Prediksi Barcelona Vs Bayern Munchen, Bukan Sekedar Messi vs Lewandowski

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Kamis, 13 Agustus 2020 14:27 WIB

Penyerang andalan Bayern Munchen, Robert Lewandowski (kiri) menendang bola, yang menjadi gol, ke gawang Barcelona dalam leg kedua semi final Liga Champions di Munchen, 13 Mei 2015. Reuters/Kai Pfaffenbach

TEMPO.CO, Jakarta - Laga perempat final Liga Champions antara Barcelona vs Bayern Munchen akan berlangsung pada Sabtu dini hari, 15 Agustus 2020. Adu tajam Lionel Messi di kubu Barcelona dan Robert Lewandowski di kubu Bayern Munchen menjadi bumbu yang membuat persaingan kedua tim semakin nikmat untuk dicermati.

Legenda Bayern Munchen, Lothar Matthaeus, membuka wacana siapa pemain terbaik di dunia diantara kedua penyerang. Matthaeus menilai era Messi telah berakhir dan kini saatnya Lewandowski yang menyandang status tersebut.

Pernyataan Matthaeus didukung sejumlah fakta. Pertama, produktivitas Lewandowski yang jauh lebih tinggi dari Messi musim ini. Penyerang asal Polandia tersebut tercatat telah mencetak 53 gol di semua kompetisi. Di Liga Champions 2020, Lewandowski juga tercatat sebagai pemain tersubur dengan torehan 13 gol dari delapan laga.

Sementara Messi baru mencatatkan 31 gol musim ini. Di Liga Champions, produktivitas pemain asal Argentina tersebut memang sedang melempem dengan baru mencetak tiga gol dari delapan laga.

Akan tetapi sepak bola bukanlah sebuah olahraga individual. Sepak bola dimainkan oleh 11 orang di setiap tim dan membutuhkan kerjasama yang apik diantara para pemain itu.

Baca: Barcelona Vs Bayern Munchen, Frenkie De Jong Bela Lionel Messi

Advertising
Advertising

Soal yang satu ini, Bayern Munchen ternyata juga sedikti lebih unggul. Jika Barcelona terlihat sangat tergantung pada Messi, maka lain halnya dengan Bayern Munchen.

Kerjasama apik anak asuh Hansi Flick terbukti membuat Thomas Muller total menjadi salah satu pemberi assist terbaik di dunia. Muller tercatat telah menciptakan 25 assist musim ini di semua kompetisi. Catatan yang membuat dia berada di posisi kedua sebagai pengumpan terbaik di dunia di belakang Messi yang mencatatkan 26 assist.

Bayern Munchen juga tercatat memiliki pemberi umpan yang lebih baik dari Barcelona. Tercatat lima pemain mereka telah memberikan lebih dari 10 asisst musim ini, dibandingkan dengan Barcelona yang hanya memiliki Messi dan Luis Suarez yang mencatatkan hal itu.

Artinya, secara kualitas tim, Bayern Munchen tak hanya bergantung pada satu pemain saja sementara Barcelona sangat Messi-sentris.

Soal kerjasama di lini pertahanan, kedua tim bisa dibilang nyaris imbang. Gawang Manuel Neuer musim ini kebobolan 45 gol dari 48 laga, catatan itu sedikit lebih baik ketimbang rapor Marc-Andre ter Stegen yang kebobolan 46 gol dari 49 laga.

Jika dilihat dari saat Bayern Munchen ditangani oleh Hansi Flick dan Barcelona ditangani oleh Quique Setien, kinerja lini belakang kedua tim juga tak menunjukkan perbedaan besar.

Baca juga: Liga Champions 2020, Ini Rencana Barcelona untuk Hadapi Bayern Munchen

Di bawah asuhan Flick, Bayern Munchen tercatat hanya kebobolan 24 gol dari 33 laga sementara Barcelona di bawah asuhan Setien kebobolan 19 gol dari 24 laga. Artinya kedua tim mencatatkan rasio 0,7 gol per laga di bawah asuhan pelatih baru masing-masing.

Bayern Munchen juga patut diunggulkan jika melihat rekor pertemuan kedua tim di ajang Liga Champions. Dari delapan kali berhadapan, Munchen mampu mengemas lima kemenangan sementara Barcelona hanya mampu meraih dua kemenangan, satu laga lainnya berakhir imbang.

Beruntung bagi Barcelona, mereka akan dapat menurunkan seluruh pemain terbaiknya pada laga kali ini. Sergio Busquets dan Arturo Vidal yang absen pada laga kontra Napoli akhir pekan kemarin sudah bisa bermain dan Ousmane Dembele juga dipastikan ikut dalam rombongan ke Lisbon.

Di kubu Bayern Munchen, Hansi Flick tak bisa menurunkan Benjamin Pavard yang masih mengalami cedera. Akan tetapi Flick tak perlu khawatir karena memiliki Joshua Kimmich yang memiliki kemampuan bermain di banyak posisi.

Berikut prediksi susunan pemain Barcelona vs Bayern Munchen:

Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Alba, Lenglet, Pique, Roberto; Busquet, Vidal, de Jong; Griezmann, Suarez, Messi

Bayern Munchen (4-2-3-1): Neuer; Davies, Alaba, Boateng, Kimmich; Thiago, Goretzka; Perisic Muller, Gnabry; Lewandowski

Melihat data-data yang tersaji di atas, pantas rasanya jika Bayern Munchen lebih difavoritkan melaju ke babak semifinal. Akan tetapi, bukan berarti Barcelona tak memiliki peluang untuk lolos dari sergapan Bayern Munchen.

Yang pasti, laga Barcelona vs Bayern Munchen akan menyajikan pertarungan sengit dan menarik karena memperebutkan gengsi besar sebagai dua mantan juara Liga Champions tersisa.

Laga perempat final Liga Champions antara Barcelona vs Bayern Munchen akan berlangsung pada Sabtu dini hari pukul 02.00 WIB. Laga ini akan disiarkan secara langsung oleh SCTV.

UEFA| SPORT| BUNDESLIGA| TRANSFERMARKT

Berita terkait

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

7 jam lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

1 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

2 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

3 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

4 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

5 hari lalu

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

Setelah bawa Inter milan raih Scudetto, karier Simone Inzaghani sebagai pelatih lebih mentereng dibanding Filippo Inzaghi.

Baca Selengkapnya

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

7 hari lalu

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

PSG unggul 11 poin dari tim di bawahnya dengan lima laga tersisa Ligue 1 Prancis yang belum dimainkan musim ini.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

7 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

7 hari lalu

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

Jadwal Liga Champions 2023-2024 akan memasuki babak semifinal, melibatkan Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

8 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya