Draft Jadwal Liga 1 2020 Dirilis, Ini 3 Lawan Pertama Persib

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 4 Februari 2020 16:21 WIB

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts. (instagram/@persib_official)

TEMPO.CO, Jakarta - PT Liga Indonesia Baru (LIB) sudah menyampaikan draft jadwal untuk kompetisi Liga 1 2020. Persib Bandung, misalnya, sudah menerima jadwal sementara itu lewat surat pada 3 Februar ilalu.

Jadwal tersebut sudah secara rinci rencana semua pertandingan Maung Bandung di Liga 1, hingga pekan ke-34.

Menurut draft itu, Persib akan memulai kompetisi pada 1 Maret dengan melawan Persela Lamongan di kandang sendiri. Pertandingan digelar pada 18.30 WIB.

Di pekan kedua, I Made Wirawan dkk akan bertolak ke Malang untuk menantang Arema FC. Pertandingan akan berlangsung 8 Maret 2020, mulai pukul 18.30 WIB. Selanjutnya, skuad Maung Bandung menjamu PSS Sleman pada 15 Maret 2020, pukul 18.30 WIB.

Akan tetapi, jadwal ini belum merupakan keputusan final. LIB masih menampung masukan (feedback) dan keberatan dari klub peserta. “Adapun review atau feedback terhadap draft tersebut dapat disampaikan secara tertulis selambat-lambatnya tanggal 7 Februari 2020,” demikian bunyi surat yang ditandatangani Direktur Utama PT LIB Cucu Somantri itu.

Advertising
Advertising

Pelatih Persib Robert Alberts menyambut positif draft jadwal itu. Namun, ia masih menantikan pengumuman jadwal finalnya. Menurut dia, pemberitahuan mengenai draft tersebut memperlihatkan kemajuan bila dibandingkan kompetisi musim 2019 lalu.

“Terpenting adalah menunggu jadwal secara resmi diumumkan. Saya rasa, ini jadwal yang lebih baik jika dibandingkan dengan musim lalu dan ada perbaikan yang bagus. Saya pikir kami harus senang melihat jadwal liga sudah disebut,” kata pria asal Belanda itu.

Robert mengatakan pihak pelatih dan manajemen akan melakukan peninjauan lebih lanjut terhadap draft itu pada hari ini. “Tapi memang ada periode sibuk dan kami akan bicarakan itu dengan pihak Liga, karena kami harus bermain dalam tiga laga dalam sembilan hari dan harus bepergian. Jadi kami akan bicarakan itu dengan manajemen hari ini,” kata dia.

Apapun hasil peninjauan nanti, Robert Alberts meniali penyusunan jadwal kali ini terlihat maju dan menunjukkan adanya perbaikan. "Liga selesai pada 31 Oktober,” kata pelatih Persib itu.

PERSIB

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

1 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

16 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

4 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

4 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

4 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

4 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

5 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

6 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

7 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

8 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya