Persib Banyak Jalani Laga Uji Coba, Begini Perasaan Beckham

Reporter

Aminuddin

Editor

Hari Prasetyo

Rabu, 19 Februari 2020 13:20 WIB

Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha. (persib.co.id)

TEMPO.CO, Bandung - Gelandang muda Persib Bandung Beckham Putra Nugraha mengatakan beberapa laga uji coba yang dilakukan Persib membawa dampak yang cukup signifikan terhadap kekompakan skuad asuhan Robert Rene Alberts itu. Persib akan segera menjalani laga perdana Liga 1 pada awal Maret 2020, mendatang.

"Ya alhamdulillah tim makin solid, makin kelihatanlah, semoga kita terus bisa menyatu, dan semoga kita bisa positif di (kompetisi) Liga 1," ucap Bechkam saat ditemui di Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung, Selasa, 18 Februari 2020.

Persib baru saja menggelar dua laga uji coba. Selain menekuk PSS Sleman 2-0, Maung Bandung pun sukses mengalahkan Persis Solo dengan skor 2-0. Beckham berhasil mencetak satu dari dua gol yang ditorehkan Persib saat melawan Persis.

Bechkam mencetak gol menit 11, melalui tendangan yang melambung melewati penjaga gawang Persis, yang berada pada posisi cukup jauh dari gawangnya sendiri. Bechkam mengaku memutuskan menendang bola hingga melambung ke atas lantaran melihat posisi kiper Persis.

"Ya kalau itu sih sebelumnya memang melihat posisi kiper yang ketinggalan juga, Beckham coba untuk mengulangi pas kaya lawan Persija juga kan," katanya.

Ke depannya, Persib bakal kembali melakoni dua kali laga uji coba sebelum resmi bertanding di kancah Liga 1 2020. Rencananya Maung Bandung akan melawan Persikabo 1973 dan PSCS Cilacap. Beckham menyambut baik rencana itu

"Ya paling kita harus bisa pintar-pintar jaga kondisi lah, jangan terlalu banyak main keluar. Yang penting jaga kondisi biar tetap fit di pertandingan," ucap pemain berusia 18 tahun itu.

Di kompetisi Liga 1 2019, lalu, adik kandung Gian Zola itu hanya dimainkan sebanyak empat pertandingan saja dengan total menit bermain sebanyak 85 menit. Makanya, uji coba pra musim yang dilakoni Persib menjadi ajang pembuktian bagi Beckham untuk menambah menit bermainnya.

AMINUDDIN A.S.

Berita terkait

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

3 jam lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

1 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

2 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

3 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

3 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

4 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

4 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

4 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

4 hari lalu

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

Bhayangkara FC mengalahkan Barito Putera pada pekan ke-33 Liga 1 2024-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

5 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

Persik Kediri gagal menuai poin penuh saat menjamu PSS Sleman pada pekan ke-33 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya.

Baca Selengkapnya