Ronaldo Bakal Ditawari Kontrak Baru di Juventus Hingga 2024

Reporter

Terjemahan

Senin, 16 Maret 2020 19:38 WIB

Penyerang Juventus Cristiano Ronaldo, melakukan selebrasi setelah berhasil mengalahkan Parma dalam pertandingan Liga Italia di Stadion Allianz, Turin, 20 Januari 2020. Juventus berhasil kalahkan Parma 2-1. REUTERS/Massimo Pinca

TEMPO.CO, Jakarta - Kontrak megabintang Cristiano Ronaldo di Juventus baru akan berakhir pada 2022 mendatang. Namun tim raksasa Serie A Liga Italia itu ingin memperpanjang kontrak pemain Portugal itu hingga 2024.

Juventus dilaporkan sedang mempersiapkan kontrak baru untuk Ronaldo yang akan membuatnya tetap di klub tersebut sampai usianya melebihi 39 tahun. Klub ingin mempertahankannya hingga dia pensiun.

Ronaldo yang kini sudah berusia 35 tahun bisa dibilang sudah melewati masa puncaknya. Namun kemampuannya mencetak gol belum surut. Mantan penyerang Real Madrid ni telah mengemas 21 gol dalam 22 pertandingan di Serie A musim ini.

Menurut outlet Italia, Tuttosport, Juventus masih ingin Ronaldo tetap di timnya.

Saat ini, Ronaldo mendapatkan gaji 500 ribu pound sterling atau sekitar Rp 9,2 miliar per pekan di Juve. Tidak jelas apakah pemain yang pernah memperkuat Manchester United ini akan ditawari kenaikan gaji dengan kontrak baru. Selain itu apakah dia bersedia berkomitmen membela Juventus sampai pensiun.

Advertising
Advertising

Juventus saat ini juga diyakini tengah mengincar sejumlah penyerang baru sebagai tandem untuk Ronaldo di lini depan untuk dikejar pada bursa transfer musim panas mendatang. Penyerang Harry Kane dari Tottenham, Gabriel Jesus dari Manchester City disebut-sebut sebagai pemain yang masuk target tim Serie A ini.

Ronaldo sebelumnya mengantarkan Juventus meraih gelar juara Serie A dan Piala Super Italia pada musim pertamanya. Musim ini, Juventus juga menempati puncak klasemen Serie A sebelum kompetisi dihentikan sementara karena wabah virus corona.

Baru-baru ini, Ronaldo mengunggah pesan mengenai virus corona yang kini menyebar secara global lewat akun Instagram-nya. "Dunia sedang mengalami saat-saat yang sangat sulit yang menuntut perhatian terbaik dari kita semua," tulisnya.

"Saya berbicara kepada Anda hari ini bukan sebagai pemain sepak bola tetapi sebagai seorang anak, ayah, seorang manusia yang peduli dengan perkembangan terkini yang memengaruhi seluruh dunia."

"Penting bagi kita semua mengikuti saran WHO (World Health Organization) dan badan-badan yang mengatur tentang bagaimana kita menangani situasi saat ini. Melindungi kehidupan manusia haruslah di atas kepentingan lain," Ronaldo menambahkan.

MIRROR

Berita terkait

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

3 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Borong 2 Gol, Venezia kalah 2-3 dari Catanzaro di Serie B Liga Italia

3 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Borong 2 Gol, Venezia kalah 2-3 dari Catanzaro di Serie B Liga Italia

Pemain timnas Indonesia Jay Idzes mencetak dua gol saat timnya, Venezia, kalah 2-3 dari Catanzaro dalam pertandingan Serie B Liga Italia.

Baca Selengkapnya

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

6 hari lalu

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

Ronaldo memotret Laut Merah dan menandai kunjungannya ke The St. Regis Resort Red Sea, sebuah properti mewah yang menjadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Torino 2-0, Hakan Calhanoglu Cetak Brace

7 hari lalu

Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Torino 2-0, Hakan Calhanoglu Cetak Brace

Dua gol Hakan Calhanoglu mengantarkan Inter Milan meraih kemenangan atas Torino dengan skor 2-0 pada pekan ke-34 Liga Italia.

Baca Selengkapnya

AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

10 hari lalu

AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

Stefano Pioli akan tersingkir dari AC Milan pada akhir musim

Baca Selengkapnya

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

11 hari lalu

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

Inter Milan berhasil menjadi juara Serie A Liga Italia musim 2023/2024 setelah memenangkan pertandingan derby melawan AC Milan.

Baca Selengkapnya

Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

11 hari lalu

Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

Juventus lolos ke final Copa Italia 2023/2024 meski kalah 1-2 oleh Lazio dalam laga semifinal leg kedua. Melaju dengan agregat 3-2.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Juara Liga Italia 2023-2024, Simone Inzaghi Bicara Peran Istri dan Sang Kakak Filippo

12 hari lalu

Bawa Inter Milan Juara Liga Italia 2023-2024, Simone Inzaghi Bicara Peran Istri dan Sang Kakak Filippo

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga Italia setelah menang 2-1 dalam laga derby lawan AC Milan. Simak komentar Simone Inzaghi.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Liga Italia setelah Inter Milan Rebut Scudetto Ke-20

12 hari lalu

Daftar Juara Liga Italia setelah Inter Milan Rebut Scudetto Ke-20

Inter meraih gelar juara Liga Italia ke-20 setelah menang dalam laga derby lawan AC Milan 2-1.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

12 hari lalu

Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

Persaingan berebut gelar juara Liga Italia musim 2023-2024 sudah berakhir. Inter Milan menjadi juara ketika masih menyisakan lima pertandingan.

Baca Selengkapnya