chelsea pada 2015. Pemain Spanyol ini telah berjasa membantu The Blues menjuarai Liga Inggris, Piala FA, serta Liga Europa, selama di Stamford Bridge. Namun, di bawah pimpinan Frank Lampard, dia kalah saing dengan pemain-pemain muda seperti Christian Pulisic dan Callum Hudson-Odoi.

Absennya pemain Barcelona Luis Suarez dan Ousmane Dembele untuk beberapa pekan ke depan, kemungkinan untuk membawa pulang Pedro apabila pelatih baru Quique Setien. Pedro bisa menutupi kekosongan di depan gawang sebagai solusi jangka pendek. Namun kemungkinan itu tipis.

Barcelona kini memiliki Antoine Griezmann yang bermain di kiri. Selain itu, Setien juga mempunyai pemain muda Carles Perez dan Ansu Fati.

Sebelumnya, Presiden Barca Josep Maria Bartomeu mengungkapkan bahwa bursa transfer pemain kali ini akan sepi. "Tidak ada rencana pergerakan apa pun di Januari," ujarnya kepada La Repubblica.

SPORT | BLEACHER REPORT | BILLY ADISON ADITIJANTO

Berita terkait

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

13 jam lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

2 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

2 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

2 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

5 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

5 hari lalu

Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

6 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 5-0.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

6 hari lalu

Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

Simak kabar kedua tim menjelang derby London Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

8 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

8 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya