Hasil Liga Spanyol: Lawan Valencia, Barcelona Dominan tapi Kalah

Reporter

Antara

Minggu, 26 Januari 2020 02:30 WIB

Pemain Barcelona, Lionel Messi. Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Barcelona tampil dominan saat menghadapi tuan rumah Valencia dalam laga lanjutan Liga Spanyol pekan ke-21 di Stadion Mestalla, Sabtu, 25 Januari 2020. Namun skuad asuhan Quique Setien kalah 0-2.

Lionel Messi dan kawan-kawannya mendominasi hampir 73 persen penguasaan bola sepanjang laga. Tapi mereka tak mampu mencetak satu pun gol ke gawang Valencia.

Meski unggul dalam penguasaan bola, gawang Barcelona lebih kerap diancam oleh para pemain Valencia sepanjang babak pertama. Pada menit ke-12, kiper Barca, Marc-Andre ter Stegen berhasil mementahkan eksekusi penalti Maxi Gomez. Wasit memberikan hadiah penalti kepada Valencia setelah Gerard Pique melakukan pelanggaran terhadap Jose Gaya di dalam kotak penalti.

Setelah gagal mencetak penalti, Gomez menebusnya dengan mencetak gol pada menit ke-48 lewat tendangan dari sisi kanan kotak penalti. Bola sempat membentur tubuh bek sayap Barcelona, Jordi Alba, sebelum menjebol gawang yang dikawal Barca. Gomez mencetak gol keduanya pada menit ke-77.

Ini menjadi kekalahan pertama Barcelona di bawah pelatih baru, Setien. Posisi Barca terancam tergusur oleh Madrid yang baru akan bermain pada Minggu, 26 Januari 2020. Sebab, saat ini kedua tim papan atas Spanyol itu sama-sama mengoleksi 43 poin dan hanya berselisih agresivitas gol.

Advertising
Advertising

Sementara itu, kemenangan atas Barcelona ini membuat Valencia naik ke peringkat lima besar dengan raihan 34 poin, seperti dikutip dari laman resmi Liga Spanyol.

Susunan pemain:

Valencia (4-4-2): Jaume Domenech; Daniel Wass, Ezequiel Garay, Gabriel Paulista, Jose Gaya; Ferran Torres, Francis Coquelin, Geoffrey Kondogbia, Carlos Soler (Sobrino); Kevin Gameiro (Rodrigo Moreno), Maxi Gomez (Jaume Costa)

Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Sergio Roberto, Gerard Pique, Samuel Umtiti, Jordi Alba; Arthur (Arturo Vidal), Sergio Busquets, Frenkie de Jong (Ivan Rakitic); Lionel Messi, Antoine Griezmann, Ansu Fati (Alex Collado)

Berita terkait

Lionel Messi Gagal Cetak Gol, Inter Miami Susah Payah Kalahkan DC United 1-0

19 jam lalu

Lionel Messi Gagal Cetak Gol, Inter Miami Susah Payah Kalahkan DC United 1-0

Lionel Messi melewatkan sejumlah peluang mencetak gol pada laga Inter Miami vs DC United di MLS.

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Jadi Atlet dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, Lionel Messi Urutan Ketiga

1 hari lalu

Cristiano Ronaldo Jadi Atlet dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, Lionel Messi Urutan Ketiga

Cristiano Ronaldo menduduki puncak daftar atlet dengan bayaran tertinggi versi Forbes untuk keempat kali sepanjang kariernya.

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

2 hari lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Absen Cedera, Inter Miami Imbang Tanpa Gol di Kandang Orlando City

3 hari lalu

Lionel Messi Absen Cedera, Inter Miami Imbang Tanpa Gol di Kandang Orlando City

Robert Taylor menggntikan posisi Lionel Messi di starting XI saar Inter Miami menghadapi Orlando City dalam lanjutan MLS 2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

3 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

Atletico Madrid berhasil merebut tiket Liga Champions terakhir dari Liga Spanyol. Mereka lolos untuk menyusul Real Madrid, Barcelona, dan Girona.

Baca Selengkapnya

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

5 hari lalu

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

Presiden La Liga Spanyol, Javier Tebas, mengatakan bahwa penyerang PSG Kylian Mbappe akan bergabung dengan Real Madrid pada musim depan.

Baca Selengkapnya

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

5 hari lalu

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

Tak hanya dimiliki Hartono bersaudara, Como 1907 juga dimiliki dua legenda Barcelona.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

8 hari lalu

Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

Real Madrid mampu menjaga performanya menjelang final Liga Champions. Mereka menang 4-0 atas Granada di Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

8 hari lalu

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

Berita bursa transfer terbaru dari liga-liga Eropa menampilkan kabar terbaru dari pemain Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez.

Baca Selengkapnya

Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

8 hari lalu

Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

Andres Iniesta genap berusia 40 tahun pada 11 Mei 2024. Kini bermain untuk klub Uni Emirate Arab.

Baca Selengkapnya