Luis Suarez Menangis Ketika Tinggalkan Tempat Latihan Barcelona

Reporter

Terjemahan

Rabu, 23 September 2020 20:16 WIB

Luis Suarez. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Luis Suarez menangis ketika meninggalkan tempat latihan Barcelona. Di belakang kemudi mobilnya, pemain berusia 33 tahun itu terlihat menyeka matanya.

Penyerang asal Uruguay itu mengucapkan selamat tinggal kepada rekan setimnya di Barca pada Rabu ini. Pemain yang telah enam tahun membela tim Catalan itu akan segera bergabung dengan Atletico Madrid.

Suarez akan meninggalkan Camp Nou sebagai pencetak gol terbanyak ketiga sepanjang masa dengan 198 gol dalam 283 penampilannya untuk klub tersebut.

Sejak pindah dari Liverpool pada 2014, ia telah memenangkan empat gelar La Liga, empat gelar Copa del Rey dan Liga Champions, serta Piala Dunia Antarklub pada 2015.

Suarez dikabarkan bakal diumumkan secara resmi sebagai pemain baru Atletico Madrid pada Kamis ini. Pemain Uruguay ini diperkirakan akan mendapatkan potongan gaji 3,7 juta pound sterling per tahun.

Baca: Begini Kesepakatan Transfer Luis Suarez dari Barcelona ke Atletico Madrid

Dia terpaksa mencari tim baru setelah bos anyar Barcelona, Ronald Koeman, mengatakan kepadanya bahwa dia tidak masuk dalam rencana skuad Barca musim 2020-2021.

Advertising
Advertising

Semula Suarez bakal bergabung dengan tim Serie A, Juventus, tetapi batal karena terganjal persoalan kewarganegaraan. Mantan pemain Liverpool itu harus mendapatkan paspor Italia untuk bisa bergabung dengan Juve karena tim itu tidak mempunyai slot lagi untuk pemain non-Uni Eropa.

Suarez sebenarnya memenuhi persyaratan untuk mengajukan paspor Italia karena istrinya, Sofia Balbi, mempunyai keturunan Italia. Tapi peraturan mengharuskan dia harus lulus tes bahasa.

Pemain Uruguay itu lulus ujian. Namun, segera setelah itu, Juve mencabut kesepakatan dan ada juga tuduhan terjadi kecurangan dalam ujian tersebut.

Direktur Fabio Paratici mengklaim tim Serie A tidak punya waktu untuk menyortir paspornya sebelum mendaftarkan ke skuad mereka. Hal itu yang kemudian membuat rival Barcelona di La Liga, Atletico meminjamkan Alvaro Morata ke Juventus. Menurut kabar, langkah itu dilakukan untuk memuluskan transfer Suarez ke Atletico.

Baca juga: Presiden Barcelona Mengalah, Luis Suarez Segera ke Atletico Madrid

Kepergian Luis Suarez dari Barcelona akan membuka jalan bagi Memphis Depay untuk bergabung lagi dengan mantan pelatih timnas Belanda di Barca sebagai pengganti pemain Uruguay itu.

THE SUN

Berita terkait

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

7 jam lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

1 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

2 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

4 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

7 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

8 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

8 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya

Berita Liga 1: Persebaya Surabaya Perpanjang Kontrak Bruno Moreira hingga 2026

8 hari lalu

Berita Liga 1: Persebaya Surabaya Perpanjang Kontrak Bruno Moreira hingga 2026

Klub Liga 1 Persebaya Surabaya memperpanjang kontrak pemain asingnya, Bruno Moreira selama dua tahun.

Baca Selengkapnya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

9 hari lalu

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

Selama bertahun-tahun, penduduk lingkungan La Salut di Barcelona harus berebut bus dengan banyak wisatawan.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

9 hari lalu

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

Pertandingan pekan ke-32 La Liga atau Liga Spanyol akan mempertemukan dua tim raksasa, Real Madrid vs Barcelona, dalam laga bertajuk El Clasico.

Baca Selengkapnya