Pertahankan Rekor Kemenangan Lawan Arema, Ini Kata PSIS Semarang

Reporter

Tempo.co

Editor

Hari Prasetyo

Minggu, 15 Maret 2020 13:01 WIB

Pesepak bola klub PSIS Semarang Hari Nur Yulianto (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Persib Bandung Henhen Herdiana (tengah) dalam pertandingan lanjutan Liga 1 Indonesia di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Ahad, 18 November 2018. Gol PSIS dicetak oleh Bruno Silva, Hari Nur Yulianto, dan Ibrahim Conteh. ANTARA/Aditya Pradana Putra

TEMPO.CO, Jakarta - PSIS Semarang terus melanjutkan tren kemenangan pada lanjutan Shopee Liga 1 2020. Terbaru, tim Laskar Mahesa Jenar membungkam Arema FC 2-0 di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Sabtu, 14 Maret.

Hasil itu tak hanya membawa PSIS merangsek ke peringkat empat dengan enam poin. Namun, juga memperpanjang rekor tiga laga beruntun tak pernah kalah dari pasukan Singo Edan.

"Kemenangan yang didapat karena perjuangan pemain. Hasil ini juga membuktikan kepada semua jika PSIS adalah tim yang bagus," kata pelatih PSIS, Dragan Djukanovic, seusai pertandingan.

Sempat buntu, tuan rumah akhirnya membuka skor paa pengujung babak pertama lewat Hari Nur Yulianto. Umpan matang bek sayap, Frendi Saputra, mampu dikonversi menjadi gol lewat sundulan.

PSIS menggandakan skor saat babak kedua baru beberapa menit. Memaksimalkan bola muntah, sepakan Bruno Silva mampu mengoyak jala tim tamu.

Advertising
Advertising

Meski menang dengan dua gol, namun pelatih asal Montenegro itu menyebut laga itu tak berjalan mudah. Apalagi Dragan mengakui jika permainan timnya tak maksimal pada babak pertama.

"Sepanjang pertandingan berjalan ketat, skema kami sedikit sulit berjalan di awal laga. Berjalan di babak kedua baru bisa berkembang," tegasnya.

Sedangkan Hari Nur bersyukur dengan tiga poin yang didapatkan. Kemenangan di laga kandang perdana itu menjadi motivasi untuk tampil lebih baik. "Ini kemenangan yang sangat berarti. Laga kandang pertama yang bisa didapat dengan tiga poin," ucap pemain andalan PSIS Semarang ini.

LIGA INDONESIA

Berita terkait

Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC Ikuti Turnamen Internasional di Jakarta Mulai 30 Mei

12 jam lalu

Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC Ikuti Turnamen Internasional di Jakarta Mulai 30 Mei

Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC akan memainkan turnamen persahabatan internasional di Jakarta, mulai 30 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024 Kota Semarang: PKS dan Golkar Jajaki Koalisi, Demokrat Usung Yoyok Sukawi

1 hari lalu

Pilkada 2024 Kota Semarang: PKS dan Golkar Jajaki Koalisi, Demokrat Usung Yoyok Sukawi

PKS dan Golkar Kota Semarang jajaki koalisi untuk memenuhi syarat 20 persen kursi legislatif guna mengusung calon di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

PSIS Semarang Resmi Lepas Alfeandra Dewangga ke Timnas U-23 Indonesia untuk Laga Lawan Guinea

2 hari lalu

PSIS Semarang Resmi Lepas Alfeandra Dewangga ke Timnas U-23 Indonesia untuk Laga Lawan Guinea

CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi berharap Alfeandra Dewangga bisa menambah kekuatan Timnas U-23 Indonesia di playoff Olimipadei Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

8 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

8 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

8 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

12 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

13 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

16 hari lalu

Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

PSIS Semarang memanaskan persaingan perebutan empat besar Liga 1 2023-2024 setelah berhasil menaklukkan RANS Nusantara FC.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-31: Bhayangkara FC vs Persik Kediri 7-0, PSM Makassar vs PSIS Semarang 3-1

22 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-31: Bhayangkara FC vs Persik Kediri 7-0, PSM Makassar vs PSIS Semarang 3-1

Banjir gol terjadi pada lanjutan pekan ke-31 Liga 1 2023-2024, Selasa malam, 16 April 2024. Total ada 11 gol yang tercipta dalam dua laga.

Baca Selengkapnya