Hasil dan Klasemen Serie A: Cagliari vs Juventus 2-0, Milan dan Lazio Menang

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 30 Juli 2020 05:05 WIB

Pemain Juventus, Cristiano Ronaldo. Reuters/Massimo Pinca

TEMPO.CO, Jakarta - Cristiano Ronaldo cs gagal menjaga performanya setelah menjuarai Serie A Liga Italia. Pada pekan ke-37, Kamis dinihari WIB, laga Cagliari vs Juventus berakhir 2-0.

Laga di Sardegna Arena itu menjadi laga pertama Juve selah menggenggam gelar juara ke-36. Mereka tampak tumpul, meski unggul jauh dalam penguasaan bola (66 persen) dan tembakan terarah ke gawang laan (10 banding 5).

Gawang Gianluigi Buffon kemudian jebol oleh gol Luca Gagliano dan Giovanni Simeone.

Dengan satu laga tersisa, Juventus unggul empat poin dari Inter Milan. Sedangkan Cagliari naik ke posisi 13 dengan nilai 45.

Dalama laga lain, Zlatan Ibrahimovic menyumbang dua gol untuk membantu AC Milan menang 4-1 di markas Sampdoria.

Advertising
Advertising

Gol pertama Ibra (4') membuka keunggulan Milan, sebelum kemudian mereka memperbesar keunggulan melalui gol-gol Hakan Calhanoglu (52'), Ibrahimovic (58'), dan Rafael Leao (90'). Gol semata wayang Sampdoria dikemas oleh Kristoffer Askildsen (87').

Hasil itu semakin mengokohkan posisi Milan di peringkat keenam dengan 63 poin. Sedangkan posisi Sampdoria juga tidak berubah di klasemen, mereka tetap berada di posisi ke-15 dengan 41 poin.

Sementara itu, Ciro Immobile menambah koleksi golnya saat Lazio menaklukkan tamunya Brescia dengan skor 2-0 di Stadion Olimpico, Roma.

Joaquin Correa (menit 17') membuka keunggulan Lazio melalui golnya pada babak pertama, sebelum Immobile (82') menggandakan keunggulan tuan rumah menjelang laga usai.

Dengan tambahan satu golnya tersebut, Immobile kini telah mengoleksi 35 gol di Liga Italia musim ini. Untuk sementara menjadikan ia penyerang tertajam di liga itu, dengan keunggulan empat gol atas koleksi penyerang Juventus Cristiano Ronaldo.

Immobile kini hanya terpaut satu gol dari rekor 36 gol dalam semusim yang diukir Gonzalo Higuain saat masih membela Napoli.

Hasil tersebut tidak mengubah posisi kedua tim di klasemen sementara. Lazio yang kini memiliki 78 poin tetap berada di peringkat keempat, sedangkan Brescia yang dipastikan terdegradasi tetap menghuni posisi ke-19 dengan 24 poin.

Hasil Serie A Liga Italia pekan ke-37 Kamis dinihari:
Verona 3 - 0 SPAL
Lazio 2 - 0 Brescia
Sampdoria 1 - 4 Milan
Sassuolo 5 - 0 Genoa
Udinese 1 - 2 Lecce
Cagliari 2 - 0 Juventus
Fiorentina 4 - 0 Bologna
Torino 2 - 3 Roma.

Klasemen Serie A Liga Italia

No TimMainGolPoin
1Juventus 37+3583
2Inter37+4379
3Atalanta37+5278
4Lazio 37+3978
5Roma37+2467
6Milan37+1463
7Napoli 37+959
8Sassuolo37+751
9Verona37−149
10Fiorentina37+146
11Parma37−246
12Bologna37−1346
13Cagliari37−145
14Udinese37−1542
15Sampdoria37−1741
16Torino37−2239
17Genoa37−2936
18Lecce37−3235
19Brescia (R)37−4424
20SPAL (R)37−4820



Berita terkait

AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

2 hari lalu

AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

Stefano Pioli akan tersingkir dari AC Milan pada akhir musim

Baca Selengkapnya

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

3 hari lalu

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

Inter Milan berhasil menjadi juara Serie A Liga Italia musim 2023/2024 setelah memenangkan pertandingan derby melawan AC Milan.

Baca Selengkapnya

Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

3 hari lalu

Juventus Tetap Lolos ke Final Copa Italia 2023/2024 meski Ditekuk Lazio di Leg Kedua

Juventus lolos ke final Copa Italia 2023/2024 meski kalah 1-2 oleh Lazio dalam laga semifinal leg kedua. Melaju dengan agregat 3-2.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

4 hari lalu

Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

Persaingan berebut gelar juara Liga Italia musim 2023-2024 sudah berakhir. Inter Milan menjadi juara ketika masih menyisakan lima pertandingan.

Baca Selengkapnya

Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

4 hari lalu

Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga italia musim 2023/2024 setelah memenangi laga derby lawan AC Milan 2-1.

Baca Selengkapnya

Prediksi AC Milan vs Inter Milan di Liga Italia Malam ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi AC Milan vs Inter Milan di Liga Italia Malam ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Derby Milan antara AC Milan vs Inter Milan akan tersaji pada giornata ke-33 Liga Italia Serie A 2023-2024. Inter bisa mengunci gelar.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, dan Klasemen Liga Italia Pekan Ke-33: Napoli Ditekuk Empoli, Harapan ke Liga Champions Memudar

6 hari lalu

Hasil, Top Skor, dan Klasemen Liga Italia Pekan Ke-33: Napoli Ditekuk Empoli, Harapan ke Liga Champions Memudar

Napoli menelan kekalahan 0-1 di kandang Empoli dalam lanjutan pekan ke-33 Serie A Liga Italia.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Italia Pekan Ke-33 dan Klasemennya: Derby Della Madonnina, AC Milan vs Inter Milan, Jadi Penentuan Gelar Juara

7 hari lalu

Jadwal Liga Italia Pekan Ke-33 dan Klasemennya: Derby Della Madonnina, AC Milan vs Inter Milan, Jadi Penentuan Gelar Juara

Jadwal Liga Italia akan memasuki fase penting. Derby Della Madonnina, antara AC Milan dan Inter Milan, akan menjadi laga penentuan gelar juara.

Baca Selengkapnya

Bayer Leverkusen Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan saat Lolos ke Semifinal Liga Europa, Lewati Catatan Juventus

8 hari lalu

Bayer Leverkusen Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan saat Lolos ke Semifinal Liga Europa, Lewati Catatan Juventus

Bayer Leverkusen menorehkan rekor sebagai tim dari lima liga top Eropa yang terlama menggenggam status tak terkalahkan.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Italia Pekan Ke-32: Inter Milan Ditahan Cagliari 2-2, Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Juara

12 hari lalu

Klasemen Liga Italia Pekan Ke-32: Inter Milan Ditahan Cagliari 2-2, Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Juara

Inter Milan masih perlu dua kemenangan lagi untuk mengunci gelar scudetto setelah ditahan imbang Cagliari 2-2 pada pekan ke-32 Liga Italia.

Baca Selengkapnya