Terungkap, Manchester United Paling Diuntungkan Teknologi VAR

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 3 Maret 2020 12:23 WIB

Ilustrasi penggunaan video asisten wasit (VAR) dalam sepak bola. Mirror.co.uk

TEMPO.CO, Jakarta - Penggunaan video asisten wasit (VAR) di Liga Inggris kian kental mewarnai hasil. Banyak keluhan yang kemudian muncul.

Keluhan terbaru dilontarkan Manajer Everton, Carlo Ancelotti, Ahad lalu. Karena protesnya yang terlalu keras, dalam laga melawan Manchester United yang berakhir 1-1, pelatih asal Italia itu pun mendapat kartu merah.

Ancelotti diusir karena melakukan protes keras penuh amarah kepada wasit Chris Kavanagh setelah peluit akhir di Goodison Park. Ia tampaknya frustrasi karena gol Everton di menit akhir laga, lewat Dominic Calvert-Lewin, dibatalkan dengan bantuan VAR karena dinilai offside.

Berkat bantuan VAR, MU beruntung tak kalah di laga itu. Menurut The Sun, peruntungan Si Setan Merah cukup tinggi terkait penggunaan teknologi untuk membantu obyektivitas wasit ini. Klub tersebut bahkan menjadi tim paling diuntungkan di antara klub Liga Inggris lain.

Media itu membuat analisis dan pemeringkatan berdasarkan hasil penggunaan VAR atas gol yang terjadi. Bila putusan VAR itu menguntungkan (gol dinyatakan sah atau gol lawan dibatalkan), maka klub tersebut diberi nilai plus. Bila sebaliknya, klub tersebut diberi nilai negatif.

Inilah hasil analisisnya:
Manchester United: + 8
Brighton: +7
Crystal Palace: +5
Burnley: +4
Southampton: +3
Leicester: +1
Liverpool: +1
Manchester City: +1
Newcastle: +1
Tottenham: +1
Bournemouth: 0
Watford: -1
Arsenal: -2
Everton: -2
Aston Villa: -3
Chelsea: -4
Wolves: -5
Sheffield: -6.

Advertising
Advertising

Bisa dilihat dari daftar itu, MU menjadi klub yang paling sering diuntungkan VAR. Fakta ini tentu tak selalu berarti negatif. Offside atau pelanggaran yang tak terlihat oleh wasit, biasanya bisa ditelaah dengan lebih jelas oleh VAR.

Chelsea termasuk tim besar yang paling sering dirugikan VAR. Yang menarik, salah satu penggunaan teknologi yang disorot suporter The Blues adalah saat mereka dikalahkan Man United 0-1 pada 18 Februari lalu.

Usai laga itu, suporter Vhelsea menuding wasit Anthony Taylor dan petugas VAR Chris Kavanagh, yang sama-sama berasal dari Manchester, telah mengatur pertandingan agar menguntungkan MU. Soalnya, dalam laga tersebut, dua gol Chelsea dibatalkan karena VAR.

Gol Chelsea pertama dari Kurt Zouma dibatalkan karena offside. Teknologi itu juga membatalkan gol Olivier Giroud ke gawang Manchester United karena sebab sama.

Tentu tudingan suporter Chelsea itu tak dilandasi bukti yang nyata. Mamun, satu hal pasti, VAR belakangan kian banyak mempengaruhi hasil, membuat suporter dan pelatih yang dirugikan kian kerap meradang.

THE SUN | MIRROR

Berita terkait

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

13 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

16 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

2 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Profil Stadion Abdullah bin Khalifa, Tempat Timnas Indonesia Vs Irak Berebut Posisi Juara Ketiga di Piala Asia U-23 2024

3 hari lalu

Profil Stadion Abdullah bin Khalifa, Tempat Timnas Indonesia Vs Irak Berebut Posisi Juara Ketiga di Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia Vs Irak berjibaku untuk posisi ketiga di Piala Asia U-23 2024. Berikut profil Stadion Abdullah bin Khalifa di Doha, Qatar.

Baca Selengkapnya

Kontroversi Sivakorn Pu Udom, Wasit VAR yang Akan Awasi Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak

3 hari lalu

Kontroversi Sivakorn Pu Udom, Wasit VAR yang Akan Awasi Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak

Sivakorn Pu Udom , wasit VAR yang akan mengawasi laga timnas U-23 Indonesia vsIrak kerap membuat keputusan kontroversial.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

3 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Kecaman Netizen ke Wasit Shen Yinhao Usai Pimpin Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan

5 hari lalu

Kecaman Netizen ke Wasit Shen Yinhao Usai Pimpin Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan

Wasit Shen Yinhao dinilai merugikan Timnas U-23 Indonesia saat menghadapi Uzbekistan melalui keputusan-keputusan kontroversialnya.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

5 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

Ada tiga keputusan wasit VAR yang dinilai merugikan Timnas U-23 Indonesia U-saat melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya