Ronaldo Lebih Baik dari CR7 dan Lionel Messi, Ini Buktinya

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Jumat, 8 Mei 2020 19:03 WIB

Rambut ikonik legenda Brasil, Ronaldo, pada Piala Dunia 2002. (metro.co.uk)

TEMPO.CO, Jakarta - Ronaldo Luis Nazario de Lima atau yang lebih dikenal dengan Ronaldo saja disebut Jose Mourinho sebagai pemain terbaik di dunia yang pernah dia lihat. Mourinho menyatakan bahwa Ronaldo bahkan lebih baik dari Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Ucapan Jose Mourinho itu ternyata bukan sekedar opininya semata. Sejumlah fakta juga menyebutkan bahwa Ronaldo memang bisa dianggap lebih baik dari CR7 dan Messi.

Salah satu fakta yang paling menonjol adalah soal torehan golnya. Secara total Ronaldo memang kalah soal jumlah mencetak gol dari CR7 dan Messi, namun satu hal yang membuat dia layak dikedepankan adalah karena dia mampu mencetak gol lebih banyak di usia muda.

Saat membela Barcelona pada musim 1996-1997 Ronaldo yang masih berusia 20 tahun langsung menggebrak dengan mencetak 34 gol dalam satu musim di Liga Spanyol saja. Secara keseluruhan dia mencetak 47 gol dalam 49 laga di semua kompetisi bersama Barcelona musim itu.

Raihan Ronaldo itu jelas lebih unggul dari Cristiano Ronaldo maupun Lionel Messi. Saat seusia Ronaldo, keduanya belum mampu mencetak lebih dari 20 gol dalam satu musim.

Advertising
Advertising

Tak hanya itu, Ronaldo juga merupakan satu-satunya pemain yang berhasil meraih gelar pesepakbola terbaik dunia diusia yang masih sangat muda. Ronaldo meraih gelar itu pertama kali pada 1996 atau usianya masih 20 tahun.

Messi dan Ronaldo, meski mendominasi perolehan gelar tersebut dalam satu dekade terakhir, baru bisa meraih gelar tersebut di atas usia 20 tahun. Messi pertama kali meraih gelar pesepakbola terbaik di dunia pada 2009 atau berusia 22 tahun sementara Cristiano Ronaldo pada 2008 atau saat berusia 23 tahun.

Rekan Ronaldo di Barcelona, Juan Antonio Pizzi, juga menilai bahwa El Fenonemal merupakan pemain terbaik di dunia. Pizzi menyatakan bahwa di usianya yang masih sangat muda Ronaldo mampu menggemparkan Liga Spanyol dengan golnya yang istimewa saat melawan Compostella pada 12 Oktober 1996.

Menurut Pizzi, saat itu Ronaldo mampu mencetak gol dengan melewati empat pemain lawan. Kelincahan Ronaldo membuat upaya para pemain Compostela untuk menghentikannya sia-sia.

"Gol melawan Compostela itu tak tertandingi meskipun dia mencetak berbagai gol lainya. Saya telah berbagi ruang ganti dengan banyak pemain hebat, tetapi tak diragukan lagi dia adalah pemain terbaik di dunia yang pernah saya kenal," kata Pizzi.

Sayangnya karir Ronaldo memang tak sepanjang Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Dua kali cedera lutut yang dia alami ketika membela Inter Milan membuat performanya merosot tajam. Sempat bangkit ketika berseragam Real Madrid, cedera lutut untuk kesekian kalinya akhirnya menamatkan karir Ronaldo yang akhirnya gantung sepatu pada 2011.

SKY SPORTS

Berita terkait

Lionel Messi Gagal Cetak Gol, Inter Miami Susah Payah Kalahkan DC United 1-0

1 hari lalu

Lionel Messi Gagal Cetak Gol, Inter Miami Susah Payah Kalahkan DC United 1-0

Lionel Messi melewatkan sejumlah peluang mencetak gol pada laga Inter Miami vs DC United di MLS.

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Jadi Atlet dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, Lionel Messi Urutan Ketiga

1 hari lalu

Cristiano Ronaldo Jadi Atlet dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, Lionel Messi Urutan Ketiga

Cristiano Ronaldo menduduki puncak daftar atlet dengan bayaran tertinggi versi Forbes untuk keempat kali sepanjang kariernya.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Absen Cedera, Inter Miami Imbang Tanpa Gol di Kandang Orlando City

4 hari lalu

Lionel Messi Absen Cedera, Inter Miami Imbang Tanpa Gol di Kandang Orlando City

Robert Taylor menggntikan posisi Lionel Messi di starting XI saar Inter Miami menghadapi Orlando City dalam lanjutan MLS 2024.

Baca Selengkapnya

Al Hilal Juarai Liga Arab Saudi, Cristiano Ronaldo dan Al Nassr Masih Berpeluang Raih Trofi Lain

8 hari lalu

Al Hilal Juarai Liga Arab Saudi, Cristiano Ronaldo dan Al Nassr Masih Berpeluang Raih Trofi Lain

Al Hilal berhasil menjuara Liga Arab Saudi (Saydi Pro League) setelah menang 4-1 atas Al Hazm. Ronaldo dan Al Nassr masih berpeluang raih trofi.

Baca Selengkapnya

Pelatih Legendaris Argentina Cesar Luis Menotti Berpulang, Lionel Messi Ikut Ucapkan Belasungkawa

13 hari lalu

Pelatih Legendaris Argentina Cesar Luis Menotti Berpulang, Lionel Messi Ikut Ucapkan Belasungkawa

Pelatih legendaris Cesar Luis Menotti yang membawa Argentina juara Piala Dunia 1978 meninggal dunia. Lionel Messi ucapkan duka cita.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

18 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

20 hari lalu

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

Ronaldo memotret Laut Merah dan menandai kunjungannya ke The St. Regis Resort Red Sea, sebuah properti mewah yang menjadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

29 hari lalu

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

Lionel Messi mencetak dua gol dan merancang satu gol lainnya yang dibuat Sergio Busquets ketika Inter Miami mengalahkan Nashville 3-1 dalam laga MLS.

Baca Selengkapnya

Inter Miami Kalahkan Sporting Kansas 3-2: Simak 5 Fakta Menarik, Termasuk Messi dan Suarez yang Cetak Gol

35 hari lalu

Inter Miami Kalahkan Sporting Kansas 3-2: Simak 5 Fakta Menarik, Termasuk Messi dan Suarez yang Cetak Gol

Inter Miami berhasil mengalahkan Sporting Kansas City dengan skor 3-2 dalam pertandingan Major League Soccer (MLS). Messi dan Suarez cetak gol.

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

39 hari lalu

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

Megabintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, mengucapkan selamat Idul Fitri kepada umat Islam di dunia.

Baca Selengkapnya