Manchester City dan Arsenal Berebut James Rodriguez

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Kamis, 26 Maret 2020 12:26 WIB

Pemain Real Madrid James Rodriguez. REUTERS/Juan Medina

TEMPO.CO, Jakarta - Nasib James Rodriguez di Real Madrid kabarnya akan ditentukan pada bursa transfer mendatang. Pesepakbola asal Kolombia tersebut diperebutkan dua tim besar Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal.

Media Inggris The Sun menyatakan bahwa Real Madrid akan menjual murah James Rodriguez pada bursa transfer pemain mendatang. Pasalnya dia tak masuk dalam rencana Pelatih Zinedine Zidane musim depan.

Sejak kembali dari peminjaman di Bayern Munchen awal musim ini, James baru mendapatkan empat kali kesempatan bermain. Dia kalah bersaing dengan Luka Modric dan Toni Kroos yang lebih disukai Zidane. Hal itu membuat si pemain pun merasa gerah dan ingin segera hengkang dari Real Madrid.

Real Madrid juga disebut ingin segera menyingkirkan eks punggawa AS Monaco tersebut mengingat beban gaji James yang cukup besar. Apalagi kontrak James hanya tersisa hingga Juni 2021.

Dengan begitu Real Madrid harus menjual James pada bursa transfer musim mendatang jika tak ingin si pemain hengkang dengan status bebas transfer. Mereka disebut siap menjual James dengan harga murah meski tak disebut secara detail berapa mahar yang diminta Real Madrid.

Advertising
Advertising

Hal itu membuat Arsenal dan Manchester City siap menampung James Rodriguez. Arsenal membutuhkan tambahan tenaga gelandang serang setelah performa Mesut Ozil tak juga membaik.

Pelatih Mikel Arteta disebut meminta petinggi Arsenal menjadikan James sebagai salah satu target utama mereka musim depan. Arteta membutuhkan pemain berpengalaman seperti James untuk membimbing para gelandang muda mereka.

Namun langkah Arsenal untuk mendatangkan James cukup berat. Pasalnya mereka akan bersaing dengan Manchester City.

Manajer Pep Guardiola kabarnya sudah mengincar James sejak lama dan ingin menjadikannya sebagai pengganti David Silva yang ingin menghabiskan akhir masa bermain sepak bola di Spanyol.

Manchester City juga dinilai lebih bisa menawarkan gaji yang menggiurkan untuk James Rodriguez. Selain itu, peluang Manchester City memenangkan gelar juara Liga Inggris pun lebih besar ketimbang Arsenal.

THE SUN

Berita terkait

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

12 jam lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

23 jam lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

23 jam lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

1 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

1 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

1 hari lalu

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

Manajer Bayern Munchen Thomas Tuchel berharap dukungan total pendukung Die Roten saat menjamu Real Madrid di semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

1 hari lalu

Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions di Allianz Arena pada Rabu dinihari.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

1 hari lalu

3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

Pertandingan leg pertama babak semifinal Liga Champions antara Bayern Munchen vs Real Madrid akan digelar di Stadion Allianz Arena, Rabu dinihari.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

1 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2023-2024. Mengapa Real Madrid lebih diunggulkan?

Baca Selengkapnya