Berbatov Sarankan Sancho Tak Hengkang ke Manchester United

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Rabu, 13 Mei 2020 06:14 WIB

Jadon Sancho. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Eks penyerang Manchester United, Dimitar Berbatov, menilai Jadon Sancho sebaiknya bertahan di Borussia Dortmund musim depan. Menurut dia, Sancho sebaiknya tak buru-buru hengkang ke Manchester United jika masih menginginkan banyak waktu bermain.

Berbatov menyatakan bahwa Sancho akan kesulitan mendapatkan waktu bermain jika hengkang ke Manchester United musim depan. Pasalnya, saat ini Manchester United memiliki banyak stok pemain sayap.

"Saya tak tahu apakah sekarang adalah waktu yang tepat bagi dia untuk hengkang ke Manchester United. Seperti yang sudah saya katakan sebelumnya, saya tak yakin karena di United ada Anthony Martial, Marcus Rashford dan Daniel James," kata pesepakbola yang bermain untuk Manchester United selama 4 musim itu.

"Bagi tim, sangat bagus memiliki kompetisi, tetapi saya membayangkan jika dia pindah ke klub baru dia pasti ingin memainkan seluruh pertandingan, tetapi rotasi merupakan hal yang wajar di sepak bola saat ini."

"Bagi saya, dia harus memilih tim yang dia tahu dia akan bermain. Tidak pindah dan tak melakukan apa-apa karena itu akan menghentikan perkembangannya dan karena itu saya kira lebih baik dia bertahan di Dortmund untuk satu musim lagi, kenapa tidak?" ujar pria asal Bulgaria itu.

Advertising
Advertising

Berbatov sendiri tak meragukan kemampuan Sancho. Menurut dia, torehan 14 gol dan 15 assist yang telah dikemas pesepakbola muda Inggris itu bersama Dortmund musim ini luar biasa.

"Sancho luar biasa. Dia telah mencetak 14 gol dan 15 assist, itu luar biasa," kata dia.

"Itu menunjukkan seberapa besar dia telah berkembang. Kecepatannya, golnya, umpan dan juga visinya ketika mengirimkan umpan. Dia bukan pemain yang egosi. Jika anda menciptakan 15 assist itu pasti karena anda memiliki peluang tetapi orang lain berada di posisi yang lebih baik," kata dia.

Manchester United memang terus dihubung-hubungkan dengan pemain sayap Borussia Dortmund, Jadon Sancho. United disebut menjadi yang terdepan dalam perburuan pesepakbola berusia 20 tahun itu.

Meskipun demikian, Dortmund dipastikan tak akan menjual murah Jadon Sancho. Media Daily Mail memprediksi Manchester United harus mengeluarkan dana sekitar 100 juta pound sterling untuk mendapatkannya.

DAILY MAIL

Berita terkait

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

22 jam lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

22 jam lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

23 jam lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

1 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

4 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

6 hari lalu

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

Ethan Wheatley debut pertamanya di bawah asuhan Erik ten Hag dalam tim senior Manchester United menghadapi Sheffield Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

7 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.

Baca Selengkapnya

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

10 hari lalu

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

Manchester United (MU) melaju ke final Piala FA seusai menyingkirkan Coventry City lewat drama adu penalti.

Baca Selengkapnya

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

11 hari lalu

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

Jadwal Liga Champions 2023-2024 akan memasuki babak semifinal, melibatkan Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.

Baca Selengkapnya