Kabar Manchester United: Begini Ancaman Dean Henderson Untuk David De Gea

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Kamis, 3 September 2020 15:16 WIB

Dean Henderson. Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Penjaga gawang Dean Henderson telah memastikan dirinya akan bertahan di Manchester United musim depan. Dia pun memberi pesan siap bersaing dengan David de Gea untuk memperebutkan posisi nomor satu di bawah mistar gawang Manchester United.

Kepastian bertahannya Henderson itu ditandai dengan penandatanganan kontrak baru bersama Manchester United. Pesepakbola yang dalam dua musim terakhir dipinjamkan ke Sheffield United tersebut kini terikat di Stadion Old Trafford hingga lima tahun ke depan.

Dalam kontrak barunya, Dean Henderson akan mendapatkan bayaran sebesar 120 ribu pound sterling per pekan.

Dia pun sangat percaya diri dapat menggeser posisi David de Gea musim depan. Dengan modal penampilan apik bersama Sheffield, dia yakin dapat meyakinkan Manajer Ole Gunnar Solskjaer.

"100 persen tujuan saya adalah bermain sepak bola musim depan," kata Henderson seperti dilansir laman Daily Mail.

Advertising
Advertising

"Saya tak berpikir tak akan bermain setelah musim yang baik musim lalu, itu adalah momentum yang baik."

Soal David De Gea, Henderson menilai dia merupakan penjaga gawang senior yang sangat baik dan patut menjadi panutan. Tetapi dia tak segan untuk bersaing dengan pesepakbola asal Spanyol itu.

"David de Gea jelas telah menjadi penjaga gawang hebat selama beberapa tahun terakhir. Dia sangat fenomenal dan merupakan salah satu yang menginspirasi saya untuk memiliki karir seperti dia," kata Hendersen.

"Tetapi saya tak akan berhenti bekerja keras sejak hari pertama latihan pramusim untuk masuk ke tim inti. Itu adalah sesuatu yang selalu saya inginkan."

"Saya sangat dekat dengan impian itu dan saya tak akan menyerah. Saya akan memberikan dia tekanan."

"Saya menghormati David, dia telah membantu klub ini dengan sangat baik dan merupakan salah satu penjaga gawang terbaik di dunia saat ini. Karena itu, semuanya akan tergantung kepada saya. Saya tahu tantangan apa yang akan menghadang dan saya siap menghadapinya," kata penjaga gawang berusia 23 tahun itu.

Meskipun demikian Henderson tak membuka kemungkinan dia kembali menjalani peminjaman seperti tahun-tahun sebelumnya. Dia menyatakan lebih baik bermain dan mengambil pengalaman di klub lain ketimbang hanya menjadi penghangat bangku cadangan di Manchester United.

"Tak akan cerdas bagi saya jika saya hanya duduk-duduk dan tak bermain bola. Saya kira itu tak akan membantu semua pihak sama sekali."

"Saya tak akan berkembang dengan hanya duduk di bangku cadangan. Saya membutuhkan waktu bermain. Saya merasa seperti pemain baru di United. Saya tak pernah berada di sini dalam lima tahun terakhir. Saya menghabiskan banyak waktu di klub lain."

Manchester United akan menjalani laga pertama Liga Inggris musim ini kontra Crystal Palace pada 19 September mendatang. Mereka akan menjalani tiga pertandingan sebelum bursa transfer ditutup pada 5 Oktober. Artinya Dean Henderson akan memiliki cukup waktu untuk melihat apakah dia atau David De Gea yang akan menjadi pilihan utama Ole Gunnar Soslkjaer.

DAILY MAIL

Berita terkait

PSG vs Borussia Dortmund: Pelatih Edin Terzic Kembali Menanti Daya Magis Jadon Sancho

1 hari lalu

PSG vs Borussia Dortmund: Pelatih Edin Terzic Kembali Menanti Daya Magis Jadon Sancho

Jadon Sancho diharapkan kembali tampil gemilang pada laga leg kedua Liga Champions antara PSG vs Borussia Dortmund.

Baca Selengkapnya

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

1 hari lalu

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

Kapten Manchester United Bruno Fernandes mengalami cedera untuk pertama kali sepanjang kariernya saat MU dipermalukan Palace di Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

1 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

Simak komentar Erik ten Hag setelah Manchester United dipermalukan 0-4 di markas Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

1 hari lalu

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

Manchester United terancam tak lolos ke kompetisi Eropa musim depan setelah kalah 0-4 dari Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

Manchester United mendapat malu dan kalah 0-4 di kandang Crystal Palace pada pertandingan pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

2 hari lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

10 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

10 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

12 hari lalu

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

Ethan Wheatley debut pertamanya di bawah asuhan Erik ten Hag dalam tim senior Manchester United menghadapi Sheffield Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya