Inter vs Bologna 1-2, Conte Meradang dan Bicara Kelayakan Pemain

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 6 Juli 2020 07:09 WIB

Pelatih Inter Milan Antonio Conte. Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Antonio Conte meradang sesuai laga Inter vs Bologna. Ia kecewa berat Inter Milan kalah 1-2 oleh lawan yang bermain dengan 10 orang.

Susai laga di Giuseppe Meazza, Ahad malam, itu, Conte menghabiskan waktu satu jam dengan pemain di ruang ganti. Saat itu direktur Beppe Marotta juga ikut hadir.

Bisa diduga apa yang disampaikan Conte pada para pemainnya. Saat bertemu wartawan, ia juga langsung melontarkan rasa kesalnya.

"Jelas apa yang terjadi, jadi tidak banyak yang bisa saya katakan," kata dia kepada DAZN. “Kami semua harus mengambil bagian dari tanggung jawab, pertama-tama saya sebagai pelatih, kemudian para pemain yang melangkah ke lapangan itu. Saya pikir kami memberi hadiah pada Bologna permainan hari ini dan ini bukan pertama kalinya."

Dalam laga itu, Inter unggul lebih dahulu lewat gol Romelu Lukaku. Lalu, lawan kehilangan Roberto Sorino karena kartu merah. Tapi, Inter gagal memanfaatkan situasi tersebut. Lautaro Marinez bahkan gagal mengeksekusi penalti. Dan Nerazzuri akhirnya takluk oleh gol Musa Juwara dan Musa Barrow.

“Tentu saja ada beberapa situasi dan evaluasi yang perlu kami perhatikan," kata Conte. "Saya merasa sulit untuk menjelaskan mengapa kegagalan penalti menyebabkan kami memiliki banyak masalah ketika kami masih memimpin dan melawan 10 pemain. Seharusnya Anda tidak mengambil risiko ketika Anda masih memegang kendali terhadap 10 pemain. Kami berada dalam kendali penuh."

"Ini bukan pertama kalinya dan kami harus bertanya pada diri sendiri sekarang, baik saya sendiri maupun para pemain."

Advertising
Advertising

Inter kini dipastikan sulit juara. Mereka terpaku di posisi ketiga klasemen Serie A dengan nilai tertinggal 9 poin dari Juventus.

Antonio Conte menyatakan, ini saatnya ia dan para pemain bertanya hal mendasar. “Satu-satunya hal yang dapat saya katakan adalah bahwa dari sini hingga akhir musim, kita masing-masing, termasuk saya, harus membuktikan bahwa kami layak menjadi bagian dari Inter. Itu berlaku untuk pelatih dan semua pemain."

“Jika ada proyek untuk menjadi juara dan kami ingin kembali ke jalur kemenangan, kami harus memahami apakah ini pelatih dan pemain yang tepat untuk menjadi juara."

“Ini akan menjadi ujian bagi semua orang hingga akhir musim. Kita harus memberikan segalanya, mengetahui bahwa kami siap untuk diskusi. Saya yang pertama dalam barisan, karena memang seperti itu yang benar."

FOOTBALL ITALIA

Berita terkait

Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Torino 2-0, Hakan Calhanoglu Cetak Brace

4 hari lalu

Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Torino 2-0, Hakan Calhanoglu Cetak Brace

Dua gol Hakan Calhanoglu mengantarkan Inter Milan meraih kemenangan atas Torino dengan skor 2-0 pada pekan ke-34 Liga Italia.

Baca Selengkapnya

AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

7 hari lalu

AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

Stefano Pioli akan tersingkir dari AC Milan pada akhir musim

Baca Selengkapnya

Rekor-rekor Anyar yang Tercatat Usai Inter Milan Kunci Gelar Scudetto di Laga Melawan AC Milan

8 hari lalu

Rekor-rekor Anyar yang Tercatat Usai Inter Milan Kunci Gelar Scudetto di Laga Melawan AC Milan

Inter Milan menjadi tim pertama dalam sejarah Liga Serie A yang berhasil mengamankan scudetto di laga derby.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

8 hari lalu

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

Setelah bawa Inter milan raih Scudetto, karier Simone Inzaghani sebagai pelatih lebih mentereng dibanding Filippo Inzaghi.

Baca Selengkapnya

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

8 hari lalu

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

Inter Milan berhasil menjadi juara Serie A Liga Italia musim 2023/2024 setelah memenangkan pertandingan derby melawan AC Milan.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Juara Liga Italia 2023-2024, Simone Inzaghi Bicara Peran Istri dan Sang Kakak Filippo

10 hari lalu

Bawa Inter Milan Juara Liga Italia 2023-2024, Simone Inzaghi Bicara Peran Istri dan Sang Kakak Filippo

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga Italia setelah menang 2-1 dalam laga derby lawan AC Milan. Simak komentar Simone Inzaghi.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Liga Italia setelah Inter Milan Rebut Scudetto Ke-20

10 hari lalu

Daftar Juara Liga Italia setelah Inter Milan Rebut Scudetto Ke-20

Inter meraih gelar juara Liga Italia ke-20 setelah menang dalam laga derby lawan AC Milan 2-1.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

10 hari lalu

Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

Persaingan berebut gelar juara Liga Italia musim 2023-2024 sudah berakhir. Inter Milan menjadi juara ketika masih menyisakan lima pertandingan.

Baca Selengkapnya

Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

10 hari lalu

Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga italia musim 2023/2024 setelah memenangi laga derby lawan AC Milan 2-1.

Baca Selengkapnya

Prediksi AC Milan vs Inter Milan di Liga Italia Malam ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

10 hari lalu

Prediksi AC Milan vs Inter Milan di Liga Italia Malam ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Derby Milan antara AC Milan vs Inter Milan akan tersaji pada giornata ke-33 Liga Italia Serie A 2023-2024. Inter bisa mengunci gelar.

Baca Selengkapnya